Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Kecocokan Leo dan Cancer dalam Menjalin Hubungan, Kompak!

Saling melengkapi, seperti matahari dan bulan

Anatasia Anjani

Leo dan Cancer adalah zodiak dengan sifat yang saling berkebalikan satu sama lain. Sebabnya, dalam astrologi, Leo diperintah oleh matahari, sedangkan Cancer dengan bulan. Diperintah oleh matahari membuat Leo tampak selalu ingin unggul dan menjadi pusat perhatian dari waktu ke waktu.

Sedangkan Cancer dengan sifat sensitifnya, diperintahkan oleh bulan yang fasenya berubah-ubah. Fase itu juga dikaitkan dengan kenyamanan, kualitas pengasuhan, dan keamanan dalam zodiak Cancer.

Karena sifatnya yang berkebalikan itu, maka tak heran, jika Leo dan Cancer disebut-sebut bisa saling melengkapi, bagaikan yin dan yang atau dua kutub yang berseberangan.

Lalu bagaimana tingkat kecocokan Leo dan Cancer dalam menjalin hubungan? Keep scrolling, Bela!

1. Pertemanan antara Leo dan Cancer

Ben White/Unsplash

Leo sangat lincah dan berkebalikan dengan Cancer yang bersifat tenang. Dalam menyelesaikan masalah, Cancer membutuhkan waktu sendiri untuk menemukan solusi di keheningan. Meskipun begitu, perbedaan sifat itu tak menghalangi keduanya untuk berteman baik.

Sifat Leo yang suka menyemangati dan mendorong seseorang untuk keluar dari zona nyaman, sangat cocok berteman dengan Cancer. Perhatian Cancer juga akan melelehkan hati Leo, karena mereka tahu pujian yang tepat untuk membuat Leo kagum.

Keduanya juga menyukai nostalgia yang berhubungan dengan sosok yang mereka cintai. Jika Cancer suka mengingat masa lalu dengan orang lain, Leo menyukai bernostalgia dengan inner child. Baik Leo dan Cancer sangat menghargai petualangan mereka di masa lalu.

Mereka memiliki kesamaan lain, yaitu suka berpetualang dan menjelajahi tempat-tempat baru. Tak lupa, Leo dan Cancer juga mengabadikan momen mereka dalam selfie dan foto-foto lainnya. 

2. Leo dan Cancer saat berkencan

Pexels.com/Ron Lach

Dalam berpacaran, Leo dan Cancer sama-sama mempunyai perasaan yang besar dan kuat satu sama lain. Perasaan itu akan membuat hubungan mereka menjadi erat dan bisa mengarah pada kebiasaan komunikasi yang sehat.

Leo tidak akan malu mengatakan apa yang mereka rasakan, walaupun Cancer harus berhati-hati pada awalnya. Meski begitu, bahasa tubuh mereka akan membantu dalam melancarkan hubungan. Kedua zodiak ini akan jatuh cinta dengan cepat, dari kencan pertama hingga merencanakan waktu pernikahan, bisa dalam waktu yang tak terlalu lama.

Jangan kaget, kalau kamu melihat keduanya langsung mengenalkan ke keluarganya masing-masing setelah berkencan beberapa waktu.

Ketika keduanya saling berkomitmen, mereka akan menjalin hubungan dalam jangka panjang. Jika Cancer dapat belajar dan menghargai kejujuran Leo, pasangan ini dapat bertumbuh dan menjadi pasangan yang solid.

Sementara itu, Leo bisa belajar mengasihi Cancer sebanyak Cancer menyayangi Leo. Kasih sayang keduanya berlimpah satu sama lain, sehingga mereka dapat menjadi pasangan yang serasi.

3. Seks antara Leo dan Cancer

Pexels.com/W R

Leo dan Cancer bisa menjadi pasangan yang cocok di ranjang. Cancer tidak merasa keberatan dengan sikap dominasi Leo dan Cancer lebih suka menjadi pihak yang pasif.

Kedua zodiak ini memimpin seks dengan hati masing-masing, pertemuan yang penuh gairah juga merangsang nafsu mereka untuk bercinta. Pelukan, foreplay, dan sentuhan sensual, semuanya itu membuat Cancer siap beraksi.

Cancer juga merupakan zodiak cardinal atau zodiak pemimpin. Jadi meskipun terkadang lebih suka mengikuti jejak Leo, mereka akan mengejutkan zodiak simbol singa ini ketika mengambil alih saat seks.

Intuisi zodiak simbol kepiting ini juga cukup kuat, mereka mengetahui persis pujian apa yang harus diucapkan untuk membuat Leo melayang.

Saat bercinta mungkin Leo berlagak jual mahal, namun kedua zodiak ini dapat melekat dengan cepat. Jika seks dan koneksi keduanya bagus, duo ini akan kembali melakukannya lagi.

4. Leo dan Cancer sebagai Orangtua

Pexels.com/ShotPot

Sebagai tim dalam mengasuh anak, Leo dan Cancer memiliki banyak kualitas yang baik. Mereka sangat setia dan kompak dalam mengurus keluarga. 

Menurut Leo dan Cancer, kepentingan anak-anak adalah hal utama. Mereka juga menemukan suka cita dalam merawat anak-anak hingga tumbuh dewasa. Kedua pasangan ini sangat setia dan penyayang.

Cancer sebagai orangtua mungkin bisa menjadi pemalu dan murung, karena memiliki emosi yang sensitif. Sehingga saat istirahat, mereka lebih memilih santai di rumah menikmati  suasana malam yang tenang. 

Kebalikannya dengan Leo yang suka bersinar di depan banyak orang, mereka lebih terbuka dan menyenangkan. Hal ini membuat Leo suka berkumpul dengan keluarga lain dan berbagi masalah pengasuhan anak. 

5. Persaudaraan antara Leo dan Cancer

Pexels/ cottonbro

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, Cancer dan Leo sangat berkebalikan satu sama lain. Sebagai saudara, mereka mencoba menemukan kesamaan untuk menciptakan kedekatan. 

Jika Leo suka menuntut, menjadi sorotan, dan terkadang agresif, Cancer bisa menjadi emosional, murah hati, dan menyukai ketenangan. 

Sebagai saudara, jika Leo meminta remote TV, Cancer akan memberikannya tanpa ada argumen. Cancer dapat menunjukkan Leo untuk menjadi dirinya, sedangkan Leo akan mengajari Cancer cara-cara memenangkan hati orang lain. 

Persaudaraan keduanya mungkin akan penuh drama. Terlepas dari perbedaan kecil itu, Leo dan Cancer diam-diam saling mendoakan satu sama lain. 

Demikianlah kecocokan antara Leo dan Cancer dalam menjalin hubungan, bagaimana menurutmu, Bela? Cocok nggak?

IDN Media Channels

Latest from Zodiac