Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Simak Perbedaan Pasangan yang Suka Ngajak Makan Malam dan Nonton

Pasanganmu tipe yang mana?

Rosita Meinita

Weekend telah tiba, saatnya meluangkan waktu untuk orang-orang terkasihmu. Ketika kamu dan pasanganmu sedang bersama, apa yang biasanya kalian lakukan? Tahukah Bela, sebenarnya kamu bisa mengetahui seperti pasanganmu melalui ajakannya saat menghabiskan waktu bersama. Apakah dia lebih suka mengajakmu dinner di tempat romantis ataukah nonton bioskop dengan film terbaru. Inilah perbedaan sifat pasanganmu saat menghabiskan waktu berdua.

Pasangan yang lebih suka mengajak dinner

Jika si dia lebih suka mengajakmu dinner berarti dia ingin mengajakmu makan malam sembari membicarakan hal-hal yang hanya dibicarakan berdua dan ingin membuat quality time yang erat. Hal ini juga akan membuatmu lebih mempererat ikatan emosional. Terkadang di sinilah dia akan berbagi perasaannya kepadamu, bercerita tentang hal pribadinya bahkan membicarakan rencana masa depan denganmu.

1. Punya bahasan yang nggak berhenti

freepik.com/freepik

Pasanganmu akan cenderung membicarakan hal yang detail bahkan kehidupan sehari-harinya. Dia nggak akan berhenti kehabisan topik pembicaraan. Nggak jarang kalian mungkin sampai lupa waktu jika sudah ngobrol bersama.

2. Kepribadian ekstrovert

freepik.com/luis_molinero

Seorang ekstrovert lebih ingin berbagai hal dengan orang-orang di sekelilingnya termasuk pasangannya. Nggak akan mungkin dia menjadi awkward karena bingung ngobrol dari mana saat dinner. Keterbukaannya mencerminkan bahwa dia mempunyai kepribadian ekstrovert.

3. Ingin menghabiskan waktu berkualitas

freepik.com/prostooleh

Nggak hanya terbuka dengan pasangannya, pasangan yang suka mengajakmu dinner juga menjadikan momen ini sebagai quality time yang berkualitas. Saat rutinitas kalian berdua sedang sibuk-sibuknya, dinner akan membuat waktu yang berkualitas ini mempererat ikatan kalian berdua.

Pasangan yang lebih suka mengajak nonton

Di samping pasangan yang lebih suka mengajak dinner ternyata juga ada tipe laki-laki yang lebih suka mengajak pasangannya nonton berdua. Mungkin perbedaannya, mereka akan lebih ingin melakukan aktivitas kesukaannya dengan melibatkan pasangannya, yaitu nonton film kesukaannya.

1. Takut nggak ada topik pembicaraan

freepik.com/freepik

Perbedaan karakter juga akan membuat apa yang dilakukan sepasang pasangan berbeda pula. Seorang laki-laki yang lebih memilih mengajak nonton juga merasa takut nggak ada topik pembicaraan saat bersama pasangannya. Oleh karena itu mereka lebih suka melakukan aktivitas bersama.

2. Berkepribadian introvert

freepik.com/freepik

Di lain ekstrovert ada kepribadian introvert, yang lebih suka melakukan hal-hal dan menceritakan kesehariannya dengan seorang diri. Akan tetapi seorang introvert yang sudah mempunyai pasangan, akan lebih suka mengajak nonton, karena di momen itu dia nggak banyak bercerita tentang kesehariannya. Jangan takut Bela, ini hanyalah waktu dan kepercayaan, seorang introvert pasti akan terbuka dengan hidupnya kepada orang yang disayangnya.

3. Ingin pasangannya menemani dengan hobi nontonnya

freepik.com/freepik

Hobi nonton juga merupakan salah satu aktivitas kesukaan kepribadian introvert, oleh karena itu dia ingin melibatkanmu di aktivitasnya. Nggak heran, movie marathon pun bisa dilakukannya seorang diri.

IDN Media Channels

Latest from Dating