Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Rekomendasi Warna Hijab untuk Pemilik Warna Kulit Gelap

Coba warna hijab baru yuk!

Dayang Puspita Ranupani

Siapa bilang pemilik kulit gelap cuma punya sedikit pilihan warna hijab? Jangan salah, kulit gelap justru dapat membuat warna hijab kelihatan semakin menyala dan jadi lebih menarik, lho. Yang terpenting, kamu harus tahu padu-padan warna yang tepat dengan outfit yang dipakai.

Biar nggak bosen dengan warna hijab yang itu-itu saja, yuk simak rekomendasi warna hijab untuk kulit gelap pilihan Popbela!

1. Hijab warna beige atau cream bisa bikin wajah kelihatan lebih dewasa sekaligus elegan. Ciptakan tampilan yang bold dengan padu-padan atasan warna merah.

instagram.com/saufeeya

2. Warna hitam memang cocok untuk warna kulit apa pun. Kulit gelap akan otomatis kelihatan lebih cerah dengan warna hitam. Kamu bisa pakai all-black outfit untuk padu-padan simpel yang keren.

instagram.com/sebinaah

3. Berikan gaya hijab yang feminin pakai hijab dusty pink. Warna ini mampu memperhalus garis wajah untuk ciptakan look yang lebih soft. Cukup pasangkan dengan atasan putih yang chic.

instagram.com/___enimsay

4. Tampil vibrant dengan hijab warna biru cerah. Wajah akan kelihatan lebih fresh dan tampilan pun jadi anti boring. Coba mix & match dengan dress hijau yang manis.

instagram.com/c_yaam

5. Jangan ragu pakai hijab lilac untuk warna kulit gelap! Padu-padankan dengan outfit berwarna senada supaya lebih maksimal.

instagram.com/everything.sumii

IDN Media Channels

Latest from Style & Trends