Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

5 Tips Ampuh Rachel Goddard Atasi Kulit Kering dan Sensitif

Sering pakai body care

Syarifah Noer Aulia

Seberapa jauh sih kamu memahami kondisi kulitmu sendiri? Mungkin selama ini kamu menghabiskan banyak waktu untuk lebih memerhatikan kesehatan kulit wajah. Padahal memenuhi kebutuhan kulit tubuh juga tak kalah penting. Terlebih lagi bagi kamu yang memiliki kondisi kulit kering cenderung sensitif, perawatan kulit harus diperhatikan dengan tepat.  

Mengaku mengalami hal serupa, Rachel Goddard membagikan pengalamannya merawat kulit kering dalam talk show "Prebiotic Skin Care: What Are They and How Do They Work?" bersama Vaseline di BeautyFest Asia 2020 by Popbela.com. Beauty vlogger yang dikenal dengan kontennya yang kreatif dan menghibur ini juga membuka rahasianya dalam merawat dan mengatasi kuring kering.  

1. Manfaatkan produk yang mengandung prebiotics

Instagram/rachgoddard

Menjaga kelembapan kulit bisa dimulai dengan rutin memakai perawatan body care yang mengandung bahan-bahan alami. Salah satu produk andalan Rachel Goddard yakni Vaseline Body Yogurt. Kandungan prebiotics di dalamnya memberikan banyak nutrisi yang bermanfaat untuk kulit. Selain itu, perawatan body care yang mengandung prebiotics juga mampu mempertahankan vitamin pada kulit. Serta mengelola bakteri baik yang berguna untuk kulit.   

"Ketiga varian Vaseline Body Yogurt memiliki fungsi yang berbeda. Misalnya blueberry mengandung double collagen, strawberry mengandung vitamin B3 dan Peach yang mengandung vitamin A. Sehingga semuanya dapat mengembalikan kesehatan kulit secara maksimal," terangnya.  

2. Gunakan body care usai mandi

Instagram/rachgoddard

Demi menjaga kelembapan kulit, Rachel tak pernah lupa memakai perawatan Vaseline Body Yogurt. Usai mandi, ia mengoleskan body lotion tersebut, mulai dari leher, punggung, tangan sampai ujung kaki.  

"Aku nggak akan pernah melewatkan pemakaian body lotion usai mandi. Biasanya aku memilih varian peach saat pagi hari, kemudian dilanjutkan dengan varian strawberry di siang hari. Dan varian blueberry menjelang tidur. Namun, karena dasarnya aku orangnya bosenan, makanya aku suka gonta-ganti varian sesuai dengan mood."  

3. Pakai body care sebelum beraktivitas itu wajib

Instagram/rachgoddard

"Jujur di masa pandemi virus corona seperti saat ini aku jadi lebih protektif terhadap kesehatan. Sejak awal aku berusaha mematuhi semua protokol kesehatan, terutama mencuci tangan. Akibatnya, tanganku menjadi lebih kering. Untuk mengantisipasinya, aku selalu mengoleskan Vaselin Body Yogurt setiap habis mencuci tangan. Kebayang kan, sesering apa aku menggunakan body care yang satu ini." 

4. Pastikan menggunakan SPF tinggi saat berada di dalam dan luar ruangan

Instagram/rachgoddard

Kondisi kulit yang dimiliki kebanyakan orang Indonesia, umumnya membutuhkan tabir surya dengan SPF minimal 30. Hal ini dikarenakan untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang bisa saja merusak kulit. Sebagai perlindungan, pastikan menggunakan produk body care secara rutin.  

"Ingat kulit yang sehat itu bukan hanya dilihat dari warnanya saja. Bukan berarti kulit putih itu sehat, padahal nggak juga. Kondisi kulit yang lembap, kenyal dan tak meninggalkan bekas saat ditekan oleh kuku merupakan salah satu tanda kulit sehat."  

5. Memenuhi kebutuhan internal dengan optimal

Instagram/rachgoddard

Siapa bilang perawatan dan perlindungan kulit hanya dari luar saja. Buktinya kulit tetap membutuhkan nutrisi dan gizi dari dalam. Mengelola gaya hidup sehat bisa jadi pilihan yang tepat.  

"Kita harus bisa menyeimbangkan kebutuhan makanan dan minuman yang bisa menyehatkan kulit. Berhubung aku bukan pecinta sayuran sejak kecil, makanya aku lebih memilih mengonsumsi buah-buahan. Alternatif ini bisa menggantikan asupan nutrisi pengganti sayur yang dibutuhkan oleh kulit."

IDN Media Channels

Latest from Skin