Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Atasi Rambut Lepek dengan 5 Pilihan Dry Shampoo Ini Yuk!

Ada yang sudah pernah kamu coba?

Vidya Nathania

Pernah nggak sih kamu mengalami situasi dimana kamu harus menghadiri acara mendadak dengan kondisi rambut lepek yang sama sekali tak mendukungmu? Jika hal tersebut kerap menjadi permasalahan yang sering terjadi padamu, sebaiknya jangan langsung panik dulu, karena kehadiran dry shampoo ada untuk menjadi solusi terbaik dalam mengatasi rambut lepek sehingga membuatnya kembali bervolume secara instan. Biar nggak bingung dalam memilih produk dry shampoo, yuk ikuti terus artikel ini biar kamu bisa memilih produk yang tepat untukmu!

1. COLAB Dry Shampoo

tokopedia.com

Cukup unik, dry shampoo yang satu ini tak seperti produk dry shampoo lainnya. Dilengkapi oleh formula invisible yang membuat dry shampoo yang satu ini tak meninggalkan serbuk putih sehingga kamu tak perlu cemas saat menggunakannya.

2. TRESemme Volumizing Dry Shampoo

Amazon.com

Dipercaya ampuh dalam mengembalikan volume rambut seketika, dry shampoo yang satu ini menjadi favorit banyak orang juga karena kemasannya yang cukup elegan.

3. DOVE Dry Shampoo

dove.com

Dengan harum yang segar, dry shampoo dari Dove ini mampu menyerap minyak pada kulit kepala yang menyebabkan kulit kepalamu lepek. Selain itu, produk ini pun dijual dengan harga yang cukup terjangkau.

4. Sephora Dry Shampoo

sephora.co.id

Tak sekedar menyerap minyak penyebab rambut lepek, dry shampoo yang satu ini ternyata juga dapat mengatasi tampilan rambut yang kusam sehingga tampak lebih berkilau dan indah.

5. Batiste Dry Shampoo

Amazon.com

Siapa sih yang nggak kenal dengan produk dry shampoo yang satu ini? Batiste memiliki varian yang sangat beragam. Dilengkapi dengan formula yang dapat mengembalikan volume rambut, dry shampoo ini juga menjadi salah satu produk yang direkomendasikan oleh Popbela.

Jadi, buat kamu yang sedang mengalami rambut lepek, sudah tak perlu cemas lagi karena sudah ada rekomendasi beberapa produk dry shampoo yang dapat kamu coba untuk mengatasi rambut lepek. Kira-kira kamu tertarik mencoba yang mana Bela?

IDN Media Channels

Latest from Hair