Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Didekati 2 Orang Atau Lebih? Begini Cara Memilih yang Terbaik

Jangan lihat dari hadiahnya

Fera Nur Aini

Ada banyak cowok yang sedang mendekatimu dan kamu bingung memilih mana yang terbaik? Tentu kamu tidak bisa melihatnya hanya dari segi materi seperti hadiah  apa yang sudah dia berikan padamu atau kendaraan apa yang dia punya. Karena materi tak seharusnya dilihat pertama kali, ada banyak hal lain yang harus kita lihat untuk memilih mana yang terbaik.

1. Lihat cara dia marah

unsplash.com/ Nik Shuliahin

Kenapa cara dia marah menjadi hal penting yang harus dipertimbangkan? Pertama, untuk menghindari kekerasan dalam pacaran atau hubungan. Kedua, dalam sebuah hubungan akan selalu ada permasalahan. Jika dia mudah sekali marah atau cara marahnya keterlaluan, hubungan kamu tidak akan bertahan lama. Buat apa memulai hubungan kalau tahu tidak akan awet, kan?

2. Cari tahu tingkat kecemburuannya

freepik.com

Mau punya pacar yang posesif? Nggak, kan? Karena cowok yang posesif selalu ribet. Kamu tidak bebas beraktivitas dan bergaul dengan siapa pun. Apa-apa dibatasi. Kalau sudah seperti ini yang ada kita malah tertekan saat menjalani hubungan. Sebelum semuanya dimulai alangkah baiknya kita menguji tingkat kecemburuannya. Apakah masih bisa ditolerir atau tidak.

3. Dia harus bisa membuatmu tertawa

freepik.com/ freepik

Ya, pasangan kita harus seseorang yang bisa membuat kita tertawa. Tidak berarti dia harus jadi sosok yang lucu bagi semua orang. Kita tidak selalu tertawa karena hal lucu bukan? Intinya dia bisa membuat kamu bahagia dengan tertawa hanya karena perilaku kesehariannya, bukan karena tingkah yang dibuat-buat.

4. Pastikan dia tidak mengaturmu

pexels.com/Vera Arsic

Dia sudah suka berkomentar melihat penampilanmu dan terlalu banyak memberikan saran yang tidak perlu? Mungkin dia memang tipe pengatur yang ingin kamu hidup sesuai dengan standar dan keinginannya. Bisa dibayangkan kalau kamu sudah menjadi pacarnya? Hmm.. sebaiknya tinggalkan saja sebelum benar-benar jadian.

5. Kamu dikenalkan pada temannya

Pexels.com/Creative Vix

Pasangan yang baik adalah yang bangga telah memiliki kamu. Salah satu ciri dia bangga dengan kehadiranmu adalah mengenalkanmu pada orang terdekat, bisa teman atau keluarga. Kalau dia malu memilikimu atau malu sudah menyukaimu, ya, buat apa? Pada akhirnya kalian hanya akan pacaran backstreet dan kamu hanya akan menjadi bayang-bayang yang tidak ada harganya.

6. Kalian harus punya kesamaan

Pexels.com/Vjapratama

Bukan berarti semuanya harus sama. Tapi paling tidak ada satu kesamaan yang membuat kalian nyambung saat mengobrol. Hubungan kalian akan sangat hambar kalau nggak nyambung ngobrolnya. Karena hubungan itu bukan hanya sekedar sentuhan fisik. Berkomunikasi justru adalah inti dari sebuah hubungan, dan mengobrol dengan seru tentang hal yang sama-sama disukai adalah bentuk komunikasi terbaik dalam sebuah hubungan.

7. Dia menghargai kamu dan tubuhmu

asset-a.grid.id

Masih PDKT dan sudah berani menyentuh sana-sini atau mengirimkan sinyal untuk melakukan itu? Mungkin dia bukan yang terbaik. Cowok yang baik adalah yang menghargai kamu dan tubuhmu sebagai manusia yang bisa mengambil keputusan. Dia tidak berhak menjadikan kamu sebagai obyek atau menganggapmu sebagai perempuan yang mau diperlakukan seenaknya.

Selain 7 hal di atas yang tidak kalah penting adalah melihat kata hatimu. Kalau hatimu sudah bilang 'klik' ya bisa apa lagi kan? Karena yang namanya nyaman itu susah dicari dan hati lah yang paling peka dengan kenyamanan. Semoga kamu mendapatkan yang terbaik ya Bela!

IDN Media Channels

Latest from Dating