Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

5 Tempat untuk Temukan Pasangan, Selain Aplikasi Kencan

Nggak perlu terus-terusan mengandalkan aplikasi kencan, ya.

Elga Windasari

Di zaman serba digital ini, hampir tidak ada yang tidak bisa dilakukan secara online, termasuk mendapatkan pacar. Sudah banyak aplikasi kencan tersedia, yang disebut bisa membuatmu menemukan orang yang tepat dengan lebih mudah.

Well, memang tidak ada yang salah jika kamu menggunakan aplikasi kencan untuk mendapatkan pacar. Namun, terus-terusan mengandalkannya juga bukan keputusan yang terbaik. Mengapa? Karena kamu sebenarnya masih bisa mendapatkan pacar di dunia nyata.

Berikut ini Popbela akan memberitahukan di tempat-tempat mana saja kamu ternyata bisa bertemu dengan orang yang tepat dan mendapatkan pasangan.

1. Tempat kamu menjadi sukarelawan

unsplash.com/Perry Grone

Ada banyak manfaat jika kamu menjadi sukarelawan, karena kegiatan ini menghubungkanmu dengan orang lain yang mungkin memiliki kesamaan denganmu, salah satunya adalah senang membantu orang lain.

Ini adalah sifat yang bisa menarik calon pasangan, karena bisa menjadi tanda kalau kalau kamu orang yang nggak sepenuhnya memikirkan diri sendiri. Selain itu, kamu juga bisa bertemu dengan seseorang yang berkualitas tanpa kepura-puraan dengan menjadi sukarelawan.

2. Acara alumni

pexels.com

Bahkan jika kamu nggak kenal dengan semua alumni, kamu sudah memiliki satu kesamaan dengan mereka, yaitu bersekolah atau kuliah di tempat yang sama. Ini bisa menjadi langkah awal saat perkenalan.

Setelah lebih mengenal, bukan tidak mungkin kamu dan orang yang baru dikenal ini ternyata pernah mengikuti kegiatan yang sama atau pernah diajar oleh dosen yang sama. Hal ini tentu saja bisa menimbulkan ketertarikan di antara kalian.

Kalaupun tidak mendapatkan pacar, datang ke acara alumni memiliki manfaat sosial dan profesional untukmu, karena kamu akan mengenal lebih banyak orang dan hubungan pertemanan akan semakin luas.

3. Tempat olahraga, seperti gym atau kelas yoga

cdn2.tstatic.net

Jika rutin melakukan olahraga penting untukmu demi menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh, mengapa tidak sekaligus mendapatkan pacar lewat jalan itu?

Tempat olahraga bisa menjadi salah satu cara terbaik untuk bertemu laki-laki berkualitas. Ini karena olahraga membuat sehat, mengurangi stres, dan memberi jalan keluar yang menyenangkan untuk menjadi kompetitif.

Selain itu, endorfin yang dihasilkan dari berolahraga akan memudahkan kamu untuk tertawa dan menikmati kebersamaan satu sama lain. Bukan tidak mungkin dari olahraga akan berakhir ke pelaminan, lho.

4. Tempat ibadah atau tempat perkumpulan keagamaan

pexels.com/ Rodolfo Clix

Katanya, salah satu ciri laki-laki baik adalah yang takut dengan Tuhan dan taat pada agama. Jadi, jika kamu mencari laki-laki seperti ini maka tempat ibadah atau tempat perkumpulan keagamaan bisa menjadi jawabannya.

Menurut penelitian, memiliki percakapan mengenai agama dengan pasangan terbukti sangat penting dalam hubungan, terutama ketika pasangan mengalami masa-masa sulit.

Jadi, jika agama adalah hal yang sangat penting untukmu dan kamu ingin memiliki pasangan yang juga merasakan hal yang sama, pastikan untuk lebih sering datang ke tempat ibadah atau tempat perkumpulan agama, serta jangan lupa bersosialisasi dengan lebih banyak orang.

5. Kencan buta yang direkomendasikan teman

unsplash.com/Jarritos Mexican Soda

Jika kamu percaya bisa mendapatkan pacar lewat aplikasi kencan, berarti kamu seharusnya nggak masalah untuk melakukan kencan buta dengan orang yang direkomendasikan teman atau kenalan.

Nggak ada orang yang tahu kapan akan bertemu dengan jodohnya. Jika kamu selama ini mencari di banyak tempat dan nggak pernah menemukannya, siapa tahu si teman kencan buta ini adalah orang yang tepat.

Sebaiknya jangan memiliki ekspektasi apa pun saat melakukan kencan buta sehingga kamu bisa berpikiran lebih terbuka saat mengenal si teman kencan. Setelah lebih mengenal, bukan tidak mungkin kamu akan merasa tertarik padanya.

Jika tidak cocok pun, setidaknya kamu mendapatkan kenalan baru yang bisa memperluas lingkungan pertemanan. Oh, atau bisa saja dia mengenalkan dirimu kepada orang yang lebih cocok untukmu.

Itu dia beberapa tempat kamu bisa mendapatkan pacar selain dari aplikasi kencan. Jika Bela punya pengalaman mendapatkan pacar selain dari tempat-tempat ini, coba share dengan kami, ya.

IDN Media Channels

Latest from Dating