Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Usir Ketegangan dengan 9 Topik Percakapan Malam Pertama Ini!  

Ciptakan obrolan yang hangat dengan status baru

Esti Setiyowati

Apa ya yang harus dilakukan saat malam pertama? Apakah melakukan seks untuk pertama kali itu menyenangkan? Apakah saya bisa memuaskan pasangan?

Pertanyaan-pertanyaan itu pasti seringkali muncul menjelang malam pertama bagi pengantin baru. Momen romantis dan bisa bermesraan bersama pasangan yang sah menjadi hal yang ditunggu-tunggu. Belum lagi urusan bercinta untuk pertama kalinya sebagai suami istri, pasti sudah ada dalam bayangan.

Tapi sayangnya, malam pertama bagi sebagian pengantin malah menjadi malam yang penuh rasa malu-malu dan canggung untuk berdekatan. Apalagi dengan banyaknya pertanyaan-pertanyaan tadi yang berseliweran di pikiran, pasti bisa menambah ketegangan di malam pertama.

Nah, nggak mau kan malam pertama kamu berselimut rasa tegang, canggung, dan malu-malu? Agar nggak berkelanjutan, kamu bisa kok menciptakan obrolan buat mencairkan suasana.

Berikut beberapa topik percakapan saat malam pertama buat menemani kamu dan pasangan tidur sebagai suami istri untuk pertama kalinya.

1. Bicarakan selera seks dengan pasangan

freepik.com/lookstudio

Awalnya mungkin canggung ya karena mungkin topik ini baru kali pertama kamu bahas bersama pasangan. Nggak ada salahnya kok mengangkat seks sebagai topi percakapan saat malam pertama. Sebab hal ini bisa sekalian untuk mengenal pasangan luar dan dalam.

Nggak harus membahas seks yang vulgar, yang sederhana saja misalnya pada kebiasaan, selera seks atau titik sensitif yang pasangan harus tahu. Siapa tahu, mulai dari obrolan ini malam pertama kamu di ranjang bersama pasangan bisa jadi momen tak terlupakan. 

2. Membahas rencana bulan madu

freepik.com/ pressfoto

Sudah jadi hal yang lumrah bila pasangan suami istri baru membicarakan rencana honeymoon. Banyak pengantin baru yang menunda melangsungkan bulan madu setelah melewati prosesi pernikahan. Jadi, membicarakan perjalanan bulan madu saat malam pertama bisa jadi pilihan tepat mencairkan suasana.

Selain menjadi liburan bareng sebagai pasangan sah, bulan madu juga bisa mendekatkan kamu dan pasangan secara batin dan fisik, lho. Kamu bisa mulai dengan aktivitas apa yang akan dilakukan, wisata kuliner dan sebagainya.

3. Rencana memiliki momongan

Pexels.com/Jonathan Borba

Apakah nggak terlalu sensitif membicarakan keturunan di malam pertama? Nggak koko, Bela. Menikah selain untuk beribadah juga bertuuan untuk meneruskan garis keturunan. Jadi, nggak masalah untuk membicarakan rencana punya momongan.

Kamu dan pasangan bisa secara terbuka membahas apakah akan memiliki momongan secepatnya atau ditunda lebih dulu. Bila ingin secepatnya, arahkan obrolan menjadi lebih santai dengan bertanya rencana akan punya anak berapa. Buatlah topik percakapan ini secair mungkin agar nggak jadi masalah ke depannya.

4. Hari pernikahan

unsplash.com/Mitchell Orr

Hari pernikahan baru saja dilewati, bukan nggak mungkin topik ini akan muncul tanpa disengaja. Kamu bisa membahas apapun yang bersinggungan dengan momen pernikahan yang baru saja terjadi. Misalnya reuni sesaat dengan teman-teman undangan, tingkah keluarga yang menggelitik, hingga membicarakan perasaan kamu dan pasangan setelah sah menjadi suami istri.

Bukalah percakapan dengan pertanyaan apa kesan pasangan dengan prosesi pernikahan yang baru lewat. Dengarkan kesan yang dirasakan pasangan. Misalnya ada hal yang mengecewakan saat pesta pernikahan, bicarakan baik-baik agar masalah itu nggak berlarut-larut.

5. Impian setelah menikah

freepik.com/ freepik

Sebelum menikah pastinya banyak impian yang ingin kamu kejar. Nah, setelah menikah impian tersebut bukan sepenuhnya milik kamu lagi, tapi menjadi miliki bersama kamu dan pasangan. Kamu bisa lho mengangkat topik ini saat malam pertama.

Utarakan apa yang menjadi impian kamu selama ini dan bahas bersama pasangan untuk mencapainya bersama. Membicarakan impian setelah sah menjadi pasutri bisa makin mendekatkan kamu dan pasangan.

6. Mengenal perasaan pasangan

Pexels.com/Pavel Danilyuk

Kenali pasangan dengan membicarakannya perasaan masing-masing dari hati ke hati. Sampaikan semua apa yang kamu dan pasangan rasakan, mulai dari senang, bingung, antusias jelaskan secara spesifik pada pasangan. Perasaan itu sangat wajar terjadi apalagi bagi pasutri baru.

Dengan mengenali perasaan satu sama lain akan membuat ikatan antara kamu dan pasangan makin kuat.

7. Panggilan kesayangan

dok.internet

Saat masih berpacaran pastinya kamu memiliki panggilan khusus bagi pasangan. Coba deh buka percakapan dengan panggilan apa yang diinginkan kamu dan pasangan setelah sah menjadi suami istri. Tanyakan juga alasannya kenapa dia ingin dipanggil seperti itu. Kemukakan juga alasan kamu dengan panggilan khusus yang diinginkan setelah menikah.

8. Kebiasaan di pagi hari

unsplash.com/ freestocks

Malam pertama menjadi momen kamu dan pasangan tidur bersama dengan status suami istri untuk kali pertama. Dan ini menjadi awal kamu dan pasangan mengenal satu sama lain lebih dekat lagi.

Bicarakan apa yang menjadi kebiasaan kamu dan pasangan setelah bangun tidur. Topik ini bisa kamu bicarakan saat malam pertama untuk bisa menyesuaikan kebiasaan masing-masing. Sekaligus beradaptasi dengan status baru sebagai suami istri.

9. Pertama kali jatuh cinta dengan pasangan

freepik.com/ prostooleh

Ingin bernostalgia biar tambah mesra di malam pertama? Kenang lagi momen saat kamu dan pasangan bertemu pertama kali, mulai tertarik satu sama lain hingga akhirnya berujung ke pernikahan. Nah, agar lebih menarik lagi, kamu bisa bertanya ke pasangan kesan pertama saat bertemu dulu.

Bela, malam pertama nggak harus dilewati dengan rasa canggung atau malu-malu. Nggak juga harus langsung bercinta untuk memuaskan penasaran. Membuka percakapan di malam pertama selain bisa mendekatkan diri dengan pasangan, juga bisa jadi jalan pembuka untuk aktivitas seks yang membahagiakan.

IDN Media Channels

Latest from Married