Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Fleksibel, Ini 8 Tanda Bahwa Kamu Sigma Female dalam Hubungan 

Nggak suka drama dan sedikit misterius

Natasha Cecilia Anandita

Di TikTok ramai pembahasan tentang sigma female. Istilah ini merujuk pada seseorang yang merasa tidak cocok dengan tipe kepribadian alpha atau beta yang standar. Sigma female menggabungkan sifat alpha dan beta dalam membentuk karakter uniknya sendiri.

Seseorang dengan kepribadian alpha bisa terlalu agresif dan sombong, sedangkan yang beta terlalu pasif. Sigma sendiri memberikan keseimbangan di antara keduanya. Dia menawan dan memiliki karisma yang tersisa, tetapi nggak selalu ingin jadi sorotan.

Lantas apa aja sih karakter atau tanda bahwa kamu termasuk dalam sigma female dan hubungan? Simak daftarnya berikut ini, ya!

1. Sangat setia

freepik.com/ansiia

Sigma female itu setia bahkan sangat setia pada pasangan. Kehadiran sigma female begitu kuat dan sangat berpengaruh bagi orang-orang di sekitar. Kamu memiliki karisma yang membuat orang tertarik dan merasa begitu menyenangkan serta nyaman berada di dekatmu.

2. Nggak suka bohong

pexels.com/ron-lach

Sigma female tidak suka berbohong walau dapat menjaga image. Kalau kamu adalah sigma female, kamu pasti merasa dan percaya bahwa setiap orang pantas mendapatkan rasa hormat yang datang bersama dengan kejujuran.

3. Benci drama dan gosip

pexels.com/vera-arsic

Tanda selanjutnya adalah dewasa baik sikap dan tindakan. Sigma Female tidak tertarik pada drama, dan hal-hal kekanak-kanakan lainnya. Kamu tidak menggosip, nggak suka basa-basi atau mengatakan yang membuat seseorang merasa lebih baik tapi tak sebenarnya. Jadi, apa pun yang kamu katakan adalah yang sebenarnya.

4. Fleksibel tapi keras kepala

pexels.com/keira-burton

Sigma Female sangat fleksibel dengan keadaan dan mudah beradaptasi. Kamu pandai membaca situasi dan menyesuaikan. Tapi, kamu juga tak mudah dikalahkan, tak mudah menyerah dan mengejar apa yang diinginkan walaupun itu tampak mustahil. 

5. Perhatian dan penyayang

pexels.com/luis-fernandes

Karakteristik lainnya adalah memiliki empati, penyayang, dan pengertian. Ini benar-benar membantu saat berhadapan dengan orang lain, terutama dalam menjalin hubungan karena pasanganmu pasti akan merasa amat dipedulikan.

6. Pemecah masalah

pexels.com/ketut-subiyanto

Dalam pertengkaran dan situasi yang sulit selama hubungan, kamu tak lantas menyerah. Kamu akan mencari cara untuk memecahkan masalah yang ada dan bertindak dari cara yang telah dipikirkan itu.

Oleh karenanya, kebanyakan dari sigma female akan menjadi penentu keputusan. Ini juga termasuk bahwa kamu sosok yang tak membiarkan orang mendominasinya, selalu membela dirimu sendiri.

7. Selalu menepati janji

freepik.com

Dalam menjalin hubungan, sigma female selalu menepati janji yang dibuatnya. Kamu akan mengabulkan semua perkataan yang kamu katakan kepada pasanganmu. Tak ada kata ingkar janji di kamusmu.

8. Berpikiran terbuka dan menerima

pexels.com/katerina-holmes

Seorang sigma female tahu bahwa apa pun bisa terjadi dalam hidup, jadi kamu mencoba menahan diri untuk tidak terlalu terpaku pada cara berpikir atau perasaan tertentu. Kamu juga bukan tipe yang suka menghakimi dan mudah menerima semua tipe orang yang berbeda denganmu.

Itulah 8 tanda bahwa kamu adalah sigma female dalam hubungan. Kira-kira kamu banget, nggak?

IDN Media Channels

Latest from Dating