Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

10 Cara Mengubah Cinta Sesaat Menjadi Cinta Sejati

Yang berharap cinta sesaatnya jadi cinta sejati wajib simak!

Astri Amalia

Berada di dalam hubungan romantis yang baru saja dirajut rasanya sangat menyenangkan ya, Bela. Bagaimana tidak? Di fase ini, rasanya cinta dengan pasangan begitu meluap-luap, dan dunia serasa hanya milik berdua.

Namun seiring berjalannya waktu, banyak pasangan yang merasa cintanya perlahan mulai memudar. Yang awalnya ingin terus berduaan dan tetap terhubung satu sama lain setiap waktu, kok kini rasanya malas dan bosan?

Padahal nggak ada permasalahan berarti di dalam hubungan, tapi kenapa perasaan cinta ini makin lama makin hilang?

Jawabannya bisa jadi itu hanyalah cinta sesaat, bukannya cinta sejati.

Ketika seseorang merasakan perasaan cinta yang intens di awal hubungan pada pasangannya, nggak bisa disimpulkan bahwa itu adalah cinta sejati. Sebab, banyak orang yang mengalami cinta sesaat, di mana mereka hanya memiliki ketertarikan yang intens pada segi fisik atau memiliki gambaran ideal tentang pasangannya, dan ketika gambaran ideal itu nggak sesuai ekspektasi mereka, cinta pun perlahan memudar.

Yang perlu dipahami, cinta sejati membutuhkan ikatan emosional yang kuat di antara pasangan dan terdapat rasa saling memahami satu sama lain.

Namun, cinta sesaat sebenarnya bisa menjadi cinta sejati, lho, asalkan kamu tahu caranya.

Nih, Popbela spill cara mengubah cinta sesaat menjadi cinta sejati berikut ini.

Cara mengubah cinta sesaat menjadi cinta sejati

Freepik.com/Prostooleh

Mengubah cinta sesaat menjadi cinta sejati memangnya bisa?

Mungkin banyak yang cukup skeptis tentang hal ini, tapi sebenarnya cinta sesaat bisa menjelma jadi cinta sejati.

Kalau saat ini kamu berharap cinta sesaatmu itu bisa berubah jadi cinta sejati, maka kamu wajib pahami cara mengubah cinta sesaat menjadi cinta sejati dengan baik. Yuk, langsung saja simak 10 poinnya di bawah ini, dikutip dari laman Marriage.

1. Kembangkan persahabatan yang kokoh dengan pasangan

Freepik.com/Freepik

Cara mengubah cinta sesaat menjadi cinta sejati yang pertama adalah mengembangkan jalinan persahabatan yang kokoh dengan pasangan.

Persahabatan adalah fondasi dari hubungan romantis yang langgeng. Untuk itulah, meluangkan waktu untuk benar-benar mengenal satu sama lain secara mendalam sangatlah penting. 

Cobalah lakukan percakapan yang mendalam dengan pasangan, bagikan seputar minat dan impianmu, dan lakukanlah banyak kegiatan yang bermanfaat bersama.

Dengan menciptakan fondasi persahabatan yang kuat, akan menumbuhkan kepercayaan dan rasa aman, yang merupakan kunci penting dari cinta sejati.

2. Bangun komunikasi yang jujur dan terbuka

Freepik.com/Prostooleh

Terdengar klise, tapi komunikasi yang terbuka dan jujur ​​adalah landasan terpenting dari setiap hubungan yang kuat.

Bagikanlah pemikiran, ketakutan, impian, hingga perasaan insecure yang mungkin kamu miliki tentang sesuatu hal padanya.

Mengungkapkan hal mendalam seperti ini akan membantumu dan pasangan terhubung dengan tingkat yang lebih dalam dan nyata. Kejujuran juga mampu menumbuhkan rasa pengertian satu sama lain. 

Jadi, mulailah belajar mengkomunikasikan hal-hal yang lebih mendalam dengan pasangan, dan berikan juga ia ruang untuk melakukan hal serupa.

3. Tunjukkan minat yang tulus pada kehidupan pasangan

Freepik.com/frimufilms

Cinta sesaat nggak akan berubah jadi cinta sejati kalau kedua pasangan nggak memiliki minat yang tulus untuk mengetahui tentang kehidupan masing-masing.

Dengan mengetahui seluk-beluk kehidupan pasangan, dapat membuatmu melihatnya dengan apa adanya. Ini menunjukkan kamu peduli padanya sesuai dengan realita yang dia tunjukkan, bukan karena ketertarikan sesaat yang akan hilang seiring berjalannya waktu.

Minat tulus yang mendalam seperti ini menjadi landasan penting agar hubungan lebih bermakna.

4. Jalin kedekatan emosional dengan pasangan

Pexels.com/Vlada Karpovich

Kedekatan emosional ialah tentang kemampuan berbagi pikiran dan perasaan terdalam dengan pasangan. Ini berarti membuka diri dan berani menjadi rentan, atau menunjukkan jati dirimu yang sesungguhnya dengan pasangan.

Bagi seseorang yang memiliki kesulitan untuk terlihat rentan di depan pasangan, akan sulit baginya dalam membangun hubungan romantis yang kuat dan mendalam. Karena, tingkat kedekatan emosional itulah yang dapat membedakan cinta sesaat dan cinta sejati.

5. Luangkan waktu berkualitas bersama pasangan

Pexels.com/Vanessa Garcia

Meluangkan waktu berkualitas bersama pasangan terbukti dapat mempererat hubungan. Entah itu untuk melakukan hobi bersama, olahraga, atau aktivitas lainnya. Waktu kebersamaan yang berkualitas nggak hanya menciptakan kenangan berharga, tetapi juga menawarkan kesempatan untuk belajar lebih banyak tentang satu sama lain dan tumbuh bersama. 

Menghabiskan waktu bersama juga dapat membantu membangun pemahaman dan penghargaan yang lebih dalam satu sama lain, yang merupakan elemen penting dalam mengubah cinta sesaat menjadi cinta sejati.

6. Hargai batasan masing-masing

Pexels.com/Vera Arsic

Cara mengubah cinta sesaat menjadi cinta sejati selanjutnya adalah menghargai batasan masing-masing. Dengan mengenali dan menghargai perbedaan di antara kamu dan pasangan, serta memberi ruang satu sama lain akan memperkuat hubungan romantis.

Sebab, cinta sejati berakar dari cinta yang sehat, di mana hanya bisa terwujud apabila terdapat rasa menghargai batasan yang ditetapkan satu sama lain.

7. Berikan penghargaan dan kasih sayang

Pexels.com/Katerina Holmes

Memberikan penghargaan dan kasih sayang terbukti dapat memperkuat hubungan romantis secara emosional. Ini termasuk gestur yang terkesan sederhana, seperti mengirimkan pesan penuh perhatian atau pujian yang tulus.

Menunjukkan hal semacam ini akan membuat pasanganmu merasa bahwa kamu sangat peduli padanya. Dengan melakukannya secara terus-menerus, hubungan romansa akan tumbuh semakin subur dan awet.

8. Selesaikan konflik secara dewasa

Pexels.com/Alena Darmel

Banyak hubungan romansa orang dewasa yang harus berakhir lantaran ketidakmampuan pasangan dalam menyelesaikan konflik secara dewasa. Nggak mungkin, kan, setiap kali konflik muncul, hubungan mesti berakhir begitu saja?

Kita nggak bisa menampik bahwa dalam hubungan apa pun, konflik akan selalu muncul. Namun, yang jadi kunci penting atas konflik bukanlah bagaimana cara untuk menghindarinya, tetapi bagaimana caramu dan pasangan menanganinya.

Dengan belajar menyelesaikan konflik dengan cara yang dewasa dan konstruktif, dapat membantumu dan pasangan untuk lebih memahami satu sama lain dan bekerja sama untuk menyelesaikannya, daripada perang argumen yang nggak penting.

9. Berikan dukungan atas impian pasangan

pexels.com/Katerina Holmes

Mendukung tujuan dan impian pasangan adalah cara terbaik untuk menunjukkan perasaan cinta. Ini berarti kamu selalu menjadi yang terdepan dalam memberikan semangat bagi pasanganmu, dan selalu ada untuknya terlepas dari pasang surut kehidupannya.

Memberi dukungan dapat menunjukkan bahwa kamu menaruh perhatian pada kebahagiaan dan kesuksesannya, di mana ini merupakan salah satu hal terpenting dalam hubungan romantis.

10. Bersabarlah dengan prosesnya

Freepik.com/freepik

Cara mengubah cinta sesaat menjadi cinta sejati yang terakhir adalah bersabar dengan prosesnya. Yup, cinta sejati nggak bisa terbentuk begitu saja atau muncul dalam masa yang singkat. Dibutuhkan waktu dan usaha agar cinta bisa tumbuh subur dan berkembang secara alami.

Jadi, bersabarlah dengan dirimu sendiri dan pasangan. Pahami bahwa cinta yang mendalam dan abadi dibangun seiring berjalannya waktu melalui pengalaman yang dilewati bersama, adanya rasa saling pengertian, dan pertumbuhan emosional bersama.

Itulah 10 cara mengubah cinta sesaat menjadi cinta sejati. Bagaimana menurutmu, Bela?

IDN Media Channels

Latest from Dating