Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Resep Membuat Ayam Geprek

Kamu harus coba!

Rosita Meinita

Ayam geprek, makanan yang belakangan ini nge-trend di semua kalangan, baik tua, muda, perempuan, laki-laki semua menggemarinya. Sebenarnya, apa sih yang spesial dari ayam geprek ini?

Ayam geprek adalah perpaduan ayam yang dibalut dengan tepung renyah. Jika dulu sering disebut fried chicken, perbedaan ayam geprek yaitu ditambahkan tumbukan sambal dengan cabai rawit yang pedas. Bahkan ayam geprek bisa dibuat sendiri di rumah. Inilah beberapa resep membuat ayam geprek yang mudah untukmu.

Resep Dasar Ayam Geprek

cdn.cpnscdn.com/

Bahan-bahan:

  • 250 gram tepung terigu
  • 50 gram tepung beras
  • 1 butir telur
  • 250 ml air
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok teh penyedap rasa

Cara membuat ayam tepung krispi

  1. Campur tepung terigu, tepung beras, garam dan penyedap dalam satu wadah. Aduk hingga tercampur rata.
  2. Tambahkan air dan telur, lalu aduk kembali hingga rata.
  3. Celupkan ayam ke dalam adonan tepung, lalu goreng hingga kecokelatan.

Ayam Geprek Sambel Bawang

dapurumami.com/

Bahan-bahan:

  • Ayam tepung krispi
  • 6 buah cabai rawit
  • 2 siung bawang putih, potong 2 bagian
  • 1 buah tomat iris
  • 1 sendok teh garam
  • 1 sendok teh gula
  • 1/2 sendok teh terasi

Cara membuat:

  1. Goreng cabai rawit dan bawang putih hingga setengah kering. Lalu sisihkan.
  2. Siapkan cobek, masukkan cabai rawit goreng, bawang putih goreng, tomat, garam, gula, dan terasi. Haluskan.
  3. Letakkan ayam tepung krispi di atas sambal yang telah dihaluskan. Lalu, geprek ayam hingga seratnya terpecah agar sambal merata. Sajikan

Ayam geprek sambal matah

cookpad.com/

Bahan-bahan:

  • Ayam tepung krispi
  • 10 siung bawang merah, iris halus
  • 5 siung bawang putih, iris halus
  • 1 genggam cabai rawit merah, iris halus
  • 5 lembar daun jeruk, buang tulang daun, iris halus
  • 1/2 sendok teh terasi bakar, haluskan
  • 2 batang serai, ambil bagian putihnya, iris halus
  • 1 sendok teh garam
  • 2 sendok teh gula pasir
  • 5 sendok makan minyak goreng
  • 3 buah jeruk limau, peras airnya

Cara membuat:

  1. Campur semua bahan sambal matah, kecuali minyak goreng dan jeruk limau. Kemudian ratakan dengan sendok.
  2. Panaskan minyak, kemudian tuang ke atas sambal. Aduk rata semua bahan dan dinginkan selama 10 menit.
  3. Setelah dingin, masukkan perasan air jeruk limau dan aduk kembali.
  4. Geprek ayam tepung krispi, kemudian siram ayam goreng dengan sambal matah.

Ayam geprek salted egg

instagram.com/makanmakanmen

Bahan-bahan:

  • Ayam tepung krispi
  • 500 gram kuning telur bebek asin
  • 600 gram mentega tawar
  • 270 ml susu full cream
  • 5 gram gula pasir
  • Garam secukupnya

Cara membuat:

  1. Kukus telur asin hingga matang. Pisahkan bagian kuningnya, haluskan hingga berbentuk pasta. Sisihkan.
  2. Panaskan minyak dalam wajan, masukkan pasta kuning telur dan tumis beberapa saat.
  3. Selanjutnya tambahkan susu, gula, garam dan aduk kembali hingga tercampur rata. Kamu bisa tambahkan daun kari kering kalau suka.
  4. Haluskan saus menggunakan hand blender atau bisa dengan blender biasa. Pastikan teksturnya berbentuk seperti saus.
  5. Geprek ayam tepung krispi, tuang saus telur asin di atasnya.

IDN Media Channels

Latest from Food