Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

10 Film Thailand yang Berkisah tentang Cinta Sesama Jenis

Ternyata ada film debut Mario Maurer, lho!

Fikriah Nurjannah

Akhir-akhir ini, film dengan genre kehidupan romansa antara sesama jenis menjadi salah satu jenis film yang diminati oleh sebagian penonton. Salah satu negara yang cukup sering memproduksi film dengan mengangkat cerita suka sesama jenis adalah Thailand.

Lalu, apa saja judul film Thailand yang mengangkat cerita tentang suka sesama jenis? Simak deretannya berikut ini!

1. Love of Siam (2007)

media-amazon.com

Film yang menjadi debut akting dari aktor terkenal Thailand, Mario Maurer, ini dirilis pada tahun 2007. Film Love of Siam ini menceritakan dua orang teman dari masa kecil yang terpisahkan karena hilangnya saudara perempuan salah satu dari mereka. Setelah remaja, keduanya kemudian bertemu kembali dan menyadari adanya rasa yang berbeda di antara mereka.

2. Bangkok Love Story (2007)

media-amazon.com

Film berjudul Bangkok Love Story dirilis pada tahun 2007. Film ini bercerita tentang seorang laki-laki yang jatuh cinta dengan seorang pembunuh bayaran yang ditugaskan untuk menghabisi nyawanya. 

3. 1448 Love Among Us (2014)

buzzfeed.co.id

Film yang dirilis tahun 2014 ini menceritakan kisah romansa antara dua orang perempuan yang didasari oleh rasa sakit hati yang mendalam. Salah satu tokoh karakternya merupakan remaja yang pada awalnya memiliki orientasi seksual normal. Namun, ia dihadapkan dengan kenyataan pahit karena pacarnya berselingkuh.

Hal ini membuat dirinya terpukul, terlebih karena ia juga mengandung anak dari pacarnya. Ia mengalami keguguran dan rasa sakit hati yang mendalam membuatnya benci dengan laki-laki. Hingga akhrinya dia bertemu dengan seorang perempuan yang dapat memahami dirinya.

4. The Blue Hour (2015)

magdalene.co

Selanjutnya, film berjudul The Blue Hour dirilis pada tahun 2015. Film ini mengisahkan seorang remaja laki-laki bernama Tam yang mengalami perundungan di sekolahnya. Dia bertemu dengan sosok remaja laki-laki bernama Phum di sebuah kolam renang terbengkalai.

Tam menceritakan kepada Phum mengenai segala kondisinya, termasuk orangtuanya yang membenci orientasi seksualnya. Dari situlah, keduanya semakin dekat dan menjalin hubungan.

5. How to Win at Checkers (Every Time) (2015)

magdalene.co

Film yang dirilis pada tahun 2015 ini menceritakan Oat yang masih berumur 11 tahun dan kehilangan orangtuanya. Sementara, dia juga harus menghadapi kakak laki-lakinya bernama Ek yang harus mengikuti program wajib militer dari pemerintah Thailand.

Namun, ada cara lain agar kakaknya tidak mengikuti wajib militer, yakni dengan mendapatkan kertas undian berwarna hitam agar dapat terbebas dari wajib militer. Jalur undian ini merupakan lembah korupsi bagi oknum-oknum yang ingin mendaptkan uang sogokan.

Sementara itu, kekasih Ek yang bernama Jai dan berasal dari keluarga kaya raya dapat berhasil lolos dari wajib militer karena orangtuanya.

6. Fathers (2016)

media-amazon.com

Fathers merupakan film Thailand yang rilis pada tahun 2016. Film ini berkisah mengenai orangtua gay yang memutuskan untuk memiliki seorang anak. Ketika anak mereka yang bernama Butr menginjak kelas satu SD, ia menghadapi pertanyaan dari teman-temannya mengenai sosok ibu yang tidak dimilikinya.

Orangtua gay yang bernama Phoon dan Yuke ini merasa tidak nyaman, terlebih saat seorang direktur organisasi perlindungan anak menyarankan mereka membantu Butr menemukan ibunya.

7. Sweet Student Boy (2016)

magdalene.co

Film berjudul Sweet Student Boy ini dirilis tahun 2016, yang menceritakan seorang remaja laki-laki bernama Nack. Selama hidupnya, dia hanya fokus pada sekolah dan belajar. Nack merasa tertekan dan kesepian karena ayahnya yang sudah lama tidak ada dalam hidupnya dan ibunya yang sibuk bekerja serta telat pulang ke rumah.

Di samping itu, Nack juga bertanya-tanya pada dirinya sendri mengenai seksualitas dan ketertarikannya kepada laki-laki secara romantis dan seksual. 

8. Dew The Movie (2019)

magdalene.co

Film Dew The Movie dirilis pada tahun 2019 menceritakan dua remaja laki-laki yang bernama Pop dan Dew. Keduanya bersekolah di tempat yang sama dan sering menghabiskan waktu bersama. Karena kebersamaan mereka inilah, muncul perasaan lebih dari teman di antara keduanya.

Pop mengajak kabur Dew dari kota tempat mereka tinggal lantaran masyarakatnya tidak menerima pasangan homoseksual. Namun, Dew menolak ajakan Pop dan hubungan keduanya berakhir. 

Setelah dua dekade, Pop yang menjadi seorang guru bertemu dengan siswa perempuan yang memiliki sifat mirip dengan Dew. Karena hal ini, Pop kembali menelusuri kenangan bersama Dew dan mencari tahu keberadaannya.

9. Present Still Perfect (2020)

media-amazon.com

Film Present Still Perfect ini menceritakan tentang lelaki bernama Toey yang jatuh cinta dan akan menikah dengan laki-laki bernama Oat. Namun, hubungan mereka kandas. Setelah bertahun-tahun Toey mengalami patah hati karena kegagalan asmaranya dengan Oat, keduanya justru dipertemukan kembali. 

Lalu, Toey memutuskan untuk berlibur ke sebuah penginapan bernama Koh Kood. Namun, Oat menyusul dirinya dan mengatakan bahwa Ia masih merindukan dan mencintai Toey.

10. 2GETHER (2021)

tentangsinopsis.com

2GETHER adalah serial bergenre komedi romantis Thailand tahun 2020 yang dibintangi oleh Win Metawin and Bright Vachirawit. Serial ini menceritakan kisah percintaan dua remaja laki-laki bernama Tine Teepakorn dan Sarawat Guntithanon yang bermula dari hubungan pacaran palsu, tetapi kemudian berkembang menjadi pasangan sungguhan.

Itulah 10 film Thailand yang mengangkat kisah cinta sesama jenis. Adakah yang pernah kamu tonton, Bela?

IDN Media Channels

Latest from Sex