Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

8 Hal yang Tidak Dipedulikan oleh Tamu Pernikahanmu

Jangan terlalu stres mikirin 8 hal ini, cuma buang waktu!

Fera Nur Aini

Semua orang sepakat, bahwa merencanakan pernikahan adalah sesuatu yang rumit, seolah tidak ada habisnya. Selesai pilih gaun, kita harus dihadapkan dengan pilihan tema dekorasi, pilihan menu katering, belum lagi soal tamu undangan. Stres sekali rasanya, tapi kita terus ditekan oleh waktu karena tanggal pernikahannya makin dekat.

Namun tahukah kamu, bahwa yang sering kali membuat stres itu bukan hal-hal yang harus kita siapkan melainkan detail-detail yang kita pilih sendiri. Kita sering kali terjebak saat memilih bunga warna merah, merah muda, atau yang lebih muda lagi. Hal-hal yang sebenarnya tidak penting dan tidak terlalu diperhatikan oleh tamu undangan.

Ini dia beberapa hal dalam pesta pernikahan yang sebenarnya tak dipedulikan oleh tamu undangan.

1. Undangan pernikahan

Pinterest.com/Etsy.me

Undangan pernikahan hanya akan dibaca beberapa detik saja oleh para tamu, atau bahkan tidak akan dibaca karena mereka sudah tahu infonya lebih dulu. Pilihan kertas, font, ornamen, dan semacamnya juga tidak akan terlalu berarti. Sebagus apa pun undanganmu pasti akan berakhir di tempat sampah, tidak akan ada tamu yang berminat menyimpannya sebagai koleksi.

Lagi pula, sekarang banyak sekali desain undangan pernikahan yang bisa kamu gunakan secara gratis. Jadi tidak perlu membuang banyak waktu hanya untuk memikirkan undangan saja.

2. Buku tamu

pinterest.com

Selain undangan, buku tamu adalah detail kedua yang tidak perlu kamu pikirkan terlalu dalam. Tidak perlu menjadi yang paling kreatif dan beda sendiri dibandingkan teman-temanmu. Bahkan cukup dengan menyiapkan satu papan khusus yang bisa mereka tanda tangani, itu lebih baik.  Tidak ada yang terlalu penting dari buku tamu, jika kamu sudah bisa mengontrol siapa yang hadir dengan berfoto bersama mereka bukan?

3. Dekorasi bunga

Theknot.com

Bunga penting, tapi tidak perlu terlalu detail sampai menghabiskan banyak waktu. Asal terlihat indah sudah cukup. Para tamu tidak akan peduli dengan kombinasi bunga apa yang kamu gunakan atau perpaduan daun apa yang kamu kaitkan. Semua orang pasti menganggap bunga apa pun sebagai keindahan dan cukup sampai di situ saja.

4. Dekorasi meja-kursi

Pexels.com/Lukas

Serius, para tamu tidak akan memperhatikan betul pita apa yang kamu ikatkan di kursi. Mereka juga tidak akan sebegitunya jatuh cinta pada kursi yang kamu hiasi dengan bunga-bunga. Cukup gunakan meja dan kursi yang sederhana dan nyaman untuk diduduki selama proses upacara pernikahan berlangsung.

5. Gaun pengantin

instagram.com/elizabethdye

Tidak perlu gaun yang paling mewah atau yang paling unik. Semua gaun pernikahan itu indah dan semua pengantin itu cantik. Alih-alih meluangkan banyak waktu dan uang pada gaun, lebih baik kamu berfokus pada menyiapkan dirimu untuk pernikahan itu sendiri. Gaun yang sederhana tanpa terlalu banyak detail bahkan sekarang juga menjadi tren.

6. Kue pernikahan

Sumber Gambar: projectwedding.com

Seindah apa pun kue pernikahanmu pada akhirnya akan dipotong lalu habis juga dimakan kan? Jadi jika waktu dan uangmu tidak terlalu longgar, kue pernikahan bisa tidak dimasukkan dalam prioritas. Berfokuslah pada hal-hal yang lebih penting seperti makanan yang akan disajikan untuk para tamu.

7. Buket bunga

Pinterest.com

Sama halnya seperti dekorasi bunga-bunga, buket bunga pun bukan prioritas utama dalam upacara pernikahan. Kamu sebenarnya bisa memilih danmengkombinasikan bunga apapun yang kamu suka. Tidak perlu melihat tren, tidak perlu mempedulikan bagaimana milik teman-temanmu sebelumnya.

8. Souvenir pernikahan

Cutteristic.com

Jika kamu berniat memberikan souvenir yang bermanfaat untuk tamu undangan, pastikan itu merupakan barang yang awet dan bisa digunakan oleh mereka. Lebih baik kamu tidak memberikan souvenir dibandingkan memberikan souvenir murah seadanya, tapi rusak sekali dipakai. Tidak akan ada manfaatnya. Tidak harus mahal juga karena sebenarnya tamu akan lebih terkesan dengan jalannya acara dibandingkan dengan souvenirnya.

IDN Media Channels

Latest from Married