Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Ini 9 Artis Pria Korea yang Jatuh ke Pelukan Perempuan Non Selebriti

Hubungan mereka jauh dari sorotan publik, lho

Sara Agustriana

Bukan hal yang baru memang bila ada artis Korea yang menjalin hubungan dengan sesama artis. Satu ranah pekerjaan dengan intensitas pertemuan yang sering, seperti di lokasi syuting atau sebuah acara, membuat mereka akhirnya memiliki perasaan lebih. Namun, tak selalu begitu. Ada juga, kok, artis pria Korea yang ternyata berpacaran, bahkan menikah dengan perempuan non selebriti. Hubungan mereka pun jauh dari sorotan publik.

Di Korea, pembahasan soal asmara memang tak seterbuka dengan di Indonesia. Apalagi jika pasangannya bukan dari kalangan artis. Mereka sangat menjunjung tinggi sebuah privasi. Jadi, para artis yang menjalin hubungan dengan perempuan non selebriti, biasanya tidak diketahui, sampai si artis sendiri yang mengungkapkannya ke publik. Nah, inilah 9 artis pria korea yang memiliki pasangan dari kalangan non selebriti.

1. Max Changmin

n.news.naver.com

Max Changmin TVXQ beberapa bulan yang lalu baru saja melepas masa lajangnya. Jika biasanya idol selalu ditentang sama fans­-nya jika ketahuan berpacaran atau menikah, namun lain hal dengan Changmin. Dia justru mendapat banyak dukungan dari para penggemarnya. Hal ini lantaran saat mengabarkan soal hubungannya, Changmin sendiri yang mengabarkannya melalui surat yang ia tulis, bukan dari media, sehingga fans pun merasa dihargai.

Untuk Bela ketahui, Changmin bertemu dengan sang istri setelah dikenalkan oleh seorang teman. Setelah menjalin hubungan cukup lama, mereka pun menikah pada 25 Oktober 2020. Karena sang istri berasal dari kalangan non selebriti, pesta pernikahan pun digelar tertutup dan tanpa detail apapun.

2. Ok Taecyeon

www.hype.my

Tak hanya Changmin, Idol pria lain yang juga diketahui memiliki pasangan dari kalangan non selebriti adalah Ok Taecyeon dari boyband 2PM. Taecyeon ketahuan sedang menjalin kasih dengan seseorang setelah foto kencannya tersebar ke publik. Dia pun mengakui bahwa sedang berpacaran dan sang pacar bukanlah kalangan artis, hanya seorang karyawan biasa berusia 29 tahun. Namun, yang paling mengejutkan para penggemarnya adalah Taecyeon dikabarkan sudah berpacaran dengan sang kekasih selama 3 tahun. Wah, bisa ya selama itu mereka menutupinya.

3. Chen EXO

www.pinterest.com

Wah, kalau yang ini, sih, sempat menggemparkan dunia per-kpop-an, nih. Beda dengan Changmin yang mendapatkan “restu” dari fans, nah kalau Chen EXO justru mendapat penolakan dari penggemar. Pasalnya, tanpa adanya berita pacaran, Chen secara tiba-tiba mengejutkan penggemarnya dengan kabar pernikahan di awal Januari 2020. Member EXO ini mengaku menikahi kekasihnya yang bukan dari kalangan artis.

Yang lebih mengejutkan, Chen menikahi kekasihnya yang sedang hamil enam bulan. Kini, pria 30 tahun tersebut pun sudah menjadi seorang ayah dari putri yang berusia 9 bulan. 

4. Kang Gary

www.instagram.com/@hi__seeya

Penggemar Variety Show Running Man pasti tidak asing lagi dengan sosok Gary. Gary yang sering dijodoh-jodohkan dengan sesama cast Running Man, yakni Song Ji Hyo, tiba-tiba mengumumkan keluar dari acara yang membesarkan namanya tersebut dan dikabarkan sudah menikah. Tahun 2017, rapper tersebut akhirnya mengakui telah menikahi kekasihnya yang bukan dari kalangan selebriti. Kini, pernikahan mereka sudah dikaruniai satu anak laki-laki bernama Kang Hao yang juga terkenal berkat tampil di Variety Show The Return of Superman.

5. Soong Il Kook

www.instagram.com/Songilkook

Daehan, Minguk, dan Manse adalah tiga anak laki-laki mengemaskan yang terkenal sejak menjadi cast awal dari acara The Return of Superman. Mereka merupakan anak-anak dari aktor Song Il Kook. Song Il Kook sendiri menikah dengan Jung Seung Yeon yang notabene bukan dari kalangan artis pada tahun 2008. Begitu ketatnya privasi di Korea, wajah sang istri yang seorang Hakim pun beberapa kali harus diburamkan ketika muncul di The Return of Superman.

6. Shin Sung Rok

www.soompi.com

Shin Sung Rok merupakan aktor spesialis antagonis. Sering berperan dengan karakter jahat, membuatnya banyak orang tak menyangka jika dia sudah menikah. Karena awalnya memang Shin Sung Rok diketahui berkencan dengan seorang ballerina bernama Kim Joo Won dari tahun 2011-2015. Namun, ternyata setahun kemudian, Sung Rok justru jatuh hati dengan wanita non seleb yang bekerja sebagai pegawai kantoran dan memutuskan menikah. Melalui acara yang dibintanginya, Master in The House, Sung Rok mengungkapkan bahwa ia sangat menyukai sang istri saat baru pertama kali bertemu dan tidak ragu untuk menanyakan tentang pernikahan. Kini, mereka sudah dikarunia satu putri.

7. Sung Joon

www.kissasian.is

Siapa sangka, aktor yang pernah digosipkan berpacaran dengan Suzy, Sung Joon telah menjadi seorang suami dan ayah. Pada bulan Februari 2020 lalu, Sung Joon mengungkapkan tentang kehidupan pribadinya yang telah memiliki istri dari kalangan non selebriti. 

Dia mengakui telah mendatarkan pernikahannya ke catatan sipil sebelum menjalankan wajib militer pada Desember 2018. Ingin menjaga istri dan calon anaknya lah yang membuat dia menutupinya pernikahannya tersebut.

"Saya ingin melindungi dua orang paling berharga dalam hidup saya," ungkap Sung Joon menjelaskan alasannya merahasiakan pernikahan dan kelahiran sang anak.

8. Jang Hyuk

www.channel-korea.com

Jang Hyuk, aktor Korea yang baru-baru ini merilis film bersama aktor Indonesia Joe Taslim, menjadi deretan seleb Korea yang memiliki pasangan dari kalangan non selebriti. Sang istri merupakan seorang instruktur pilates di gym yang telah membuat Jang Hyuk terpana hanya dari papasan singkat di tangga. Sudah memasuki usia pernikahan 13 tahun dengan dikaruniai dua anak laki-laki dan seorang anak perempuan, pernikahan mereka tampak baik-baik saja dan jauh dari sorotan publik.

9. Cha Tae Hyun

www.soompi.com

Sahabatan dengan Jang Hyuk, Cha Tae Hyun juga menjadi aktor Korea yang memiliki pasangan dari kalangan non selebriti. Manisnya, hubungan Cha Tae Hyun dan istri dimulai dari bangku SMA, lho. Hal itu ia ungkapnya saat muncul sebagai tamu pada siaran JTBC Camping Vibes. Tae Hyun mengatakan bahwa ia menikah pada usia 31 tahun dengan istrinya yang dia sukai pada pandangan pertama dan yang mulai dia kencani saat mereka kelas 11. Mereka berpacaran selama 13 tahun sebelum akhirnya menikah di tahun 2006. Salah satu contoh cinta pada padangan pertama yang berhasil nih, Bela.

Itu dia 9 artis pria Korea yang jatuh ke pelukan perempuan non selebriti. Semoga mereka selalu bahagia, ya, Bela.

IDN Media Channels

Latest from Dating