Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

9 Chit-Chat Gaho & KAVE, Pentagon, dan BTOB di Chotha Fest 2022

Eunkwang BTOB kenal kata "slebew"

Zikra Mulia Irawati

Gaho & KAVE, Pentagon, dan BTOB telah mengguncang Balai Sarbini, Jakarta melalui Chotha Fest 2022. Acara yang terselenggara pada 27 Agustus kemarin itu berlangsung meriah.

Sebelum konser berlangsung, para penampil berkesempatan melakukan chit-chat penggemar dan awak media dalam sesi Welcome Greetings, nih, Bela! Ada keseruan apa saja? Cari tahu informasinya di bawah ini, yuk!

1. Gaho pertama kali ke Indonesia

instagram.com/ad_gaho

Chotha Fest 2022 merupakan festival musik pertama yang mengundangnya untuk tampil di Indonesia. Atas kesempatan ini, Gaho dan KAVE mengaku antusias.

"Ini adalah pertama kalinya aku ke Indonesia. Aku sangat ingin bertemu dan tampil di sini. Semoga kalian semua bisa menikmati penampilan nanti," kata Gaho.

Gaho kian tak sabar untuk manggung karena fakta ia tak bisa bebas tampil selama dua tahun. Oleh karena itu, ia ingin merasakan 신감 (singam/perasaan yang sesungguhnya), melakukan pentas dan berinteraksi langsung dengan penggemar.

"Saya membusuk selama dua tahun (karena tidak bisa ke mana-mana). Aku tidak merasakan (euforia) yang sesungguhnya sejak kemarin, tetapi setelah bertemu dengan penggemar sepertinya baru terasa. Aku jadi nggak sabar mau buruan tampil dan merasakannya," tambahnya.

2. Gaho nyanyikan lagu Indonesia

Dalam welcoming greetings Chotha Fest 2022 ini, Gaho men-spill bahwa dirinya akan menyanyikan salah satu lagu Indonesia milik penyanyi favoritnya. Ternyata, lagu itu adalah "Cinta Luar Biasa" dari Andmesh Kamaleng. Ia menyanyikannya dengan fasih, lho, Bela!

3. Gaho si bucin Indomie

instagram.com/ad_gaho

Beberapa waktu lalu, Gaho menyatakan kecintaannya terhadap salah satu merek mi instan Indonesia, Indomie, di Twitter. Hal tersebut kemudian membuat ia ter-notice akun resmi Indomie yang menjanjikan sepaket mi gratis untuknya.

"Ini nggak bercanda, tetapi sejak dua bulan yang lalu aku makan siang pakai Indomie terus," katanya.

Para penggemar yang terkejut pun lantas membuat tanda silang dengan tangan mereka, memberi tahu bahwa konsumsi mi instan berlebihan tidak baik untuk kesehatan. Namun, hal itu tak menghentikan niat Gaho untuk membawa Indomie sebagai oleh-oleh saat pulang ke Korea Selatan.

"Aku sudah kecanduan Indomie. Besok aku (akan pulang) bawa Indomie. Jadi, aku mau minta resep-resepnya, nih, kepada kalian," pintanya.

4. Pentagon ingin liburan ke Canggu

twitter.com/CUBE_PTG

Seperti turis pada umumnya, para member Pentagon terpesona akan kecantikan Pulau Dewata. Secara spesifik, mereka memilih daerah Canggu sebagai tujuan wisata impian. Universe–nama penggemar Pentagon–Bali, sudah siap menyambut mereka di kotamu?

5. Pentagon sapa "calon mertua"

popbela.com/Asti

Dalam kesempatan ini, Pentagon turut berbagi tips agar para penggemar, khususnya perempuan, tak diomeli orang tua saat sedang fangirling. Mereka sepakat menyarankan agar para Universe agar memperkenalkan Pentagon.

Bak gayung bersambut, ternyata ada salah satu Universe yang mengajak orang tuanya menonton Chotha Fest 2022, lho! Keenam member yang hadir, yaitu Wooseok, Shinwon, Kino, Yeo One, Jinho, dan Yuto cari perhatian kepada sang "calon mertua". Suasana mendadak heboh karena mereka berlomba ingin dipilih dengan menunjukkan bakat masing-masing.

"Kalau aku jadi ayahnya, sih, nggak mungkin suka semuanya," gurau Yuto.

6. Eunkwang dan Changsub BTOB kenal kata "slebew"

popbela.com/Asti

Kepopuleran Citayam Fashion Week rupanya sudah sampai ke Korea Selatan. Tak seperti yang lain, kata pertama yang diucapkan Eunkwang BTOB sore itu bukanlah "apa kabar" atau "halo", melainkan "slebew".

Gelak tawa di kalangan penggemar pun tak tertahan. Hal itu akhirnya membuat Changsub yang ada di sebelahnya ikut-ikutan mengucapkan kata yang dipopulerkan oleh Jeje tersebut.

"Slebew! Halo Indonesia, saya Changsub. Senang bertemu kalian," katanya.

7. BTOB adu bisep

twitter.com/OFFICIALBTOB

Saat ditanyai pendapat tentang member yang ada di sebelahnya, Changsub kebagian bersama Minhyuk. Tak hanya menyebutnya seperti memiliki sayap layaknya malaikat, ia juga memuji tubuh atletis laki-laki dengan nama lain Huta tersebut.

Tanpa ragu, Minhyuk langsung memamerkan otot bisep yang ada di tangannya. Melody, sebutan para penggemarnya, sontak histeris dan menantang member lain untuk melakukan hal serupa. Sore itu, panggung seketika berubah jadi ajang adu bisep para member BTOB. Ada-ada saja, deh, mereka!

8. Changsub BTOB suka pemandangan Indonesia

instagram.com/btob_silver_light

Seorang penggemar menanyakan kemungkinan BTOB untuk syuting music video (MV) di Indonesia. Seluruh member menunjukkan ketertarikan. Changsub bahkan menyebut pemandangan malam dari hotel yang disinggahinya cantik.

9. Minhyuk BTOB lancarkan gombalan maut

twitter.com/OFFICIALBTOB

Sementara itu, Minhyuk mengungkapkan kecintaannya terhadap sejumlah makanan Indonesia, seperti bakso, mi goreng, dan nasi goreng. Ia bahkan sempat-sempatnya memberikan gombalan maut kepada Melody, nih, Bela!

"Aku ingin sekali mencoba makanan-makanan lokal (lainnya). Namun, untuk sekarang. makanan Indonesia yang ingin sekali aku makan itu... cinta dari para Melody," ujarnya yang membuat para penggemar heboh.

Ikut senang, deh, melihat Gaho & KAVE, Pentagon, dan BTOB sangat antusias karena dapat kembali mengunjungi Indonesia. Apakah kamu salah satu penggemar yang ikut nonton Chotha Fest 2022 kemarin, Bela?

IDN Media Channels

Latest from Inspiration