Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

5 Kesalahan yang Malah Memperparah Jerawatmu

Jangan ulangi lagi ya!

Vidya Nathania

Sudah melakukan perawatan dengan ekstra, menjaga pola hidup sampai melakukan cara-cara medis untuk merawat kulit yang berjerawat tetapi tak kunjung sembuh? Jangan-jangan ada beberapa hal di bawah ini yang secara tidak sadar masih sering kamu lakukan. Coba simak ya ulasannya!

1. Mencuci wajah dengan kasar

healthmagazine.com

Banyak yang mengira bahwa semakin menggosok kulit wajah dengan gerakan yang kasar, kulit akan lebih bersih. Padahal itu hanya akan membuat kulitmu yang berjerawat semakin iritasi. Jika kamu takut tanganmu bisa melukai kulit wajahmu, gunakan brush lembut untuk membersihkan wajah hingga ke pori-pori tanpa membuatnya terluka.

2. Menggunakan obat jerawat hanya di bagian yang berjerawat

refinery29.com

Jika kamu hanya terfokus dengan jerawat yang terlihat saja, maka kulitmu bisa saja ditumbuhi jerawat baru di bagian lainnya. Untuk menghindari tumbuhnya jerawat baru, aplikasikan obat jerawat pada bagian lainnya secara menipis.

3. Lupa menggunakan sunscreen

makeupandbeauty.in

Kulit yang terkena paparan sinar matahari langsung tanpa perlindungan dapat menyebabkan berbagai masalah kulit, salah satunya membuat kulitmu kering. Kulit kering, cenderung membuat sel kelenjar minyak memproduksi lebih banyak minyak yang dapat menimbulkan jerawat. Jangan lupa gunakan sunscreen yang non-comedogenic yang memiliki SPF 15.

4. Tidak menggunakan pelembap sama sekali

healthline.com

Jika kamu memiliki kulit berjerawat atau berminyak, bukan berarti kulitmu tak butuh pelembap. Sabun pencuci wajah atau bahkan air dapat membuat tingkat kelembapan menipis. Maka, kamu tetap harus menggunakan pelembap ya. Jangan lupa untuk memakai pelembap yang memiliki tekstur watery agar dapat diresap oleh kulitmu.

5. Mencuci wajah dengan menggunakan air hangat

dailymail.com

Saat badan terasa lelah, biasanya mandi dengan air hangat menjadi pilihan yang tepat. Namun, untuk bagian wajah, sebaiknya dihindari ya, Bela. Pasalnya, air hangat dapat membuat jerawat semakin parah lho, dengan menghilangkan kelembapan alami kulit wajah sehingga kurangnya perlindungan kulit terhadap bakteri dan kuman. Jadi, disarankan kamu mencuci wajah dengan air dingin saja ya.

Dari lima fakta di atas, mana yang paling sering kamu lakukan?

IDN Media Channels

Latest from Skin