Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Ingat 6 Hal Ini Jika Ada Laki-Laki Bilang Kamu Nggak Menarik

Jangan sedih!

Rosita Meinita

Setiap perempuan memiliki aura dan kecantikannya masing-masing. Dengan berbagai tutur kata yang lembut, etika sopan santun, hingga kecerdasan yang dimilikinya. Akan tetapi dengan semua kelebihan itu, nggak semua laki-laki dapat melihatnya.

Jika kamu bertemu dengan seseorang yang kamu suka, tapi ternyata dia nggak bisa menghargaimu, bahkan menganggap kamu tak menarik.

Ini adalah beberapa hal yang harus kamu ingat!

1. Dia takut akan kekuatanmu

freepik.com/ wayhomestudio

Bagi seorang laki-laki, perempuan yang kuat adalah hal yang mengintimidasi baginya. Bahkan dia nggak tahu cara membuatnya lebih kuat di matamu. Yang ada dia hanya mencari celah untuk menganggapmu biasa saja.

Nah, jika hal itu terjadi artinya kamu bisa mencari laki-laki yang jauh dapat tahu betapa istimewanya kamu.

2. Masalah ada padanya

freepik.com/ yanalya

Jika seorang laki-laki nggak memperlakukanmu dengan baik dan merendahkan dirimu, sepertinya itu masalah ada padanya. Mungkin itu caranya untuk membuat dia lebih 'tinggi' darimu atau agar dirinya terlihat lebih baik.

Hal yang terbaik yang harus kamu lakukan adalah keluar dari jerat bayangnya.

3. Dia merasa insecure

freepik.com/ tzido

Kepercayaan diri yang rendah membuat seseorang bertindak nggak menyenangkan. Orang yang nggak melihatmu seorang perempuan yang menarik karena mereka nggak percaya diri dengan dirinya sendiri, merasa nggak aman juga dengan kekurangan yang dimilikinya.

Laki-laki yang cenderung insecure membawa pola pikirmu menjadi sosok yang insecure juga.

4. Jangan buat kamu lengah

freepik.com/ freepik

Laki-laki yang nggak merasa kamu menarik akan lebih membuatmu nggak bebas untuk melakukan sesuatu, merasa apa yang kamu lakukan terlalu berlebihan dan memintamu untuk menjadi biasa saja.

Jadilah dirimu sendiri dan lakukan apa yang kamu sukai. Jangan bergantung pada perkataan laki-laki yang belum jelas ingin mendekatimu.

5. Value-mu nggak tergantung pada siapa pun

freepik.com/ fabrikasimf

Value dalam dirimu ada karena bagaimana kamu bersikap dan aura itu terpancar pada dirimu. Jangan biarkan hal ini tergantung pada siapapun laki-laki yang mendekatimu.

Teruslah berkembang untuk mendapatkan value yang lebih baik.

6. Kamu terlalu kuat untuk masuk dalam permainannya

freepik.com/ wayhomestudio

Nggak semua laki-laki datang dengan niat yang tulus. Laki-laki yang nggak memperlakukanmu dengan spesial dan justru membuatmu terpuruk, harus kamu jauhi.

Ada beberapa respons yang bisa kamu lakukan saat kamu menolaknya dan lepas dari permainannya. Berkata terus teranglah, nggak perlu melakukan drama apa pun, dan tegas saat kamu memberikan jarak padanya.

IDN Media Channels

Latest from Dating