Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Cara Mendapatkan Foto Luar Biasa ketika Solo Travelling

Catat ya!

Rosita Meinita

Kamu gemar akan seni fotografi tapi ingin melakukan solo travelling? Jangan takut, walaupun bepergian sendiri ternyata kamu juga bisa mendapatkan foto menakjubkan lho, Bela. Untuk sekedar memperlihatkannya ke teman-teman terdekat ataupun mengunggahnya ke Instagram? Kenapa tidak! Berikut adalah beberapa hal yang harus diperhatikan untuk mendapatkan foto luar biasa ketika solo travelling.

1. Ketahui apa yang kamu inginkan

www.pexels.com/ Nina Uhlíková

Nggak perlu menjadi orang lain, menjadi diri sendiri lebih menyenangkan. Kecantikan benar ada dari mata yang melihatnya. Jika kamu ingin foto yang kamu sukai, seperti apa album impianmu, apa gaya favoritmu. Kamu hanya perlu foto seperti apa yang kamu inginkan.

2. Temukan beberapa inspirasi

www.pexels.com/ Lisa Fotios

Eksplorlah beberapa platform yang berisikan inspirasi seperti Pinterest dan Instagram. Simpan foto yang menjadi inspirasimu untuk menemukan gaya andalanmu dan angle yang sesuai. Ada banyak foto menakjubkan di sana dan pastinya modifikasi saat kamu solo travelling ya.

3. Jangan taakut menggunakan tongkat selfie

www.pexels.com/ Min An

Travelling merupakan satu kemewahan dalam hidup. Jangan malu untuk menggunakan tongkat selfie. Saat ada objek bagus untuk foto bersama, mengapa tidak mengulurkan tongkat selfie di setiap kesempatan dan ambilan foto terbaikmu. Kecuali jika itu benar-benar dilarang di tempat kamu berada ya, Bela!

4. Bawalah tripod

www.pixabay.com/ trinhkien91

Jika kamu nggak menyukai foto dengan teknik selfie, kamu bisa membawa tripod portable di mana kamu berada. Sehingga kamu dapat memotret dengan bantuan fitur timer dari ponsel maupun kameramu. Mungkin akan terdengar merepotkan bepergian dengan membawa tripod, tetapi ini akan lebih memperlihatkan pemandangan di sekitarmu daripada foto dengan close-up.

5. Mintalah bantuan

www.unsplash.com/ Willian Justen de Vasconcellos

Jika kamu ingin mendapatkan hasil yang sempurna, jangan ragu untuk meminta bantuan dari orang di sekelilingmu. Mintalah dengan baik-baik dan berikan kamera kamu kepada seseorang yang tampaknya dapat dipercaya. Perlihatkan framing, angle, serta pengaturan kamera yang sudah terpasang padanya. Pastikan setelah meminta bantuannya, kamu juga menawarkan bantuan kembali ya, Bela.

TOPIC

    IDN Media Channels

    Latest from Travel