Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

JKT48 Keluarkan Ara Karena Skandal Foto Mesra, Ini 5 Faktanya!

Tidak ada itikad baik dari Ara

Niken Ari Prayitno

Kemarin, 25 Agustus 2021, JKT48 secara resmi mengeluarkan Zahra Nur Khaulah. Perempuan yang akrab disapa Ara ini, didepak dari grup yang sudah membesarkan namanya itu lantaran foto mesranya bersama seorang pria tersebar di internet.

Bagaimana kronologi kejadiannya? Berikut deretan faktanya.

1. Foto Ara dan Fiki UN1TY beredar di media sosial

Dok. Internet

Masalah ini bermula saat foto Ara dan salah satu member UN1TY, Fiki, beredar di internet. Dalam foto tersebut, Ara dan Fiki terlihat mesra saling berpelukan dan Ara duduk di pangkuan Fiki. 

Bagi member JKT48, dilarang menjalin hubungan khusus dengan lawan jenis adalah aturan yang harus diikuti, atau yang kerap disebut golden rules oleh penggemar mereka. Maka dari itu, foto ini disebut-sebut sebagai awal mula masalah Ara dengan manajemen JKT48.

2. Tak kunjung menunjukan itikad baik dan memberikan klarifikasi yang tidak sesuai

Dok. Internet

Setelah foto tersebut beredar, pihak manajemen bermaksud menanyakan soal kejelasannya kepada Ara. Namun, merangkum dari JKT48.com, Ara justru memberikan klarifikasi yang tidak sesuai dengan kebenarannya.

Selain itu, pihak manajemen juga telah memanggil Ara untuk memberikan penjelasan lebih lanjut. Sayangnya, panggilan tersebut juga tidak dihiraukan oleh Ara. Manajemen pun kemudian menilai bahwa tidak ada itikad baik dari Ara terkait masalah ini.

3. JKT48 resmi mengeluarkan Ara sejak 25 Agustus 2021

JKT48.com

Setelah usaha untuk menyelesaikan masalah ini tidak menemukan jalan tengahnya, manajemen JKT48 akhirnya memutuskan untuk mengeluarkan Ara terhitung sejak 25 Agustus 2021.

"Oleh karena pelanggaran kewajiban dan peraturan sebagai member, terhitung mulai hari ini yang bersangkutan tidak lagi tercatat sebagai member JKT48. Maka, segala aktivitasnya pun tidak lagi berhubungan dengan JKT48," tulis manajemen melalui situs resmi mereka.

Pihak manajemen juga bertanggung jawab akan memberikan refund bagi para penggemar, yang sudah membeli tiket untuk video call bersama Ara dalam waktu dekat.

4. Semua akun media sosial Ara menghilang

Twitter.com

Selain mengeluarkan Ara dari grup, media sosial Ara yang juga berada di bawah manajemen JKT48 langsung dinonaktifkan. Hal ini dibuktikan, dengan tidak lagi ditemukannya akun Instagram dan Twitter Ara pasca surat klarifikasi manajemen diunggah di situs resmi JKT48.

5. Akun media sosial UN1TY diserang fans Ara

Instagram.com/un1ty_official

Menjadi trending topic di Twitter, Ara banjir dukungan dari para penggemarnya setelah surat klarifikasi manajemen JKT48 dirilis. Namun, berbeda dengan UN1TY. Boy group tersebut sempat diserang fans Ara, karena salah satu membernya dinilai telah menghancurkan karier Ara.

Banyak komentar negatif yang dituliskan di akun Instagram UN1TY yang ditujukan untuk Fiki. Karena hal tersebutlah, manajemen UN1TY pun memutuskan untuk membatasi kolom komentar.

Semoga masalah ini dapat segera diselesaikan dan semoga saja ke depannya karier Ara bisa tetap bersinar, meskipun sudah tidak bergabung dengan JKT48 lagi.

IDN Media Channels

Latest from Working Life