Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Beragam Genre, Ini 10 Serial Drama yang Dibintangi Gong Hyo Jin

Sudah nonton semuanya belum?

Niken Ari Prayitno

Berbicara soal serial drama Korea, kita nggak akan pernah lepas dari sosok Gong Hyo Jin. Perempuan kelahiran 4 April 1980 ini termasuk aktris papan atas Korea Selatan dengan deretan serial drama hits yang pernah dibintanginya.

Tahun 2020 ini pun, ada satu serial dramanya yang tayang, yakni When the Camellia Blooms. Selain serial drama tersebut, ada lagi deretan serial drama Korea yang pernah dibintangi Gong Hyo Jin. Apa saja, ya?

1. When the Camellia Blooms (2019)

When The Camellia Blooms menjadi serial drama terbaru dari Gong Hyo Jin yang tayang di tahun 2019 lalu. Serial drama ini berkisah tentang seorang ibu tunggal bernama Dong Baek (Gong Hyo Jin) yang baru saja pindah ke lingkungan baru. 

Di lingkungan tersebut, Dong Baek tidak disukai oleh ibu-ibu lainnya karena usahanya yang lebih laris. Ia pun diterpa gosip yang tak sedap sampai akhirnya Dong Baek bertemu dengan polisi setempat yang membuat ia jatuh cinta pada pandangan pertama.

2. Don't Dare to Dream (2016)

Beradu peran dengan Jo Jung Suk dan Go Kyung Po, Gong Hyo Jin membintangi serial Don’t Dare to Dream di tahun 2016. Serial drama ini berkisah tentang seorang penyiar berita bernama Lee Hwa Sin (Jo Jung Suk) yang pintar dan berbakat. 

Suatu hari, ia bertemu dengan Pyo Na Ri (Gong Hyo Jin) seorang perempuan yang tak pernah bisa menolak permintaan orang lain. Kisah mereka dimulai karena sering bekerja bersama-sama meski sifat keduanya sangat mencolok.

3. The Producers (2015)

Selanjutnya, di tahun 2015 Gong Hyo Jin pernah beradu akting dengan Kim Soo Hyun dalam serial drama The Producers. Dalam serial drama ini Gong Hyo Jin berperan sebagai produser acara musik yang super cerewet. Suatu hari ia harus mendampingi karyawan baru bernama Seung Chan (Kim Soo Hyun). Banyak kejadian aneh dan lucu yang mereka alami selama masa orientasi.

4. It's Okay, That's Love (2014)

Kembali menjadi pemeran utama, Gong Hyo Jin sangat memesona saat ia memerankan sosok psikiater dalam serial drama It’s Okay, That’s Love. Serial drama yang rilis pada tahun 2014 ini berkisah tentang seorang DJ sekaligus penulis novel bernama Jang Jae Yeol yang memiliki gangguan mental. 

Ia bertemu dengan Ji Hae Soo (Gong Hyo Jin) seorang psikiater yang bekerja di sebuah rumah sakit. Keduanya berpacaran dan mencoba saling menyembuhkan satu sama lain.

5. Master's Sun (2013)

Nggak cuma genre romantis, Gong Hyo Jin juga pernah membintangi serial drama ber-genre horor. Master’s Sun berkisah tentang Joo Joong Won (So Ji Sub), seorang CEO yang dingin dengan banyak bisnis yang digelutinya. 

Suatu hari, ia bertemu dengan Tae Gong Shil (Gong Hyo Jin), perempuan pendiam yang bisa melihat keberadaan hantu pasca kecelakaan. Anehnya, Tae Gong Shil tak bisa melihat keberadaan hantu saat Joo Joong Won berada di dekatnya. Ia pun memohon agar bisa tetap berada di sisi Joo Joong Won supaya tak lagi diganggu para hantu.

6. Flower Boy Ramyun Shop (2011)

Dalam serial drama Flower Boy Ramyun Shop, Gong Hyo Jin hanya muncul di satu episode sebagai cameo. Serial drama yang riilis di tahun 2011 ini berkisah tentang seorang mahasiswa berusia pertengahan 20-an yang sedang mempersiapkan ujian pegawai negeri. Suatu hari ia bertemu dengan Cha Chi Soo, konglomerat yang sangat arogan. Mereka bertemu dan saling satu jatuh cinta. Masalah muncul karena latar belakang dan usia mereka yang jauh berbeda.

7. The Greatest Love (2011)

Pada tahun 2011, Gong Hyo Jin terlibat dalam serial drama berjudul The Greatest Love. Di serial drama ini, Gong Hyo Jin berperan sebagai Gu Ae Jung, member grup Kukbo Sonyeo yang paling terkenal. Namun masa kejayaan Gu Ae Jung tiba-tiba hancur lantaran skandal yang menimpanya. Ia pun harus berusaha dari nol dan mengikuti banyak acara televisi demi menghidupi ayah dan saudara kandungnya.

8. Pasta (2010)

Seo Yoo Kyung (Gong Hyo Jin) memulai kariernya sebagai asisten koki di sebuah restoran bernama La Sfera. Ia sangat ingin menjadi koki yang andal dalam masakan Italia. Suatu hari La Sfera merekrut seorang koki pria yang memiliki riwayat pendidikan di sekolah memasak Italia. Koki baru tersebut sangat arogan dan tak suka dengan koki perempuan. Satu per satu karyawan perempuan di La Sfera dipecat. Seo Yoo Kyung yang tidak ingin dipecat, berusaha sekuat tenaga untuk tetap bekerja di restoran tersebut.

9. Thank You (2007)

Thank You berkisah tentang seorang dokter bedah yang kaya dan sombong bernama Dokter Min Gi-seo (Jang Hyuk). Suatu hari kehidupan Gi-seo berubah ketika ia tak bisa menyelamatkan pacarnya ketika operasi karena sakit kanker. Gi-seo dihantui rasa bersalah dan kejadian ini mengingatkannya pada kejadian bertahun lalu lamanya saat ia secara tak sengaja memberikan darah yang terkontaminasi HIV kepada seorang gadis muda. Ia mencari cara untuk menebus kesalahannya itu.

10. Hello My Teacher (2005)

Last but not least, ada Hello My Teacher. Serial drama ini mengisahkan tentang Na Bo-ri (Gong Hyo-jin), seorang perempuan 25 tahun yang sangat ingin menjadi guru. Suatu hari ia dikeluarkan karena melukai sekelompok anak laki-laki. Ia tak menyerah dan sangat ingin kembali mengajar di sana. Di sisi lain, alasannya ingin kembali ke sekolah tersebut adalah karena adanya sosok yang ia sukai, yakni guru pria yang mengajar seni.

Dari sepuluh serial drama Korea yang dibintangi Gong Hyo Jin di atas, yang mana, nih, yang sudah pernah kamu tonton?

IDN Media Channels

Latest from Working Life