Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

5 Fakta Perseteruan Syakir Daulay dengan Label Musik ProAktif

Semoga segera ditemukan jalan keluarnya ya!

Niken Ari Prayitno

Perseteruan antara aktor Syakir Daulay dan label musik ProAktif sepertinya sudah memasuki babak baru , Bela. Baik dari pihak label maupun Syakir sama-sama melaporkan satu sama lain dengan tuduhan pencemaran nama baik dan wanprestasi perjanjian kerja sama.

Sebenarnya seperti apa sih, kronologi dari perseteruan mereka ini? Simak faktanya berikut ini, ya.

1. Masalah bermula setelah pihak ProAktif membeli akun YouTube Syakir Daulay

Instagram.com/syakirdaulay

Merangkum dari berbagai sumber, masalah bermula ketika pihak label ProAktif membeli akun YouTube Syakir Daulay dengan harga Rp200 juta. Setelah transaksi selesai, melalui akun Instagram Story pribadinya, Syakir malah mengatakan kalau akunnya tersebut diretas oleh orang yang tak bertanggung jawab.

2. Merasa dirugikan dengan pernyataan Syakir, ProAktif melaporkan ke pihak kepolisian

Instagram.com/syakirdaulay

Sontak pernyataan Syakir tersebut menuai masalah bagi pihak label ProAktif. Agi, CEO ProAktif memutuskan untuk melaporkan Syakir ke pihak kepolisian dengan tuduhan pencemaran nama baik. Sebab, secara tidak langsung Syakir menuduh Agi sebagai pencuri. Padahal menurut Agi, perpindahan kepemilikan akun YouTube tersebut sudah dilakukan secara legal.

3. Terancam hukuman penjara empat tahun dan denda Rp1 miliar

Instagram.com/syakirdaulay

Laporan mengenai tuduhan pencemaran nama baik yang dilayangkan oleh pihak ProAktif dengan Syakir sudah diterima oleh pihak kepolisian. Atas tuduhan ini, Syakir dapat terancam hukuman penjara empat tahun dan denda Rp1 miliar.

4. Belum ditanggapi oleh Syakir

Instagram.com/syakirdaulay

Meskipun laporan sudah masuk dan pihak kepolisian sudah memanggil Syakir secara resmi untuk dimintai keterangan lebih lanjut, tidak ada tanggapan apapun dari Syakir hingga saat ini. Syakir kini masih disibukkan dengan promosi single barunya bersama Adiba Khanza Uje yang berjudul “Bidadari Surga”.

5. Syakir akan melaporkan balik label musik ProAktif

Instagram.com/syakirdaulay

Kabarnya, pihak Syakir juga akan melaporkan balik label musik ProAktif dengan tuduhan pencemaran nama baik. Sebab, Syakir merasa tidak menjual akun YouTube-nya kepada siapapun. Menanggapi hal ini, Agi santai dan meminta pihak Syakir untuk menunjukan bukti tuduhannya tersebut.

Semakin rumit, ya, perseteruan di antara kedua pihak ini. Semoga saja kedua belah pihak bisa segera bertemu dan menyelesaikan kasus ini sebaik-baiknya.

IDN Media Channels

Latest from Working Life