Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

5 Rekomendasi Film Misteri Korea untuk Mengisi akhir Pekanmu

Ceritanya seru dan sangat mendebarkan

Tita Florita

Nonton film dengan genre drama, romansa, dan komedi memang menjadi hiburan. Kamu bisa melepas kesibukan melalui aktivitas ini, karena ceritanya yang tidak terlalu berat. Seperti yang kamu tahu, kalau jalan cerita film maupun drama Korea terkesan lambat. Apalagi kalau ditambah alur maju mundur.

Bagi kamu yang suka dengan film misteri, jalan cerita yang lambat bisa memberikan sensasi tersendiri. Film misteri Jepang dan Thailand memang bagus-bagus. Korea pun nggak kalah dengan kedua negara tersebut. Berikut 5 rekomendasi film misteri Korea yang wajib kamu tonton.

1. The Tale of Two Sister

Film ini rilis tahun 2003. Aktor yang bermain adalah Im Soo Jung, Moon Geun-young, Yum Jun-ah, dan lainnya. Jangan bingung ketika nonton film ini karena beralur mundur. Isi ceritanya penuh dengan teka-teki, gelap, dan berjalan sangat pelan. Menceritakan tentang seorang gadis muda yang berada di rumah sakit jiwa. Ia diminta oleh seorang dokter menceritakan keluarganya. Kemudian, kamu akan dibawa cerita sebuah keluarga yang sedang pindah ke rumah baru.

Dua perempuan bersaudara, Su Yeon dan Su Mi, tinggal bersama ayah kandung dan ibu tiri. Tinggal di rumah baru bersama ibu tiri, membuat mereka mengalami hal-hal yang ganjil dan mengganggu. Kemudian, mereka percaya kalau ada sesuatu yang ganjil dengan ibu tiri mereka. Di sisi lain, ibu tiri mereka juga mengalami kejadian yang tidak enak. Cerita semakin menarik ketika salah satu dari kedua saudara itu ada yang berhalusinasi. Banyak plot twist yang mengejutkan kalau kamu nonton filmnya.

2. The Wicked

Mengambil situasi kantor yang sibuk memang dekat dengan kita yang sudah bekerja. Film ini dirilis pada tahun 2013. Memang sudah tergolong film lama, tapi harus kamu tonton. Karena, ceritanya sangat seru. Film ini bukan cerita tentang hantu dan penampakan. Tetapi tentang permasalahan yang terjadi di sebuah ruangan kantor. Film ini dibintangi oleh Park Joo Hee, Na Soo Yoon, Lee Mi So, dan lainnya.

Menceritakan tentang seorang karyawan perempuan yang menghadapi tantangan dunia kerja. Ia baru menempati pekerjaan baru dan sifatnya tertutup. Hal ini membuat seniornya kurang suka dengannya. Bukan karena pekerjaannya, tapi karena karakternya yang tertutup. Rasa kurang suka yang ditunjukkan membuat reaksi teror yang dibuat oleh teman kerja barunya.

3. Gonjiam: Haunted Asylum

Film yang cukup baru kalau sedang mencari referensi film misteri yang tidak terlalu banyak percakapan dan narasi. Rilis pada tahun 2018, dibintangi oleh Park Sung Hoon, Wi Ha Joon, Lee Seung Wook, dan lainnya. Lokasinya di Gwangju, tepatnya di rumah sakit jiwa Gonjiam yang sudah terbengkalai dan menjadi salah satu bangunan seram di Korea Selatan. Banyak rumor yang beredar mengenai tempat ini. Filmnya dibuat dengan cara yang berbeda.

Kamu tidak akan melihat hal yang menakutkan di film ini. Menceritakan pemuda yang bergabung dalam komunitas misteri dan suka berkunjung ke tempat yang seram. Ia bersama 6 orang temannya memutuskan untuk uji nyali di Gonjiam. Tujuannya untuk membuat konten, menarik penonton, dan bisa mendapatkan uang. Kamu bisa melihat bagaimana ekspresi mereka selama melakukan uji nyali tersebut.

4. The Wailing

Dirilis tahun 2016, The Wailing mendapatkan nilai tinggi di Rotten Tomatoes. Bahkan film ini meraih banyak penghargaan dan dinobatkan sebagai film horor terbaik di tahun tersebut. Dibintangi oleh Kwak Do-won, Hwang Jung-min, dan Chun Woo-hee. Film ini menceritakan tentang pembantaian sebuah keluarga di sebuah desa bernama Gongseung. Diduga yang melakukan tindakan ini adalah keluarganya sendiri.

Namun banyak rumor yang beredar. Ada yang mengatakan karena mistis, kutukan orang asing yang tinggal di sana, hingga terkena wabah. Tentu saja ada investigasi yang dilakukan oleh polisi. Di sini bagian menariknya, karena seperti memecahkan teka-teki dan ada kejadian yang menegangkan. Film kriminal yang ditambahkan dengan unsur misteri menarik untuk kamu tonton.

5. The Silenced: Disappeared Girls

Rilis tahun 2015, film ini dibintangi oleh Park Bo Young, Park So Dam, dan lainnya. Film bergenre misteri ini memang tidak memunculkan penampakan yang menakutkan. Namun, jalan ceritanya berhasil membuat kamu ingin menyelesaikan film ini dan mengetahui teka-tekinya. Menceritakan tentang pindahnya murid perempuan bernama Joo Ran yang diperankan oleh Park Bo Young ke sekolah dan asrama yang jauh dari kota. Joo Ran menempati tempat tidur senior yang dikabarkan menghilang.

Namun, pihak sekolah menyebutkan ia kembali ke orangtuanya. Di asrama, ia punya teman bernama Yeon Deok yang diperankan oleh Park So Dam. Kehidupan di asrama bisa dikatakan sepi, ada satu kewajiban kalau sebelum tidur semua harus minum tablet yang diberikan. Suatu waktu, satu dua murid asrama dikabarkan menghilang. Joo Ran dan temannya kemudian mencari tahu misteri apa yang sebenarnya terjadi di sekolah dan asrama mereka.

IDN Media Channels

Latest from Inspiration