Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Ada Harry Styles, Ini 10 Film Hollywood yang Tayang September 2022

Siapkan dirimu banyak film Hollywood yang akan rilis

Nabila Damaan

Welcome to September! Industri perfilman Hollywood telah menyiapkan kumpulan film terbaru yang siap dirilis di bulan ini, lho. Akan semakin seru karena menyajikan berbagai genre dan bintang-bintang yang terkenal. 

Mulai dari kisah cinta Tessa dan Hardin dalam After Ever Happy, kamu juga akan disuguhkan teror dari makhluk misterius di film Smile. Jangan lupakan penampilan perdana Harry Style sebagai pemeran utama di film Don’t Worry Darling. Lalu ada film Hollywood apa saja sih yang akan tayang di bulan September? Yuk ikuti terus artikel di bawah ini!

After Ever Happy

  • Tanggal tayang : 7 September 2022
  • Pemain: Josephine Langford dan Hero Fiennes Tiffin 

Film keempat dari seri After segera menemanimu di bulan September ini, dan akan menjadi perjalanan kisah cinta Tessa dan Hardin. Bagi kamu pencinta film romantis apalagi yang mengikuti dari film pertama, After Ever Happy nggak boleh terlewatkan. 

After Ever Happy mengungkapkan bahwa Tessa dan Hardin akan menghadapi ujian hubungan terberat. Ditambah ketika kebenaran tentang masing-masing keluarga mereka muncul.

Pinocchio

  • Tanggal tayang : 8 September 2022
  • Pemain: Tom Hanks, Benjamin Evan Ainsworth, Joseph Gordon-Levitt, Keegan-Michael Key, Cynthia Erivo, Giuseppe Battiston, dan Luke Evans

Film ini disutradarai oleh Robert Zemeckis peraih penghargaan Academy Award bersama dengan rekannya Chris Weitz, dan Derek Hogue yang bertugas sebagai produser. 

Seperti cerita versi animasi, Pinocchio menceritakan tentang seorang laki-laki tua yang bekerja sebagai pemahat kayu yang menciptakan boneka kayu yang bernama Pinocchio. Tidak hanya membuatnya, pria tua tersebut juga memperlakukannya selayaknya manusia. Kemudian, seorang peri datang kerumahnya dan menyihir boneka kayu tersebut menjadi hidup seperti manusia biasa.

Barbarian

  • Tanggal tayang : 9 September 2022
  • Pemain:  Georgina Campbell, Bill Skarsgård dan Justin Long

Buat kamu yang punya rencana staycation lebih baik jangan tonton film ini dulu, ya. Pasalnya, Barbarian adalah film thriller horor yang mengangkat peristiwa menyeramkan di sebuah penginapan.

Film ini disutradarai oleh Zach Cregger dan diproduseri oleh produser yang terkenal banyak memproduksi film horor ternama di dunia, seperti IT. Film Barbarian menggaet para aktor yang juga berpengalaman di film horor seperti Georgina Campbell, Bill Skarsgård dan Justin Long.

Berkisah tentang perempuan bernama Tess (Georgina Campbell) yang memesan kamar di sebuah penginapan, namun ketika sampai kamar yang ia pesan, ternyata juga dipesan oleh seorang pria misterius. Kejadian-kejadian aneh mulai bermunculan ketika Tess memutuskan untuk bergabung di kamar tersebut. Apa saja keanehan dari tempat penginapan Tess?

About Fate

  • Tanggal tayang : 9 September 2022
  • Pemain:  Emma Roberts, Thomas Mann, Madelaine Petsch, dan Lewis Tan

Film romansa komedi yang disutradarai Marius Balchunas ini merupakan adaptasi dari drama Happy Steam-Bathing! Once, On a New Year's Eve, tentang pertemuan tak sengaja yang berakhir menjadi cinta.

Margot Hayes (Emma Roberts) dan Griffin Reed (Thomas Mann) mungkin menjadi pasangan yang sempurna. Satu-satunya masalah adalah mereka belum pernah bertemu dan mereka berdua akan menikah dengan orang lain. Tapi, semua itu akan berubah ketika takdir mempertemukan mereka dalam kehidupan masing-masing dan membuka mata mereka tentang arti cinta sejati.

Clerks III

  • Tanggal tayang : 13 September 2022
  • Pemain: Brian O'Halloran, Jeff Anderson, Rosario Dawson, Kevin Smith, dan Jason Mewes

Clerks III adalah sebuah film komedi Amerika tahun 2022 ditulis, diproduksi, disutradarai, dan diedit oleh Kevin Smith sendiri. Sebagai sekuel dari film Clerks tahun 1994 dan 2006. 

Setelah menderita serangan jantung besar-besaran, Randal (Jeff Anderson) meminta teman-teman dan sesama pegawai Dante, Elias, Jay dan Silent Bob untuk membantunya membuat film tentang kehidupan di Quick Stop, sebuah toko serba ada. 

The Woman King

  • Tanggal tayang : 16 September 2022
  • Pemain: Viola Davis, Sucho Mbedu, Lashana Lynch, Sheila Atim, dan John Boyega

The Woman King adalah kisah luar biasa tentang Agojie, unit prajurit wanita yang melindungi Kerajaan Dahomey Afrika di tahun 1800-an dengan keterampilan dan keganasan yang belum pernah ada di dunia. 

Terinspirasi oleh peristiwa nyata, The Woman King mengikuti perjalanan heroik penuh emosional Jenderal Nanisca saat ia melatih generasi berikutnya dari rekrutmen dan mempersiapkan mereka untuk berperang melawan musuh yang bertekad untuk menghancurkan cara hidup mereka.

Pearl

  • Tanggal tayang : 16 September 2022
  • Pemain: Mia Goth, David Corenswet, Tandi Wright, Matthew Sunderland, dan Emma Jenkins-Purro

Jangan tertipu dengan judul dan posternya, ya Bela. Di balik poster dan judulnya yang cantik, nyatanya film ini adalah film sadis Amerika. Diam-diam difilmkan bersamaan dengan X (2022). 'Pearl' berfungsi sebagai prekuel film itu, menunjukkan kehidupan awal karakter pada dekade 1918 sebelum peristiwa di film X. Pearl akan berfokus pada kisah bagaimana Maxime/Pearl menjadi pembunuh kejam. 

Terperangkap di pertanian keluarganya yang terisolasi, Pearl harus merawat ayahnya yang sakit di bawah pengawasan ibunya yang taat. Pearl yang bosan dengan rutinitasnya menambahkan kehidupan glamor yang ia lihat di film-film.

Don't Worry Darling

  • Tanggal tayang : 23 September 2022
  • Pemain: Florence Pugh, Harry Styles, Olivia Wilde, Gemma Chan, KiKi Layne, Nick Kroll, dan Chris Pine

Don't Worry Darling langsung menjadi pembicaraan hangat karena merupakan film yang dibintangi oleh Harry Style dan menandai debutnya sebagai pemeran utama. Harry akan beradu akting dengan Florence Pugh. 

Menceritakan tentang pasangan suami istri, Alice dan Jack. Mengambil latar tahun 1950-an, film ini akan mengisahkan sebuah kehidupan utopia dalam sebuah komunitas bernama Victory. Namun, siapa sangka di balik kehidupan yang terlihat sempurna tersebut, tersimpan rahasia kelam dan mengerikan.

Smile

  • Tanggal tayang : 30 September 2022
  • Pemain: Sosie Bacon, Jessie T. Usher, Kyle Gallner, Caitlin Stasey, Kal Penn dan Rob Morgan

Smile adalah film horor psikologis Amerika yang akan datang yang ditulis dan disutradarai oleh Parker Finn. Film horor tersebut diadaptasi dari film pendek berjudul Laura Hasn't Sleep (2020).

Tentang teror makhluk misterius yang selalu tersenyum. Setelah menyaksikan kejadian traumatis yang aneh yang melibatkan seorang pasien, Dr. Rose Cotter (Sosie Bacon) mulai mengalami kejadian menakutkan yang tidak bisa dijelaskan. Saat teror yang luar biasa mulai mengambil alih hidupnya, Rose harus menghadapi masa lalunya yang bermasalah untuk bertahan hidup dan melarikan diri dari kenyataan barunya yang mengerikan.

The Good House

  • Tanggal tayang : 30 September 2022
  • Pemain: Sigourney Weaver, Kevin Kline, Morena Baccarin, dan Rob Delaney  

The Good House adalah sebuah film komedi-drama Amerika tahun 2021 yang disutradarai oleh Maya Forbes dan Wally Wolodarsky, yang menulis skenarionya bersama Thomas Bezucha.

The Good House adalah film kuno tentang seorang wanita profesional yang menua - ibu dan nenek - yang mencoba dan gagal untuk berdamai dengan dunia. The Good House diadaptasi dari novel judul sama karya Ann Leary.

Demikianlah 10 film Hollywood yang akan menemanimu di bulan September ini. Dari ke-10 film di atas mana yang paling kamu nantikan?

IDN Media Channels

Latest from Inspiration