Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

5 Film Box Office Bollywood Ini Ternyata Ditolak Kajol Lho

Kira-kira nyesel nggak, ya?

Febby Arshani

Menolak tawaran film bukan menjadi hal asing lagi di dunia perfilman. Alasan para aktor dan aktris yang menolak tawaran film tersebut pun cukup beragam. Mulai dari tidak menyukai naskah film, bentrok dengan jadwal syuting film lain, hingga hal sepele seperti tidak suka dengan lawan mainnya.

Dari banyaknya seleb Bollywood yang cukup sering menolak proyek film, Kajol ada di dalamnya. Istri dari aktor tampan Ajay Devgan ini kebanyakan menolak film yang menjadikannya sebagai lawan main Shah Rukh Khan. Tidak sedikit pula film yang ditolaknya sukses merajai box office Bollywood.

Berikut ini adalah 5 film Bollywood yang pernah ditolak oleh Kajol. Yuk, disimak.

1. Kabhi Alvida Na Kehna

music.rushibiz.com

Pertama ada Kabhi Alvida Na Kehna. Salah satu film terbaik yang disutradarai oleh Karan Johar ini ditolak oleh Kajol karena dirinya sedang disibukan dengan proses syuting film Faana yang dibintanginya bersama Aamir Khan. Akhirnya, peran Maya pun jatuh pada tangan Rani Mukherje. Meski pun begitu, Kajol tetap tampil di dalam film ini sebagai cameo.

2. 3 Idiots

c.tribune.com.pk

Mungkin hanya segelintir orang saja yang tahu kalau sebenarnya Kajol adalah pilihan pertama sang sutradara, Rajkumar Hirani, untuk menjadi lawan main Aamir Khan dalam film 3 Idiots.

Tidak ada yang tahu penyebab Kajol menolak tawaran tersebut. Peran tersebut pun jatuh pada tangan Kareena Kapoor Khan. Film ini pun sukses menjadi film Bollywood pertama yang menembus angka Rs100 crore atau setara dengan Rp210 miliar! Keren banget, deh pokoknya.

3. Veer Zaara

redringtones.com

Film yang ditolak Kajol berikutnya adalah Veer Zaara. Kajol menolak film tersebut lantaran dirinya merasa kalau karakter Zaara dalam film ini kurang kuat dan tidak menantang. Padahal sang sutradara sekaligus pendiri Yash Raj Film, Yash Chopra sendiri yang menawarkan peran tersebut padanya.

Ketika aktor dan aktris Bollywood lain berlomba-lomba untuk bisa bekerja sama dengan sang legenda, Kajol justru menolaknya. Fansnya pun semakin menyayangkan keputusannya tersebut saat film yang dibintangi Shah Rukh Khan dan Preity Zinta ini sukses besar di pasaran.

4. Chalte Chalte

indianexpress.com

Pada awalnya, Aishwarya Rai dan Shah Rukh Khan sudah melakukan banyak persiapan sebelum proses pengambilan gambar di mulai. Setelah Salman Khan dan Shah Rukh Khan bertengkar di set syuting film, Aishwarya Rai memutuskan untuk hengkang dari film ini. Aziz Mizra selaku sutradara pun menunjuk Kajol untuk menggantikan peran Aishwarya Rai.

Kajol menolak tawaran film tersebut dikarenakan jadwalnya yang sudah padat. Akhirnya, peran tersebut jatuh pada Rani Mukherjee dan sukses membuat film ini menjadi salah satu film box office saat itu.

5. Khamoshi

squarespace.com

Sebelum peran utama perempuan jatuh ke tangan Manisha Koirala, Sanjay Leela Bhansali selaku sutradara terlebih dahulu menawarkan peran ini pada Kajol. Sampai saat ini, belum ada yang tahu penyebab pasti kenapa Kajol menolak film super hit pada tahun 1996 ini. Film yang meraih penghargaan sebagai film terbaik di ajang penghargaan Filmfare ini juga dibintangi oleh Salman Khan.

Kira-kira Kajol nyesel nggak, ya?

Disclaimer: Artikel ini sudah pernah tayang di laman IDNTimes.com dengan judul "5 Film Box Office Bollywood Ini Ternyata Ditolak Kajol Lho"

IDN Media Channels

Latest from Inspiration