Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Rekomendasi Film Hollywood Terbaru Bulan April 2023, Siap Nonton?

Film animasi Mario Bros siap mengisi waktu luangmu

Cynthia Claudia

Bulan ini, para penikmat film akan disuguhkan dengan deretan sajian film Hollywood yang menarik. Tidak kalah dengan bulan sebelumnya, bulan April juga terbukti menghadirkan banyak film Hollywood yang akan dirilis di seluruh bioskop di dunia dan beberapa layanan streaming.

Berikut ini adalah rekomendasi daftar film Hollywood terbaru yang dirilis pada bulan April 2023. Mari kita simak, yuk, apa saja daftar filmnya!

1. The Super Mario Bros. Movie

Petualangan Mario yang diangkat dari sebuah game favorit sepanjang masa ini merupakan film yang dinantikan para penggemar. Chris Pratt mengisi suara Mario, sementara Charlie Day mengisi sebagai saudaranya Luigi.

Bersama mereka, Anya Taylor-Joy mengisi suara Princess Peach dan Jack Black mengisi suara sebagai Browser. Kisahnya menceritakan mengenai petualangan Mario dan Luigi  yang berjuang menyelamatkan sang putri yang ditangkap si penjahat.

2. Air

Disutradarai Ben Affleck, film Air mengangkat kisah nyata bagaimana merk sepatu ternama Nike bisa masuk ke divisi bola basket dengan bermitra dengan Michael Jordan, dan benar-benar merevolusi dunia olahraga dengan merek Air Jordan.

Ben Affleck dan Matt Damon bekerja sama untuk membawakan acara yang terinpsirasi dari kisah nyata. Ben Affleck berperan sebagai Phil Knight, dan Matt Damon berperan sebagai Sonny Vaccaro.

Sebagai salah satu film yang dirilis pada bulan April, Amazon Studios akan merilis Air di bioskop luar negeri pada tanggal 5 April, sebelum merilisnya di Prime Video.

3. Paint

Film Hollywood selanjutnya yang tayang pada bulan April adalah Paint. Kisahnya berpusat pada seorang pelukis berbakat bernama Carl Nargle (Owen Wilson). Ia menjadi menjadi pembawa acara lukisannya sendiri di sebauh acara televisi publik Bernama Vermont.

Karya seninya menarik banyak perempuan pada dirinya. Namun, keadaan menjadi rumit ketika seorang pelukis baru dipekerjakan. Sejak saat itu, Carl pun meragukan bakatnya sendiri sebagai seorang seniman.

4. Renfield

Renfield merupakan film superhero yang lain dari biasanya. Nicholas Hoult berperan sebagai Renfield yang bekerja untuk bosnya yang narsis dan merupakan seorang Dracula. Sebagai ganti kekuatan untuk dirinya, Renfield berusaha mengumpulkan orang-orang untuk dimakan Drakula.

Menariknya, dalam film ini Dracula akan diperankan Nicolas Cage, yang merupakan pemain lama di dunia perfilman. Film ini patut ditunggu oleh para penggemar genre horor!

5. The Covenant

he Covenant merupakan film drama aksi yang disutradari oleh Guy Ritchie. Film ini dilakoni oleh Jake Gyllenhaal, Alexander Ludwig, dan Antony Starr. The Covenant karya Guy Ritchie akan dirilis pada 21 April.

Kisahnya mengikuti seorang Sersan Angkatan Darat AS bernama John Kinley. Sebuah kasus penangkapan membuat seorang penerjemah Afghanistan bernama Ahmed menyelamatkan nyawa Kinley. Namun, setelah mengetahui bahwa nyawa Ahmed dalam bahaya, Kinley sekali lagi kembali ke zona perang untuk membalas budi Ahmed.

6. Evil Dead Rise

Evil Dead Rise merupakan film Hollywood bulan April 2023 yang berpotensi menjadi film level Conjuring berikutnya. Kisahnya mengikuti dua saudara perempuan yang terasing, Ellie dan Beth, diperankan oleh Alyssa Sutherland dan Lily Sullivan.

Reuni mereka dipersingkat dengan munculnya sebuah makluk yang bisa  merasuki tubuh. Para penonton akan menyaksikan bagaimana mereka bisa berhasil kabur dari mimpi buruk keluarga mereka.

7. Ghosted

Penulis film Deadpool, Rhett Reese dan Paul Wernick, telah merilis film Ghosted, yang dibintangi oleh Chris Evans dan Ana de Armas. Kali ini, Chris Evans berperan sebagai Cole Riggan, pacar seorang mata-mata bernama Sadie (Ana de Armas).

Kisahnya dimulai ketika Cole mengejar Sadie ke London, dan akhirnya tertangkap oleh geng penjahat internasional. Kemudian Sadie dating untuk menyelamatkan Cole, dan mengakui bahwa dirinya adalah seorang mata-mata, itulah sebabnya mengapa ia menjauhi Cole yang suka padanya. Namun, mereka akhirnya masih berjaln bersama, dan Cole bahkan bergabung dalam sebuah petualangan yang penuh aksi.

8. Peter Pan & Wendy

Film Hollywood bulan April 2023 yang selanjutnya adalah Peter Pan and Wandy. Disney akhirnya akan merilis franchise terbaru dari Film Peter Pan yaitu Peter Pan and Wendy di Disney+ pada tanggal 28 April. 

Alexander Molony akan berperan sebagai Peter Pan, seorang anak lelaki yang menolak untuk tumbuh dewasa. Ever Gabo Anderson berperan sebagai Wendy, dan Yara Shahidi berperan sebagai Tinker Bell.

Setelah Wendy bertemu Peter Pan, ia bersama saudara laki-lakinya dan Tinker Bell melakukan perjalanan ke Neverland. Di Neverland, mereka bertemu dengan bajak laut bernama Kapten Hook, yang diperankan oleh Jude Law.

9. Big George Foreman

Big George Forman kisahnya berpusat pada seorang petinju bernama George Foreman (Khris Davis), peraih medali Emas Olimpiade dan Juara Dunia. Namun, kariernya terhenti setelah pengalaman yang mendekati kematiannya.

Pengalaman yang buruk tidak membuatnya menyerah, ia memutuskan untuk kembali bertinju dan mengalahkan segala rintangan. Dalam comeback-nya, ia berhasil menjadi Juara Tinju Kelas Berat Dunia tertua.

Itulah daftar film Hollywood terbaru yang tayang pada bulan April 2023. Manakah dari daftar film di atas  yang sudah kamu tunggu-tunggu, Bela?

IDN Media Channels

Latest from Inspiration