Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

10 Anime Populer Sepanjang Masa yang Wajib Ditonton

Cocok untuk menemani kamu menghabiskan akhir pekan

Aisyah Banowati

Anime Jepang menjadi salah satu tontonan yang memiliki banyak penggemar di Tanah Air. Hal ini didukung dengan jalan cerita yang menarik dan visual yang berkualitas. Menjadi tontonan populer di kalangan remaja, para penggemar anime selalu bersemangat menunggu episode baru yang akan tayang. 

Memiliki banyak genre menarik yang terdiri dari banyak episode, ada pula anime yang dibagi menjadi beberapa seri. Kini, siapapun mudah untuk menonton anime melalui layanan streaming online. Inilah daftar anime populer dan keren yang keseruannya udah nggak perlu diragukan lagi!

1. One Piece

Salah satu anime yang popularitasnya mendunia adalah One Piece, anime ini berhasil menduduki peringkat pertama dalam sejarah anime terlaris menurut Shonen Jump. Tayang sejak tahun 1999, karya Eiichiro Oda ini belum menunjukkan tanda-tanda akan tamat. 

One Piece bercerita mengenai petualangan Luffy, seorang bajak laut yang ingin menemukan one piece dan menjadi raja bajak laut. Sebagai bajak laut, Luffy sendiri tidak dapat berenang. Hal tersebut terjadi karena dirinya tidak sengaja memakan buah terlarang. 

Meski tidak bisa berenang, Luffy tidak pernah menyerah untuk menjadi raja bajak laut. Dirinya bersama sekelompok teman-temannya yang diberi nama Topi Jerami, berpetualang ke seluruh dunia untuk melawan musuh-musuh mereka di lautan guna menemukan one piece.

2. Naruto

Membahas mengenai anime populer, tentu saja rasanya akan kurang jika tidak mencantumkan karya Masashi Kishimoto yang satu ini. Anime Naruto telah tayang sejak tahun 2002 dan tamat di tahun 2017.

Memiliki penggemar di seluruh dunia, Naruto merupakan salah satu seri manga terlaris sepanjang sejarah yang telah mencetak lebih dari 130 juta kopi di Jepang.  

Naruto Uzumaki adalah seorang ninja yatim piatu yang membawa  iblis rubah di dalam dirinya. 12 tahun sebelumnya, desa Konoha diserang oleh iblis rubah ekor sembilan, untuk menghentikan segala serangan, Hokage Keempat menyegel iblis tersebut ke dalam tubuh seorang bayi bernama Naruto Uzumaki.

Tumbuh dengan sifatnya yang jahil, ambisius dan periang, Naruto bercita-cita menjadi Hokage di desanya, Hokage sendiri merupakan pemimpin sekaligus ninja terkuat di desa.  

Namun, Naruto bahkan gagal dalam ujian kelulusannya, meski sudah berusaha keras, Naruto tidak dapat menerapkan satu teknik pun dengan benar. Lantas, bagaimana dirinya akan menjadi Hokage jika dirinya bahkan tidak bisa lulus ujian dasar?

3. Pokémon

Pokémon masuk ke dalam jajaran anime populer yang banyak diadaptasi menjadi game. Selain animenya yang banyak ditonton, game Pokémon juga banyak dimainkan oleh anak-anak hingga remaja. Terbit dari tahun 1995, Pokémon merupakan singkatan dari Pocket Monsters yang diciptakan oleh Satoshi Tajiri. 

Pokémon bercerita tentang Ash Ketchum yang memiliki ambisi untuk menjadi seorang Pokémon master. Ash memilih Pikachu sebagai Pokémon pertama sekaligus partnernya. 

Cerita semakin menarik saat Ash bergabung dengan Brock yang merupakan Takeshi yang memiliki ambisi menjadi peternak Pokémon kelas dunia. Sedangkan Kasumi, ingin menjadi pelatih Pokémon berjenis air terbaik di dunia.

Apakah Ash, Kasumi dan Brock berhasil mewujudkan keinginan mereka? Bagaimana pula nasib Pikachu yang menjadi incaran orang-orang karena dianggap istimewa?

4. Dragon Ball

Sama seperti kebanyakan anime, Dragon Ball berawal dari manga berjudul sama yang ditulis oleh Akira Toriyama dari tahun 1984 hingga 1995. Dragon Ball mencapai episode ke 131 yang menandai selesainya seluruh jalan cerita. Meski animenya sudah tamat, Dragon Ball masuk ke dalam jajaran anime populer yang wajib ditonton. 

Dragon Ball bercerita mengenai Goku kecil yang ternyata adalah seorang anak yang turun dari langit. Goku kecil diasuh oleh kakeknya yang bernama Gohan. Namun, kakek Gohan harus meninggal karena diinjak Goku yang tiba-tiba berubah menjadi gorila besar. 

Untuk menghidupkan kakeknya, Goku berusaha mencari tujuh bola kristal dragon ball, yang dapat mengabulkan segala permintaan orang, termasuk menghidupkan kembali orang yang sudah meninggal. 

Dalam misi menemukan tujuh bola kristal, Goku bertemu dengan Bulma yang memiliki misi yang sama dengan dirinya. Bersama Bulma, Goku memulai pencarian bola-bola dragon ball.

5. Detective Conan

Telah menembus lebih dari 1000 episode, Detective Conan merupakan salah satu anime klasik yang kepopulerannya belum memudar. Manga karya Aoyama Gosho ini telah terbit sejak tahun 1994, dan hingga kini belum ada tanda-tanda akan tamat. 

Detective Conan menceritakan kehidupan Shinichi Kudo, seorang detektif SMA yang banyak membantu kepolisian Jepang karena kemampuannya memecahkan banyak kasus misterius. Hingga akhirnya, Shinichi harus berhadapan dengan sindikat kejahatan yang disebut Organisasi Hitam, Shinichi dipaksa untuk meminum racun percobaan sehingga tubuhnya menyusut menyerupai anak sekolah dasar. 

Untuk menyembunyikan identitasnya, Shinichi mengubah namanya menjadi Edogawa Conan dan tinggal bersama teman masa kecilnya Ran Mouri beserta ayah Ran, seorang detektif swasta bernama Kogoro Mouri. 

Sambil terus hidup sebagai Edogawa Conan, Shinichi berusaha mencari tahu tentang Organisasi Hitam, serta mencari obat untuk mengembalikan tubuhnya seperti semula. 

6. Death Note

Sebagai salah satu anime populer, Death Note pertama kali diterbitkan oleh Weekly Shonen Jump di tahun 2003 sampai 2006. Ditulis oleh Tsugumi Ohba dan diilustrasikan oleh Takeshi Obata, Death Note hadir dalam bentuk manga, anime dan live action. 

Death Note adalah buku kematian yang sengaja dijatuhkan oleh Ryuk, seorang dewa kematian ke dunia manusia. Siapapun nama yang ditulis di Death Note, maka orang tersebut akan meninggal. Light Yagami, seorang anak jenius yang secara tidak sengaja menemukan buku ini awalnya tidak percaya, namun setelah ia mencoba dan berhasil, Light mulai percaya. 

Dengan kecerdasannya, Light berencana untuk menciptakan dunia baru yang bersih dari kejahatan dan menjadikan dirinya sebagai dewa. Setelah mendapatkan data para kriminal dari televisi dan database kepolisian, perjalanan Light Yagami yang dipenuhi kegelapan pun dimulai.

7. Attack on Titan

Attack on Titan merupakan salah satu anime populer beberapa tahun belakangan ini. Diadaptasi dari manga karya Hajime Isayama, Attack on Titan pertama kali tayang di tahun 2013. 

Berabad-abad yang lalu, umat manusia dibantai hingga hampir punah oleh makhluk menyerupai manusia yang disebut Titan. Manusia yang tersisa hidup di balik tembok konsentris yang besar. Setelah 100 tahun tidak mampu masuk ke dalam tembok, para Titan berhasil memanjat tembok dan menghancurkan gerbang. 

Eren Yeager harus menelan pil pahit saat menyaksikan ibunya dimakan oleh para Titan. Sejak saat itu, dirinya mendedikasikan hidupnya dengan mendaftar ke Pasukan Pengintai, sebuah unit militer elit yang memerangi para Titan di luar perlindungan tembok. 

Didampingi oleh saudara angkatnya, Mikasa Ackerman dan teman masa kecilnya Armin Arlert, mereka bergabung dalam perang brutal melawan para Titan dan mencari cara mengalahkan para Titan sebelum tembok terakhir benar-benar runtuh.

8. Darwin’s Game

Darwin’s Game merupakan anime yang diadaptasi dari manga berjudul sama karangan FLIPFLOPs. Tayang sejak Januari 2020, anime ini mampu menarik minat penonton yang menyukai genre aksi dan misteri. Memiliki episode perdana yang fantastis, Darwin’s Game menjadi salah satu anime populer di kalangan remaja. 

Darwin’s Game bercerita mengenai Kaname Sudō, siswa SMA yang harus terseret ke dalam permainan mematikan bernama Darwin’s Game. Untuk bertahan hidup, Kaname Sudō harus menggunakan sigil, sebuah kekuatan yang membuat penggunanya dapat melakukan sesuatu diluar orang normal. 

Di tengah pertarungan hidup dan mati untuk menyelesaikan tiap quest atau event, Kaname juga harus menghindar dari beberapa pemain yang memiliki tujuan membunuh demi mendapat poin senilai jutaan yen.

9. Demon Slayer: Kimetsu No Yaiba

Ditulis dan diilustrasikan oleh Koyoharu Gotōge, Demon Slayer: Kimetsu No Yaiba berhasil menjadi salah satu anime populer di Indonesia. Demon Slayer: Kimetsu No Yaiba terdiri dari manga 23 volume yang hadir sebagai anime sejak 6 April 2019. 

Cerita bermula saat umat manusia hidup di bawah teror iblis yang bersembunyi dalam kegelapan untuk melahap jiwa-jiwa yang malang. Iblis tersebut adalah manusia yang menjual jiwa mereka dengan imbalan kekuatan, mereka juga memiliki kekuatan sihir, mampu beregenerasi, dan hidup dengan cara memakan manusia. 

Untuk membasmi para iblis, manusia membentuk kelompok rahasia bernama Demon Slayer Corps yang bertugas memburu dan membunuh iblis. Kelompok ini menggunakan teknik khusus yang memberi mereka kekuatan seperti manusia super.

Tanjirou Kamado yang merupakan tulang punggung keluarga, harus menerima kenyataan pahit lantaran keluarganya telah dibantai oleh iblis. Pada saat yang sama, adiknya pun berubah menjadi iblis. Untuk itu, Tanjirou memutuskan untuk bergabung bersama Demon Slayer Corps untuk mencari cara agar dapat menyembuhkan adiknya.

10. Love Live!

Love Live! merupakan proyek multimedia asal Jepang yang dikembangkan oleh ASCII Media Works, Dengeki G’s, label musik Lantis dan studio animasi Sunrise, yang jalan ceritanya ditulis oleh Sakurako Kimino dan diilustrasikan oleh Arumi Tokita. 

Berjumlah 13 episode, Love Live! bercerita mengenai Kousaka Honoka, yang berusaha membentuk klub idol sekolah untuk mempromosikan sekolahnya agar tidak jadi ditutup. SMA Otonokizaka merupakan sekolah khusus perempuan yang rencananya akan ditutup akibat jumlah pendaftar yang terus menurun. 

Membentuk klub idol sendiri bukanlah hal yang mudah, selain harus mencari anggota, Kousaka juga perlu mendapatkan izin dari Ayase Eri, ketua OSIS yang sangat galak. 

Itulah 10 rekomendasi anime populer untuk remaja yang wajib kamu tonton, Bela! Memiliki genre yang berbeda-beda, kamu dapat memilihnya sesuai dengan genre yang kamu suka, ya!

IDN Media Channels

Latest from Inspiration