Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Tak Hanya Wangi, Scented Candle Ini Juga Bikin Happy

Bisa bikin mood jadi lebih baik lho1

Jennifer Alexis

Pandemi masih terus berlangsung dan segala kegiatan saya lakukan di rumah dan sebagian besar di kamar, mulai dari bekerja, nonton, hingga istirahat. Nah, supaya mood tetap baik, selain harus rapi, kamar tentunya juga harus wangi, dong. Makanya saya senang sekali mencoba berbagai scented candle dan kali ini saya berkesempatan mencoba Votivo. Seperti apa produknya? Simak review-nya di bawah ini ya!

instagram.com/votivo/

Scented candle ini dikemas dalam jar kaca berwarna gelap dan lid yang terbuat dari kaleng berwarna perak. Lalu di bagian depan kemasan terdapat label yang warnanya disesuaikan dengan scent dari tiap varian, jadi packaging-nya pun tampak simpel namun tetap sophisticated.

dok. Votivo

Terdapat enam varian scented candle yang bisa kamu coba, di antaranya Honeysuckle, White Ocean Sands, Clean Crisp White, Pink Mimosa, Island Grapefruit, dan Red Currant. Nah, saya pun berkesempatan mencoba varian Red Currant. Untuk notes-nya terdiri dari red currants, fruit glaze, vanilla bean, dan raspberry sugar cookies. Nah, menurut saya perpaduan ini menghasilkan aroma fruity yang fresh dan ringan, namun kamu juga bisa mencium aroma dengan sensasi warm yang sedikit manis. Unik banget deh aromanya!

instagram.com/votivo/

Tidak hanya menawarkan aroma yang mewah nan unik, Votivo juga menawarkan lilin yang berkualitas tinggi lho. Hal ini terbukti dari aroma yang cukup intens, bahkan saat lilin belum dibakar. Selain itu, lilinnya sendiri terbuat dari natural soy wax blend yang membuat scented candle ini ini terbakar secara perlahan dan meninggalkan sedikit sekali bahkan hampir tidak ada residu atau sisa bakaran. Buat saya ini, ini akan menjadi scented candle favorit untuk waktu yang cukup lama. Tertarik mencobanya, Bela?

IDN Media Channels

Latest from Make Up