Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Destinasi Wisata Supaya Honeymoon Jadi Momen Tak Terlupakan

Berdua dengannya di pulau nan indah

Romi Subhan

Saat menikah memang jadi momen yang membahagiakan bagi para pasangan dan momen sekali seumur hidup yang ingin dirasakan banyak orang. Namun, di saat itu pula ada momen lain yaitu honeymoon atau bulan madu yang sangat spesial bagi para pasangan yang baru saja melakukan pernikahan. 

Meski belum menikah, mulai dari sekarang kamu bisa pilah pilih destinasi yang bisa jadi tempat honeymoon kamu kelak. Berikut ini ada tujuh lokasi tempat destinasi wisata yang bisa kamu pertimbangkan sebagai tempat destinasi honeymoon yang terbaik. Selain memiliki keindahan yang menakjubkan pastinya tempat ini sangat romantis dan cocok untuk kamu merasakan indahnya bulan madu.

1. Maladewa

milaidhoo.com

Taburan lebih dari seribu pulau kecil di tengah-tengah pemandangan Samudra Hindia yang tak ada habisnya membuat Maldives atau Maladewa menjadi lokasi wisata paling romantis untuk dijadikan tempat berbulan madu. Di sini kamu bisa menyewa bungalow di atas air yang membuat pengalaman berbulan madumu menjadi sangat berkesan.

2. Cappadocia, Turki

citynomads.com

Ajak kekasihmu dengan menaiki balon udara panas yang ajaib di atas pedesaan yang berwarna coklat dan melewati cerobong peri atau formasi batu berbentuk kerucut. Cicipi persembahan anggur lokal di berbagai kilang anggur di sini. Semuanya ada di sini, di kawasan megah di Turki tengah ini.

3. Tulum, Meksiko

barcelo.com

Tulum memadukan keajaiban kuno, pantai cantik dengan air sebening kristal, dan ombak santai yang bisa memanjakan kamu dan pasangan. Snorkeling, berjemur, dan bersiap-siap untuk beberapa hidangan Meksiko paling lezat di planet ini.

4. Islandia

nationalgeographic.com

Ini mungkin bukan pantai pasir putih, tapi bisa menjadi lokasi paling romantis yang bisa kamu rasakan bersama pasangan. Islandia penuh dengan keajaiban alam; menyewa mobil dan menjelajahi negara melalui Lingkaran Emas, berenang di sumber air panas bumi, dan bahkan memanjat gletser untuk melihat pemandangan spektakuler.

5. Pulau Gili, Indonesia

Dok. Internet

Jika idemu tentang bulan madu yang sempurna termasuk air kebiruan yang berkilau, pantai yang manis, dan ombak yang tenang, maka gugusan tiga pulau kecil di lepas pantai Lombok ini akan melebihi harapan kamu. Tak perlu jauh-jauh ke luar negeri. Di Indonesia sendiri, Pantai Gili Trawangan dan gugusannya sudah bisa memenuhi ekspektasimu tentang bulan madu super romantis.

6. Sisilia, Italia

globalpsa.com

Berada tidak jauh dari ujung Italia, pulau Mediterania yang indah ini menawarkan pemandangan indah, masakan kelas dunia, dan romansa tanpa batas. Pulau ini dipenuhi dengan resor paling indah yang dapat kamu bayangkan, tetapi kamu masih dapat menikmati semua kemegahan yang Sisilia tawarkan dengan anggaran terbatas, karena ada budaya tempat tidur dan sarapan besar dengan harga di bawah $100 atau Rp1,5 juta per malam.

7. Lapland, Finlandia

Dok. Internet

Ingin berbulan madu di lokasi yang tak biasa? Lapland, Finlandia yang dingin bisa jadi jawabannya. Membayangkan berpelukan dengan pasanganmu saat kamu menyaksikan aurora menari di langit malam tentu sangat romantis bukan? Wilayah paling utara dari Lapland benar-benar tempat yang ajaib untuk berbulan madu sekaligus menghadirkan pengalaman paling romantis.

Itu dia pilihan destinasi honeymoon yang bisa jadi referensimu di hari bahagia, Bela. Jangan lupa sesuaikan budget yah.

IDN Media Channels

Latest from Travel