Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Resep Membuat Roti John yang Praktis dan Enak

Cocok dimakan rame-rame

Rosita Meinita

Roti john merupakan olahan makanan yang booming di tahun ini. Panjangnya yang lebih dari 50 cm hingga 1 meter ini laris manis di pasaran karena rasanya yang nggak kalah enak. Dengan aneka rasa asin dan manis, roti john dapat dibuat makanan sharing ketika kamu sedang kumpul bersama teman-teman.

Nah, salah satunya roti john dengan rasa asin yang menjadi primadona. Ternyata, kamu juga bisa membuatnya di rumah. Inilah resep membuat roti john untukmu.

Bahan-bahan:

facebook.com/ Yummy
  • 1 buah roti hotdog panjang
  • 3 butir telur, kocok
  • 2 batang bawang daun, iris
  • 50 gr daging cincang
  • 50 ml susu cair
  • ½ sdt garam
  • ½ sdt merica
  • 3 sdm margarin
  • 2 sdm mayonaise
  • 1 sdm saus tomat
  • 1 sdm saus sambal

Bahan isian:

facebook.com/ Yummy
  • 100 gr smoked beef/ayam
  • 2 sliced keju
  • 50 gr selada
  • 1 siung bawang bombay, iris

Cara membuat:

facebook.com/ Yummy
  1. Campurkan telur dengan garam, merica, daging cincang dan susu cair. Kocok hingga rata.
  2. Panaskan margarin di atas Teflon, tuang campuran telur, masak dengan api kecil.
  3. Setelah setengah matang, masukkan hoti hotdog yang sudah dibelah dua. Olesi bagian luar roti dengan margarin.
  4. Balik roti, panaskan smoked beef di pinggir teflon. Masukkan keju di atas telur. Masak hingga keju meleleh.
  5. Taburi dengan bawang Bombay dan selada. Beri mayonnaise, saus tomat dan sambal.
  6. Tutup roti, kemudian angkat.
  7. Potong-potong sesuai selera. Sajikan selagi hangat.

TOPIC

IDN Media Channels

Latest from Food