Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

5 Resep Sup Gurih dan Nikmat untuk Menghangatkan Tubuh di Kala Hujan

Gaya rumahan, cita rasa restoran

Audia Natasha Putri

Goodbye summer, welcome rainy season! Bulan Oktober sudah datang, menandakan musim hujan siap mengguyur seluruh wilayah di Indonesia.

Kalau momen hujan begini, memang paling nikmat menyantap sup hangat. Harmonisasi kaldu sup yang serasi dengan berbagai macam isian yang mengenyangkan ini, akan membuat lidah dan perutmu turut menari.

Kamu juga bisa membuat berbagai macam sup sendiri di rumah. Selain melatih keterampilan memasak, semangkuk sup juga dapat meningkatkan imunitasmu, Bela. Di artikel kali ini, Popbela akan membocorkan resep sup khas rumahan yang otentik seperti di restoran, namun mudah dibuat. Yuk, coba masak variasi sup berikut ini!

1. Classic Chicken Soup

Food Network

Langkah Pembuatan:

Bahan:

  • 1 sdm minyak zaitun (alternatif: minyak sayur)
  • 6 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 bawang bombay sedang, potong kotak-kotak kecil
  • 2 wortel berukuran besar, iris tipis-tipis sekitar 0,5 cm
  • 2 buah tomat, potong kotak
  • 2 batang seledri, cincang kasar
  • 1/2 sdm jahe, parut halus (opsional)
  • 6 gelas kuah kaldu ayam atau air putih
  • 500 gram dada atau paha ayam tanpa kulit, rebus lalu suwir
  • 1 sdt rosemary segar, cincang
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 sdt lada
  • bubuk kaldu ayam instan secukupnya (opsional)

Langkah pembuatan:

1. Letakkan panci dan nyalakan kompor dengan api sedang

2. Letakkan panci. Setelah itu, panaskan minyak ke dalamnya. Tumis bawang putih, bawang bombay, seledri dan wortel sampai harum

3. Setelah harum, masukkan jahe parut, tumis selama 30 detik

4. Tambahkan air atau kaldu ayam ke dalam panci lalu aduk sampai bumbu tercampur rata

5. Tuang dada ayam suwir, rosemary, tomat, garam, lada, dan kaldu bubuk. Aduk kembali lalu tes rasa apakah sudah sesuai. Jika belum, boleh tambahkan garam atau bubuk kaldu sampai mendapat konsistensi rasa yang pas

6. Sambil diaduk, masak sup ayam dengan api medium low selama 15-20 menit hingga adonan mendidih dan matang. Angkat, tuang ke dalam mangkuk

7. Sup ayam siap disajikan. Cocok disantap bersama nasi atau kentang kukus

2. Creamy chicken soup

Sally's Baking Kitchen

Bahan

  • 50 g mentega
  • 4 siung bawang putih, cincang halus
  • 100 g bawang bombai, cincang kasar
  • 1 sdm tepung terigu
  • 200 g daging ayam rebus, iris dadu 1/2 cm
  • 400 ml susu cair
  • 300 ml kaldu ayam
  • 2 lembar bay leaf
  • 1/4 sdt pala bubuk
  • 3/4 sdt garam
  • 1/2 sdt merica bubuk
  • 100 ml krim kental
     

Cara masak:
1. Panaskan mentega dalam wajan, tumis bawang putih dan bawang bombai hingga harum, masukkan tepung terigu dan aduk hingga tepung matang

2. Setelah matang, masukkan irisan daging ayam serta tuangkan susu cair sedikit demi sedikit hingga kuah mengental

3. Masukkan air kaldu ayam, bay leaf, pala, garam, dan merica. Aduh hingga merata

4. Masak chicken cream soup hingga  mendidih dan matang

5. Setelah matang, masukkan krim kental, aduk kembali hingga rata. Hidangkan selagi panas

3. French onion soup

Budget Bytes

Bahan:

  • 1 kg bawang bombai, iris halus
  • 150 g mentega
  • 1,2 liter brown stock instan (alternatif: menggunakan kaldu sapi)
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt merica hitam, tumbuk kasar
  • 1 buah roti baguette, iris miring panggang

Bouquet Garni:

  • 100 g batang seledri, potong 10 cm
  • 6 batang thyme segar
  • 3 lembar bay leaves
  • 2 batang bawang daun, 10 cm
    benang dapur untuk mengikat

Topping:

  • 250 g keju emmental, parut
  • 2 sdm cincangan peterseli

Cara membuat

  • Buat Bouquet garni terlebih dahulu dengan menyusun batang seledri,thyme,bay leaves dan batang daun bawang. Ikat dengan benang. Sisihkan
  • Siapkan wajan tebal, lalu nyalakn kompor dengan api sedang. Lelehkan mentega di atas wajan dan tumis bawang hingga berwarna kecokelatan dan transparan serta mengeluarkan aroma
  • Tuang brown stock atau kaldu sapi, bouquet garni, garam, merica. Masak hingga mendidih. Angkat
  • Siapkan mangkuk lalu letakkan 1 iris roti baquette di dalamnya. Tuang sup. Letakkan kembali di atasnya 2 iris roti. Taburi dengan parutan keju
  • Masukkan ke dalam oven lalu panggang hingga keju meleleh. Setelah matang, beri taburan peterseli. Sajikan hangat

4. Baked Potato Soup

Creme de La Crumb

Bahan:

  • 2/3 cup margarin atau mentega
  • 2/3 cup tepung serba guna
  • 7 cup susu
  • 4 buah kentang panggang besar, kupas lalu haluskan
  • 4 lembar daun bawang, cincang halus
  • 1 1/4 cup keju cheddar parut
  • 1 cup krim asam
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt bubuk lada hitam

Cara pembuatan

1. Panaskan mentega atau margarin ke dalam panci dengan api tinggi sampai meleleh. Masukkan tepung sedikit demi sedikit lalu aduk sampai tercampur rata. Lalu, tuang susu secaea perlahan sambil diaduk sampai lembut dan mengental

2. Tambahkan kentang yang sudah dihaluskan dan bawang. Masak sambil diaduk terus

3. Kecilkan api dan diamkan selama 10 menit. Masukkan keju cheddar, krim asam, garam, dan merica lalu aduk hingga keju meleleh sempurna. Masak dengan tingkat kekentalan yang diinginkan hingga matang

5. Sriracha Ramen Soup

Baker By Nature

Bahan

  • 2 bungkus ramen instan 
  • 1sdt minyak wijen
  • 1sdt bawang putih, cincang kasar
  • 1 sdt jahe, cincang kasar
  • 1 lembar daun bawang, iris tipis-tipis
  • 2-3 sdm pasta tomat
  • 3-5 sdm saus sriracha
  • 1 sdm kecap asin
  • 2-3 cups kaldu ayam

Topping:

  • 1/2 telur rebus
  • Satu lembar nori

Cara pembuatan

1. Siapkan wajan. Lalu panaskan minya wijen. Tumis bawang putih dan jahe sampai harum serta layu

2. Masukkan daun bawang iris, lanjut tumis selama 1 menit

3. Tambahkan pasta tomat ke panci dan aduk memutar selama 3-5 menit. Lalu tuang 400 ml kaldu ayam sampai mendidih. Sisihkan, lalu blender sampai halus

4. Masak kembali kaldu ke dalam panci hingga harum, tambahkan air jika terlalu kental

5. Tambahkan saus sriracha dan kecap asin, aduk merata

6. Jika kuah kaldu sudah mendidih, masukkan ramen instan dan tunggu beberapa menit

7. Aduk kembali dan masak hingga mi ramen sudah matang sempurna. Lalu tuang mi ramen ke dalam mangkuk

8. Tambahkan topping telur rebus dan lembar nori. Sajikan

Itu dia deretan resep sup yang bisa kamu coba. Meskipun bergaya rumahan, sup ini tak kalah enak kok dengan restoran. Selamat berkreasi di dapur!

IDN Media Channels

Latest from Food