Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

9 Menu Berbuka Puasa Favorit dari Berbagai Negara

Ada hidangan dari India hingga Yordania

Aisyah Banowati

Selama bulan Ramadan, setiap muslim yang menjalani puasa harus menahan haus dan lapar dari terbitnya fajar hingga terbenamnya matahari. Setelah seharian menahan diri, waktu berbuka merupakan salah satu waktu yang banyak ditunggu.

Adapun sunah ketika berbuka, yaitu menyegerakan berbuka ketika azan Maghrib sudah berkumandang, berbuka dengan makanan atau minuman yang manis, membaca doa berbuka, tidak berlebihan saat berbuka, berbagi makanan kepada orang lain dan segera melaksanakan salat Maghrib. 

Ada banyak menu berbuka yang bisa kamu pilih. Setiap negara memiliki menu berbuka puasa andalannya masing-masing. Memiliki cita rasa dan keunikannya sendiri, inilah menu makanan favorit berbuka dari berbagai negara.

1. Qatayef - Mesir

instagram.com/nadiatommalieh

Masyarakat Mesir sering menghidangkan qatayef sebagai salah satu menu andalan saat berbuka puasa. Pangsit asal Timur Tengah ini biasa diisi dengan keju, kacang, kismis, daging atau polos dengan siraman sirup gula. Panekuk manis ini juga banyak dijual di warung makan di Mesir, juga cocok dibawa sebagai buah tangan saat bertamu.

2. Moroccan harira soup - Maroko

instagram.com/southafricahalaal

Penduduk Maroko biasa menghidangkan sup harira untuk berbuka. Dibuat dengan berbahan dasar tomat yang dicampur dengan rempah-rempah, kacang-kacangan seperti lentil dan buncis, sup harira cocok untuk vegetarian. Namun, kamu juga dapat menambahkan potongan daging domba jika ingin menikmati sup harira yang lebih gurih. Biasanya, sup harira dihidangkan bersama irisan lemon dan roti pita hangat.

3. Kolak - Indonesia

instagram.com/lilik.susana2

Siapa nih, yang suka berbuka dengan hidangan manis ini? Terbuat dari campuran gula kelapa, santan dan daun pandan, isian kolak biasanya diisi buah pisang, nangka atau ubi. Rasanya yang manis dan legit, akan semakin menyegarkan jika disajikan dengan keadaan dingin. Bahan alami yang terdapat di dalam kolak memiliki banyak manfaat, salah satunya memulihkan kondisi tubuh setelah berpuasa.

4. Kue lapis - Singapura

instagram.com/batterounds.id

Manis dan legit, setiap gigitan kue lapis dibentuk dari adonan sederhana campuran mentega, telur, gula, vanili, garam dan tepung dengan warna adonan yang berbeda-beda. Teksturnya yang kaya, dengan tambahan rempah-rempah seperti kayu manis dan cengkeh, membuat kue ini memiliki banyak penggemar. Untuk menciptakan banyak warna, adonan kue lapis harus dikukus secara bertahap, setiap lapisan ditambahkan sedikit demi sedikit hingga habis. 

5. Nonbu Kanji - Sri Lanka

instagram.com/neydhalandmommiyo

Menjadi makanan pokok untuk berbuka puasa, nonbu kanji adalah bubur nasi yang dibuat dari kombinasi kaldu sapi dan santan. Meski banyak yang menyebut hidangan ini bubur, masyarakat tradisional lebih senang menyebutnya kanji. Kuahnya adalah kaldu cair seperti susu dengan potongan daging sapi yang mengapung di dalamnya.

6. Mansaf - Yordania

instagram.com/fufuinthekitchen

Ditetapkan sebagai makanan nasional khas Yordania, dahulu makanan ini dibuat untuk menyelesaikan konflik dan memulihkan perdamaian dengan suku di Yordania. Kini, hidangan mansaf dibuat dalam acara perayaan dan kumpul-kumpul bersama keluarga. Dibuat dengan daging domba yang diasinkan, kemudian dimasak dalam saus yoghurt kering yang telah difermentasi, saus ini disebut jameed. Mansaf dapat dihidangkan dengan nasi atau bulgur.

7. Samosa - India

instagram.com/bookofdishes

Samosa merupakan salah satu makanan khas India yang paling dikenal secara luas. Saat berkunjung ke India, kamu dapat menemukan samosa mulai dari toko kecil hingga restoran. Samosa berbentuk segitiga yang dibuat dari kulit pastry atau adonan filo. Bagian dalamnya dapat diisi dengan kentang kari, kacang polong, daging domba, atau ayam suwir. Biasanya, samosa akan dimakan dengan varian chutney.

8. Fruit Chaat - India

instagram.com/alirehman

Fruit chaat adalah hidangan yang terbuat dari berbagai buah-buahan, seperti pisang, apel, stroberi, anggur dan buah lain yang kamu suka. Namun, tuangan saus chaat akan membuat hidangan ini berbeda dari kebanyakan salad. Saus chaat memiliki rasa manis dan pedas yang tajam. Terbuat dari bubuk mangga metah kering, biji jintan panggang dan garam hitam belerang, rasa manis saus chaat berasal dari gula kelapa

9. Shakshuka - Afrika Utara

instagram.com/ulkini_bulki

Menggunakan bahan utama yaitu telur dan tomat, hidangan shakshuka cocok untuk vegetarian. Nama shakshuka sendiri bermakna terguncang atau tercampur. Tidak memerlukan teknik memasak yang sulit, pada dasarnya shakshuka adalah saus tomat yang sangat kental dengan pecahan telur di dalamnya, kemudian dipanggang dan dihidangkan dengan roti.

Itulah hidangan berbuka puasa dari berbagai negara. Setelah seharian berpuasa, tubuh perlu terhidrasi dan diremajakan dengan baik, untuk itu, meminum atau memakan yang bernutrisi akan sangat membantu. Selamat menunaikan ibadah puasa, Bela!

IDN Media Channels

Latest from Food