Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Trennya Viral, Wes Anderson Malah Menolak Tonton Video Buatan Warganet

Bukan sombong ,tapi ternyata ini alasannya

Reyhan Putri

Akhir-akhir ini, warga TikTok tengah dimabukkan dengan viralnya tren "The Wes Anderson Challenge", yaitu ketika para penonton film k arya Wes Anderson mencoba untuk menirukan gaya filmnya dalam sebuah video. Wes Anderson memang dikenal sebagai sutradara yang memiliki style signifikan dalam film garapannya.

Meski tak sepenuhnya sama, namun video buatan warganet yang berusaha menirukan style film Wes Anderson patut diapresiasi. Namun, ternyata sang Sutradara sendiri malah enggan menonton video yang mengandung tren tersebut. Berikut informasi yang sudah Popbela rangkum.

Tren "Wes Anderson Challenge"

rappler.com

Kreativitas warganet memang patut diacungi jempol. Pasalnya, di TikTok belakangan ini tengah ramai tren video yang menirukan style film Wes Anderson. Tren ini pertama kali dibuat oleh pengguna bernama Ava Williams dari Amerika Serikat pada videonya yang bertajuk "The Girl on The Train".

Videonya tak semewah film-film buatan Anderson, hanya menyorot perjalanannya pulang kerja naik kereta dari New York ke Connecticut. Namun, ia mengadopsi style penyajian film buatan sutradara film "The Grand Budapest Hotel" itu dalam videonya. Alhasil, banyak warganet lain yang tertarik membuat videonya sendiri berkat ide Williams.

Lalu, apa sebenarnya yang membuat film-film Wes Anderson begitu digandrungi pencinta film? Ia terkenal dengan penggunaan komposisi simetris, penggunaan warna pastel, serta humor yang unik dalam filmnya. Hal-hal itu yang membuat penonton tertarik dan mudah mengingat film-filmnya.

Enggan tonton video buatan warganet

commons.wikimedia.org | Diana Ringo

Meski hasil pekerjaannya kini banyak ditiru oleh warganet, namun Wes Anderson sendiri ternyata punya tanggapan yang bertolak belakang. Saat diwawancara oleh The Times, terungkap bahwa pembuat film itu enggan menonton karya para penggemarnya. 

"Ketika ada yang memberitahuku tentang hal itu, aku segera menghapusnya dan berkata 'Maaf, jangan kirimkan hal-hal yang dilakukan orang-orang mengenai karyaku.' Karena aku tidak mau melihatnya sembari berpikir 'Apakah ini yang aku lakukan? Inikah yang aku maksud?" ucap Wes Anderson.

Ia tidak ingin melihat apa yang dipikirkan orang-orang mengenai apa yang berusaha ia buat dari film-filmnya. Selain itu, viralnya karya-karya tiruan ini terasa seperti seolah para penggemar lebih mengetahui style tersebut dibandingkan pembuat aslinya.

Kian merajalela

Jika tren ini bermula dari para warganet di TikTok, sekarang tren ini sudah merajalela dan diikuti oleh banyak orang. Bahkan, banyak artis papan atas pun kini juga berusaha ikut dalam tren Wes Anderson ini. Contohnya para pemeran dari film fiksi ilmiah Wes Anderson terbaru, Asteroid City, yang bahkan mengunggah karya mereka di TikTok.

Tapi siapa sangka bahwa tren ini sudah merajalela? Dari yang dibuat secara sederhana, kini bahkan ada yang membuatnya dengan bantuan AI. Sebuah video trailer Star Wars yang mengadopsi style film Wes Anderson diunggah oleh akun Curious Refugee di YouTube. Diketahui, video itu dibuat untuk sebuah projek bertajuk The Galactic Menagerie.

Siapa yang pernah mencoba untuk membuat video dengan style khas Wes Anderson? Semoga kini kita bisa lebih menghormati pemilik style aslinya, ya!

IDN Media Channels

Latest from Working Life