'Hellbound' Makin Populer, 8 Hal yang Kamu Tak Tahu Tentang Yoo Ah In

Dari pengusaha seni sampai Editor-in-Chief

'Hellbound' Makin Populer, 8 Hal yang Kamu Tak Tahu Tentang Yoo Ah In

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Tayang pada 19 November 2021, Hellbound menjadi salah satu karya adaptasi terbaik  dan sukses menggeser Squid Game di peringkat teratas di Netflix. Berkisah tentang kehadiran makhluk-makhluk menyeramkan yang meneror umat manusia di muka bumi, Yoo Ah In hadir dengan karakter bernama Jung Jin Soo. 

Sebagai pemeran utama di serial Hellbound, penampilan Yoo Ah In menuai pujian dari berbagai kalangan. Para kritikus film menilai Yoo Ah In sebagai aktor yang cukup matang  mempersiapkan perannya sebagai pemimpin sekte. 

Yup, aktor kelahiran 1986 ini memang terkenal karena bakat aktingnya yang luar biasa. Padahal, Yoo Ah In memiliki deretan kualitas keren di luar profesi utamanya sebagai aktor kelas A Korea Selatan. Apa saja kualitas keren dari Yoo Ah In? Kamu dapat melihat betapa berbakat Yoo Ah In di dunia hiburan Korea Selatan di bawah ini. 

1. Seorang pencipta tren di dunia fashion

'Hellbound' Makin Populer, 8 Hal yang Kamu Tak Tahu Tentang Yoo Ah In

Di dunia hiburan Korea Selatan, penampilan para artis selalu menjadi sorotan. Banyak aktor dan bintang idola yang dikenal karena fashion mereka yang unik dan menciptakan tren baru di dunia mode, tak terkecuali Yoo Ah In.

Aktor tiga puluh lima tahun ini kerap bereksperimen dengan mode dan tampil dengan gaya busananya sendiri. Yoo Ah In lebih senang menata peampilannya sendiri saat pergi ke sebuah acara daripada menyewa seorang penata busana untuk mendandaninya. 

Tak mengherankan, apabila Yoo Ah In memiliki kualitas seorang pencipta tren di dunia mode dan berhasil menjadi model pada tahun 2018. Ia merupakan aktor Asia pertama yang terpilih sebagai model global untuk merek Italia, Diesel. Seorang perwakilan Diesel mengungkapkan alasan di balik terpilih Yoo Ah In, yakni orisinalitasnya sebagai seorang seniman sejalan dengan filosofi dari perusahan mode tersebut. 

2. Seorang penulis berbakat

Pernah berperan sebagai penulis dalam drama Korea, Chicago Typewriter, ternyata Yoo Ah In juga memiliki bakat terselubung di dunia tulis-menulis. Ia memperlihatkan bakat menulisnya tersebut dengan mengirimkan beberapa artikel dan opini ke berbagai majalah Korea Selatan, seperti Arena Homme, Bazaar, Elle hingga Dazed & Confused. 
 
Bahkan, Yoo Ah In juga pernah menjabat pemimpin redaksi di majalah mode dan seni bernama Tom Paper dari tahun 2014-2016. Seoul Poets Association turut mengakui bakat menulis Yoo Ah In sebagai sebuah karya seni yang lugas dan tegas, berbeda jauh dari kehidupan mewah yang selama ini identik dengan artis Korea Selatan.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here