Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

9 Hal yang Perlu Kamu Lakukan Sebelum Mengganti iPhone

Supaya datamu tetap aman, nih!

Tri Sintarini

Tren di dunia gadget semakin berkembang, khususnya bagi kamu penggemar iPhone. Mudahnya terpikat setiap kali gadget berlogo buah apel terlarang tersebut meluncurkan seri terbarunya, membuat kamu perlu memperhatikan beberapa hal penting sebelum menukarnya. 

1. Buat data cadangan dari seluruh arsip iPhonemu

Pexels.com / PhotoMIX Ltd

Hal yang perlu kamu lakukan adalah mempersiapkan cadangan data-data penting di iPhonemu seperti data foto, phonebook sampai dengan notes dengan sebaik mungkin. So, jika kamu memutuskan untuk menjual atau menggantinya, maka pengguna selanjutnya tidak bisa menyalahgunakan data-data yang telah kamu miliki sebelumnya.

2. Hapus fotomu dari Camera Roll.

Pexels.com / Lisa Fotios

Hapus fotomu di Camera Roll, dengan cara menghubungkan perangkat iPhonemu ke komputermu menggunakan kabel data, kemudian buka Image Capture atau iPhoto. Pilih semua foto dan kemudian klik Import All. Di iPhoto, kemudian kamu pilih Hapus seluruh foto dari iPhonemu setelah import fotomu. Pada bagian Image Capture jika opsi Hapus items setelah mengunduh tidak lagi muncul, coba ulangi dan matikan kembali Photos di iCloud pada Mac dan iPhonemu, kemudian restart kembali kedua perangkatmu dan selanjutnya kamu akan melihat tombol menghapus. 

3. Matikan iMessage dan Face Time

support.apple.com

Langkah selanjutnya matikan iMessage dan Face Time. Caranya mudah yaitu buka aplikasi Pengaturan > Pesan > iMessage > alihkan ke off. Kemudian lakukan langkah yang sama untuk mematikan fungsi Face Time, caranya bukalah aplikasi Pengaturan > FaceTime > untuk mematikannya. 

4. Nonaktifkan akun iCloudmu.

youtube.com

Langkah selanjutnya yaitu bukalah aplikasi iCloud, kemudian pilih aplikasi Pengaturan > iCloud > ketuk Keluar.

5. Logout dari ID Apple kamu kemudian kembalikan ke Factory Setting.

Pexels.com / picjumbo.com

Lakukan log out dari ID Applemu. Caranya membuka aplikasi Pengaturan > Aplikasi dan Toko iTunes> ketuk ID Apple dan keluar. Selanjutnya kembalikan ke Factory Setting, Buka aplikasi Pengaturan > Umum > Atur Ulang > Hapus Semua Konten dan Pengaturan.

6. Batalkan registrasimu dan kontak operator ponselmu

Pexels.com / Fallon Michael

Batalkan registrasi perangkatmu di supportprofile.apple.com. Kemudian kontak operator ponselmu dan minta mereka untuk melepaskan perangkat dari akunmu, agar kamu bisa mendaftar kembali saat membeli iPhone terbarumu.

7. Jangan menghapus data secara manual

businessinsider.com

Hal yang penting dan perlu diperhatikan apapun yang kamu lakukan jangan menghapus kontak, galeri foto, kalender, atau pengingat secara manual saat masuk ke akun iCloudmu. Kondisi ini harus dihindari karena bisa menghapus konten dari server iCloud dan perangkat yang terhubung dengan iCloud Anda seperti iPad atau laptopmu.

8. Jika saat kamu kehabisan baterai atau kondisi baterai lemah tak perlu khawatir karena prosesnya bisa terus berlangsung

businessinsider.com

Jika saat sedang proses tersebut  kemudian secara tidak sengaja kamu kehabisan baterai saat langkah “Kembali ke Factory Setting," kamu nggak perlu khawatir. Caranya, cukup menggunakan iTunes untuk menghapus data yang ada. Kemudian hubungkan perangkat ke komputermu kemudian pilih pulihkan cadangan. Selanjutnya sambungkan Aplikasi pengaturan > Umum > Atur Ulang > Hapus Semua Konten dan Pengaturan lagi.

9. Tetap dapat dilakukan secara jarak jauh

fossybytes.com

Hal ini penting, kamu dapat menghapus data perangkatmu dari jarak jauh. Caranya dengan mengatur “Find My iPhone.” kemudian masuk ke icloud.com/ #find lalu klik Semua Perangkat dan pilih telepon yang ingin kamu hapus. Di jendela info, klik "Hapus iPhone." Tetapi jangan lupa kamu harus memasukkan kata sandi ID Applemu.

Selamat mencoba!

IDN Media Channels

Latest from Inspiration