Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Begini Caranya Ikutan Bermain di Games Khusus Fans BTS, ARMYPEDIA

Buktikan kalau kamu memang ARMY sejati!

Niken Ari Prayitno

BTS selalu saja bisa menjadi bahan pembicaraan yang tak ada habisnya. Setelah banyak rekor berhasil dipecahkannya dan banyak penghargaan berhasil diraihnya, kini BTS memberikan sesuatu yang spesial untuk para penggemarnya dengan meluncurkan website khusus bernama ARMYPEDIA. Website resmi khusus untuk para ARMY ini baru saja dirilis pada 25 Februari 2019 lalu.

Konsep ARMYPEDIA sama seperti situs Wikipedia, setiap orang bisa berkontribusi memberikan tulisan, foto bahkan video mengenai BTS. Jika Wikipedia bisa kita akses dan tulis kapan saja, berbeda halnya dengan ARMYPEDIA. Para ARMY nggak bisa sembarangan mengunggah konten mengenai idolanya tersebut. Mereka harus mengikuti permainan secara online ataupun offline untuk dapat mengaksesnya.

Bagaimana cara ikutan games tersebut? Simak caranya berikut ini ya!

1. Pihak Big Hit Entertainment, manajemen yang menaungi BTS, sudah menyebarkan 2.080 QR codes berbentuk potongan puzzle di tujuh kota di tujuh negara yang berbeda, yakni Seoul, Tokyo, Los Angeles, New York City, London, Paris, and Hong Kong

Armypedia.net

2. Untuk kamu yang nggak tinggal di negara-negara sudah disebutkan di atas, kamu tetap bisa mendapatkan QR code lewat pop up banner yang tersebar di internet. Salah satu situs yang akan sering memberikanmu QR code adalah media sosial Twitter.com. Sering-sering buka Twitter ya!

Instagram.com/BTS.Bighitofficial

3. Jika menemukannya, kamu harus memindai kode tersebut yang akan mengarahkanmu ke satu website yang berisikan kuis. Kamu harus menjawab pertanyaan dalam kuis tersebut secara tepat

Instagram.com/BTS.Bighitofficial

4. Kalau kamu memang fans berat BTS, kamu pasti akan bisa menjawabnya dengan mudah karena semua kuis yang harus kamu jawab berkaitan erat dengan BTS

Instagram.com/BTS.Bighitofficial

5. Jika kamu berhasil menjawab semua pertanyaan kuis dengan benar, kamu akan langsung diberikan akses untuk berkontribusi memberikan berbagai info mengenai BTS, baik berupa tulisan, foto ataupun video, di halaman ARMYPEDIA.net

Instagram.com/BTS.Bighitofficial

6. Setelah berhasil mengunggah konten tentang BTS di halaman ARMYPEDIA.net, kamu bisa mempromosikan konten unggahanmu untuk menjaring banyak likes

Instagram.com/BTS.Bighitofficial

7. Di akhir periode atau sekitar bulan Maret 2019 mendatang, konten dengan likes terbanyak akan mendapatkan hadiah spesial dari Big Hit Entertainment

Instagram.com/BTS.Bighitofficial

Semangat mencari kode dan buktikan kalau kamu memang ARMY sejati ya!

IDN Media Channels

Latest from Inspiration