Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Minim Romansa, 10 Drakor Ini Miliki Cerita Seru yang Wajib Kamu Tonton

Ada bromance hingga yang buatmu merinding

Natasha Cecilia Anandita

Drama Korea memiliki banyak genre, namun yang paling populer serta disukai adalah romance atau komedi romantis. Tapi, genre lain pun tak kalah seru untuk ditonton, terlebih kamu yang tidak terlalu suka kisah cinta klise yang ‘menye-menye’. Genre seperti aksi, thriller, misteri, science fiction yang minim romansa juga bisa bisa jadi pilihan kamu dan seru untuk ditonton.

Jalan ceritanya yang sering tak tertebak, bisa membuat penonton gemas sendiri saat menyaksikannya. Akting dari pemainnya yang apik serta visual mereka yang menyegarkan akan membuat kamu tambah betah menontonnya. Berikut ini 10 drakor yang tak berfokus pada romansa, tapi miliki genre dan cerita yang seru abis serta wajib kamu tonton.

1. The Devil Judge (2021)

Dibintangi Drama Ji Sung, Park Jinyoung dan Kim Min-jung, menjadi satu dari drama minim romance yang buat kamu fokus pada cerita tanpa berpikir tentang romansa di dalamnya. Bercerita tentang pengadilan terbuka untuk memberi hukuman yang adil bagi para pejabat yang bersalah, The Devil Jugde berhasil merebut hati banyak orang. Meski ada loveline di dalamnya, itu hanya sebagai pelengkap atau pemanis alur ceritanya.

Drama ini baru saja tamat sehingga kamu tak perlu menanti-menanti untuk menyaksikan episode selanjutnya. So, langsung saja saksikan dramanya.

2. Taxi Driver (2021)

Bukan sopir taksi biasa, sopir taksi yang dibintangi Lee Je-hoon ini adalah seorang pahlawan gelap yang muncul untuk membalaskan dendam para penumpangnya. Drama ini menyajikan kondisi sosial menggigit dalam kedok sebuah thriller.

Setiap episodenya mampu merepresentasikan kejadian-kejadian sosial yang sangat berkaitan dengan kehidupan nyata bahkan diambil dari kisah nyata. Jika kamu mencari sesuatu yang akan membuat waktu berlalu, drama ini adalah pilihan terbaik.

3. D.P. (2021)

Serial Neflix ini bukan menghadirkan romance tetapi bromance. D.P. sendiri merupakan singkatan dari Deserter Pursuit. D.P. Serial yang tayang tiap akhir pekan ini bercerita tentang pasukan militer khusus yang dikirim untuk mengejar desertir (orang yang membelot dari ketentaraan).

Dibintangi oleh Jung Hae In berperan sebagai Ahn Jun Ho, seorang tentara baru yang dibina untuk D.P. squad, serta aktor Goo Kyo Hwan berperan sebagai Han Ho Yeol, pemimpin tim D.P..

Serial ini memadukan komedi dan aksi yang dapat membuat kamu ikut merasakan deg-degan. D.P. juga turut menyajikan momen manusiawi yang menunjukkan rasa malu dan takut para desertir dan anggota keluarga yang mereka tinggalkan.

4. Kingdom (2019)

Masih merupakan serial Netflix, drama kali ini sangat diakui, baik secara kritis maupun komersial, tidak hanya di Korea Selatan tetapi di seluruh dunia. Menceritakan sindiran tentang perebutan kekuasaan politik kuno melalui lensa modern zombie yang selalu lapar. Kingdom sendiri sudah memiliki dua season dan episode spesial, yang akan membuat kamu terpana. Kamu sudah nonton atau belum, nih?

5. Move to Heaven (2021)

Serial Netflix lain yang kembali dibintangi oleh Lee Je-hoon adalah Move to Heaven. Hanya memiliki 10 episode, tapi kamu akan dibuat tersentuh dan emosi saat menontonnya. Serial drama ini berkisah tentang sebuah keluarga yang membuka bisnis layanan  pembersihan tempat tinggal dari orang yang sudah meninggal bernama “Move to Heaven”.

Geu-ru (Tang Joon-sang), seorang anak laki-laki yang memiliki sindrom Asperger tinggal bersama ayahnya, namun suatu kali ayahnya meninggal karena penyakit yang dideritanya. Geu ru pun diasuh oleh sang paman, Sang-gu (Lee Je-hoon) dan mereka akhirnya menjalankan bisnis tersebut bersama.

Walau awalnya Sang-gu masih dingin pada Geu ru, lama kelamaan ia pun menjadi hangat. Mengikuti berjalannya waktu pula Sang-gu akhirnya mengetahui ada sebuah insiden traumatis dan rahasia masa lalu.

6. Navillera (2021)

Jika kamu mencari drama ringan tentang keluarga pilihannya adalah Navillera. Dibintangi oleh Park In-hwan sebagai Sim Deok-cheol, seorang pria berusia 70 tahun dengan impian menjadi seorang balerino, dan Song Kang, seorang penari balet muda ajaib yang menemukan dirinya dalam keterpurukan, drama ini akan membuat kamu bersyukur untuk hal-hal kecil dalam hidupmu.

7. Beyond Evil (2021)

Pemenang penghargaan "Drama Terbaik" di Baeksang Arts Awards ke-57,  Beyond Evil memiliki plot yang pasti akan jauh melampaui imajinasi terliarmu. Berkisah tentang dua pria tak kenal takut, Lee Dong-sik (Shin Ha-kyun) dan Han Joo-won (Yeo Jin-goo), yang melanggar hukum untuk menangkap seorang pembunuh berantai.

Dalam rangka mengungkap identitas pelaku, mereka mempertanyakan kepolosan semua orang yang terlibat dalam kasus ini, termasuk diri mereka sendiri. "Siapa Monster itu?" "Apakah itu kamu?" "Apakah itu saya?" "Apakah itu kita?" Dengan segala sesuatu yang dipertaruhkan, dua pria yang bertekad ini bersumpah untuk menemukan kebenaran. Siapa yang penasaran?

8. Sweet Home (2020)

Meski judulnya Sweet Home, namun drama ini jauh dari kata sweet. Kembali dibintangi oleh Song Kang, Sweet Home adalah horor fiksi ilmiah terbaik. kisahnya dimulai setelah sebuah tragedi keluarga yang tak terduga, membuat Cha Hyun-soo (Song Kang) memutuskan untuk meninggalkan rumahnya dan pindah ke apartemen.

Segera setelah itu, monster mulai mencoba memusnahkan umat manusia. Orang-orang di dalam apartemen terjebak di dalam gedung, menyadari bahwa monster bersembunyi di mana-mana. Hyun-soo dan penduduk lainnya melindungi diri mereka di dalam gedung, dengan harapan bisa bertahan hidup selama mereka bisa.

Kamu akan melihat banyak monster mengerikan. Drama ini kan cocok bagi kamu penyuka gore dan horor.

9. Strangers from Hell (2019)

Strangers from Hell diperani dengan aktor yang benar-benar bertabur bintang, yaitu Lee Dong-wook, Im Si-wan, Kim Ji-eun dan banyak lagi. Serial ini membuatmu cukup merasakan ketakutan yang belum pernah kamu rasakan sebelumnya.

Ini bercerita tentang seorang pria muda, Yoon Jong Woo (Im Si-wan) berusia 20-an yang pindah ke Seoul setelah mendapatkan magang di sebuah perusahaan. Saat mencari tempat tinggal, dia menemukan Eden Studio, sebuah asrama murah yang suasananya tidak menyenangkan dan memutuskan untuk tinggal di sana karena dia kekurangan uang.

Meskipun tidak senang dengan kualitas tempat dan penghuninya yang tidak normal, termasuk tetangga sebelahnya Seo Moon Jo (Lee Dong-wook), dia memutuskan untuk mentolerirnya sampai dia menyimpan cukup uang untuk pindah. Namun, kejadian misterius mulai terjadi di studio, menyebabkan Jong Woo mulai takut pada penghuni studio. Ada apakah itu? Kamu bisa coba melihat trailer-nya dahulu, Bela.

10. My Mister (2018)

My Mister memiliki tema cinta, persahabatan yang kuat, rekan kerja dan kedewasaan. Meski mengandung romansa, namun cinta atau romansa dalam drama ini bukanlah dalam arti sempit melainkan melodrama yang sangat manusiawi yang menyentuh sentimen yang jarang dibahas di K-Drama. Dibintangi oleh aktor pemenang penghargaan IU dan Lee Sun-kyun, drama ini tidak ada bandingannya.

My Mister bercerita tentang tiga saudara laki-laki setengah baya, yang menanggung beban hidup mereka, dan seorang wanita yang kuat dan dingin, yang telah menjalani kehidupan yang sulit sendiri. Mereka bersatu untuk menyembuhkan bekas luka masa lalu masing-masing.

Itulah 10 drama minim romansa yang memiliki cerita seru dan wajib kamu tonton. Sudah tentukan mau mulai dari mana?

IDN Media Channels

Latest from Inspiration