Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Mengangkat Dunia Influencer, 6 Hal Menarik dari KDrama 'Shadow Beauty'

Related banget sama kehidupan anak muda

Ajenk Rama

Hidup di era media sosial, membuat profesi baru banyak bermunculan. Salah satunya menjadi Influencer. Profesi masa kini yang menjadi primadona anak muda dalam mencari pekerjaan yang melibatkan persona diri dengan potensi menghasilkan pundi-pundi. 

Tak mengherankan apabila sebagian besar anak muda mengincar profesi Influencer yang kerap menampilkan sisi sempurna diri mereka di depan layar, namun belum tentu merupakan realita di kehidupan nyata.

Pengalaman ini pula yang dirasakan oleh Goo Ae Jin, karakter utama dari drama Korea Shadow Beauty garapan sutradara Bang Soo In. Demi sebuah validasi, Goo Ae Jin 'merombak' dirinya dari sosok tak dianggap menjadi sosok pujaan. Menarik, bukan? Yuk, cari tahu hal menarik lainnya di bawah ini. 

1. Diadaptasi dari webtoon populer

Hancinema.net

Dijadwalkan tayang pada 20 November, Shadow Beauty diangkat dari kisah webtoon terkenal berjudul sama, karangan Ahum. Webtoon ini telah memiliki ribuan pembaca, dengan publikasi pertama kali pada tahun 2017 dan episode terakhir dirilis pada 31 Mei 2020 lalu.

Shadow Beauty berpusat pada satu karakter utama, seorang perempuan berparas kurang menarik bernama Goo Ae Jin yang memiliki rahasia besar dan menjadi primadona di luar sekolah, dengan ratusan ribu penggemar. Premis besar ini akan membawa penonton pada permasalahan yang kerap di alami anak muda, perihal pertemanan hingga validasi orang-orang sekitar.

2. Mengangkat isu perundungan

Hancinema.net

Berlatar sekolah dengan genre romansa, Shadow Beauty turut mengangkat isu perundungan yang dialami oleh Goo Ae Jin, sang karakter utama. Ia digambarkan sebagai siswa SMA berparas kurang menarik dan terkenal cupu. 

Dua hal ini lah yang membuat Goo Ae Jin sering menjadi bahan cemoohan teman-temannya di sekolah. Akhirnya, ia memutuskan untuk mencari perhatian lewat dunia maya di mana tak seorang pun mengenal pribadinya di dunia nyata. 

Berkat bantuan riasan dan keahlian editing, Goo Ae Jin menjelma menjadi sosok pujaan dan memainkan karakter Genie, seorang Influencer muda berparas jelita dan berbakat. Ia pun berhasil mendapatkan validasi dari ratusan ribu penggemarnya di media sosial. 

3. Menampilkan kisah bintang media sosial

Hancinema.net

Dalam Shadow Beauty, penonton diajak untuk melihat dua sisi dari kehidupan Influencer yang terlihat sempurna, tetapi terkadang penuh dengan kepalsuan. Proses ini berkaitan erat dengan alur kisah dari Goo Ae Jin yang sukses menciptakan karakter 'Genie' dan merasakan perubahan positif dari orang-orang sekitar, pasca melihat dirinya tampil sempurna.

Para penggemarnya pun memuji kecantikan dari Goo Ae Jin, tetapi ketenaran Goo Ae Jin tidak berlangsung lama. Satu komentar unik membuat dunia palsu yang diciptakan oleh Goo Ae Jin terasa dibongkar begitu saja. Ia diliputi rasa cemas dan panik apabila rahasia besarnya terungkap. 

4. Diperankan oleh dua aktris yang berbeda

Hancinema.net

Jika biasanya, satu artis memerankan dua tokoh berbeda di sebuah drama. Maka, Shadow Beauty memutuskan untuk menggunakan dua aktris berbeda untuk tokoh utama. Shim Dal Gi memerankan karakter Goo Ae Jin, seorang siswi SMA berparas kurang menarik dan kesepian. 

Sementara itu, karakter 'Genie' ciptaan Goo Ae Jin di dunia maya diperankan oleh Lee Nagyung dari fromis_9, yang dikenal publik sebagai bintang media sosial dengan paras jelita dan berbakat. 

5. Dimeriahkan oleh idol Kpop

Hancinema.net

Selain Lee Nagyung dan Shim Dal Gi, Shadow Beauty juga dibintangi deretan idol K-pop ternama lainnya, seperti Bomin 'Golden Child' dan Hongseok 'PENTAGON'. Dalam drama Korea ini, Bomin 'Golden Child' berperan sebagai karakter Kim Ho In, seorang ketua kelas teladan yang diprediksi terlibat asmara dengan Goo Ae Jin.  

Sementara itu, Hongseok 'PENTAGON' memerankan tokoh Lee Jin Sung, seorang teman dekat Goo Ae Jin yang memiliki mimpi sebagai seorang idol Kpop. Ada pula, pemeran pendukung lainnya, yakni Heo Jung Hae berperan sebagai Yang Ha Neul dan Baek Ji Hye sebagai Jo Sae He.

6. Memiliki durasi episode yang singkat

Hancinema.net

Walaupun mengangkat isu perundungan, tetapi Shadow Beauty hadir dengan konflik yang ringan dan berdurasi singkat, yakni 13 episode. Setiap episodenya memiliki durasi 20 menit di Kakao TV jam 20:00 KST dan cocok ditonton untuk kamu yang menyukai serial pendek, nih.

Itulah deretan hal menarik dari Shadow Beauty yang akan membuka tabir dunia Influencer dan kehidupan ganda yang harus dijalani. Tertarik untuk menontonya, Bela? Intip trailer singkatnya di sini. 

IDN Media Channels

Latest from Inspiration