Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Ini 5 Cara Mudah untuk Meredakan Stres

Yuk lakukan secara rutin biar hidup lebih damai!

Arnintya Juninda

Stres adalah bentuk reaksi tubuh terhadap tuntutan dan juga tantangan. Stres sendiri tidak selalu bersifat negatif, adapula yang bersifat positif. Setiap orang dapat merasakan stres yang bisa dipicu oleh keadaan yang di luar kendali atau saat melakukan kegiatan baru yang tidak biasa dilakukan. Manajemen stres perlu dilakukan agar kegiatan sehari-hari tidak terganggu.

Karena setiap orang bisa merasa stres, sebenarnya ada tidak sih cara untuk meredakan stres secara alami? Ternyata ada beberapa cara yang bisa meredakan stres tanpa harus menemui profesional dan bisa dilakukan di rumah lho, Bela. Berikut 5 cara meredakan stres yang bisa dilakukan sehari-hari!

1. Menjaga Pola Makan

advancedmedically.com

Beberapa orang mengonsumsi alkohol atau makan lebih banyak untuk mengatasi rasa stres. Tindakan ini mungkin akan membantu dalam beberapa saat, tetapi nyatanya akan menambah stres dalam jangka panjang. Oleh karena itu mengonsumsi makanan sehat adalah salah satu cara terbaik untuk membantu memerangi stres. Selain itu jangan lupa untuk minum air mineral setiap hari dengan jumlah yang disarankan.

2. Olahraga Teratur

montegosunpalace.com

Selain memberikan manfaat membantu tubuh menjadi lebih sehat, ternyata olahraga juga terbukti dapat meredakan stres. Pertimbangkan untuk melakukan berbagai olahraga sederhana untuk meredakan stres yang kamu alami. Dari sebuah studi disebutkan bahwa olahraga dapat meningkatkan hormone endorfin yang membuat seseorang lebih bahagia.

3. Menghindari rokok

Buat sebagian orang, rokok dapat meredakan stres tetapi itu ternyata hanya bersifat sementara. Kandungan nikotin pada rokok ternyata menempatkan lebih banyak tekanan pada tubuh dengan cara meningkatkan gairah fisik dan mengurangi aliran darah serta masuknya oksigen pada tubuh. 

4. Melatih Diri untuk Bersantai

medicalnewstoday.com

Meluangkan waktu beberapa jam sehari untuk bersantai ternyata terbukti meredakan stres. Pada saat bersantai ini, kamu bisa mencoba untuk latihan relaksasi seperti teknik pernapasan dalam, relaksasi otot progresif hingga meditasi kesadaran. Untuk pemula, saat ini kamu bisa melihat tutorialnya di YouTube lho!

5. Mengurangi Sumber Stres

huffpost.com

Tidak bisa dipungkiri dalam hidup seringkali kita dituntut untuk memenuhi ekspektasi orang lain, terkadang hal ini menimbulkan rasa stres pada diri seseorang. Kamu bisa mengurangi rasa stres yang kamu miliki dengan mengurangi pikiran tentang tuntutan atau keadaan yang kurang enak dengan melakukan kegiatan yang kamu sukai seperti melatih ketrampilan atau melakukan perawatan diri yang membuatmu lebih rileks.

IDN Media Channels

Latest from Health