Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Baim Wong Akan Lepas CFW, Ini Alasan Lengkapnya

Baim tidak ingin masalah menjadi besar dan berkelanjutan

Niken Ari Prayitno

Baim Wong akan melepas Citayam Fashion Week (CFW) usai mendapat sorotan dari warganet di media sosial. Baim mengatakan dirinya tidak ingin masalah ini menjadi besar dan berkelanjutan.

"Jadi, memang kita mau melepaskan. Karena menurut saya gak mau jadi kaya seperti ini ya, dari pada berkelanjutan," kata Baim Wong di video akun YouTube miliknya.

Hari ini Baim Wong akan mengadakan press conference untuk memberikan keterangan. Namun, sebelum acara press conference digelar, Baim Wong membuat video berdurasi 14.37 detik di channel YouTube miliknya.

1. Ide pertama kali bukan soal HAKI, tapi untuk kompetisi CFW

YouTube.com/Baim Paula

Baim Wong menjelaskan awal munculnya ide ini. Ide pertama muncul bukan mengenai Hak Kekayaan Intelektual (HAKI), namun ia ingin menggelar kompetisi agar Citayam Fashion Week (CFW) tidak berakhir begitu saja. 

Sebelumnya Baim juga menanyakan terlebih dahulu siapa yang mempunyai HAKI Citayam Fashion Week. Kemudian Baim Wong menghubungi Bonge pada Rabu, 20 Juli 2022.

"Adanya ide ini sebenernya pas Paula itu di sana intinya, sebenernya bukan HAKI, idenya itu kita adain suatu kompetisi supaya CFW ini ada dan bilangnya itu nggak cuma gini aja. Dan kita mencari awalnya siapa yang punya HAKI-nya, ya. Tanggal pertama kali saya WhatsApp Bonge, Rabu tanggal 20, jam 9 pagi," kata Baim. 

2. Baim tidak ada niat mengambil CFW begitu saja

YouTube.com/Baim Paula

Baim menjelaskan, ia hanya ingin menggelar kompetisi CFW. Ia tidak berniat mengambil apa yang bukan menjadi haknya. Jelasnya, ia justru ingin memberikan semua hasil ini nantinya untuk Citayam Fashion Week.

"Jadi kalo saya tipikalnya mau ngambil gitu aja hak orang, itu nggak. Saya nanya dulu sama Bonge, abis itu saya nanya ke HAKI. Akhirnya saya menanyakan dulu sebelum saya membuat kompetisi atau pagelaran yang besar, HAKI-nya siapa? Karena kalo HAKI itu ada saya minta izin se-simple itu, boleh nggak? Yuk, kita buat bareng," jelas Baim.

Baim mengatakan HAKI Citayam Fashion Week belum ada yang punya, sehingga ia akhirnya mengajukan HAKI-nya.

"Bukannya kita ambisius mengambil haknya CFW," tambahnya.

3. Baim menyampaikan permintaan maaf kepada semua pihak

Instagram.com/citayamfashionweeks

Baim kemudian memutuskan untuk tidak mempertahankan CFW. Tetapi, jika nantinya CFW membutuhkan bantuan, Baim dengan senang hati siap membantu. 

"Saya akan melepas, saya nggak mau mempertahankan, kalaupun nanti ada yang saya bisa bantu ketika CFW apapun itu, dengan senang hati kita mau bantu dari segi apapun," ujar Baim.

Baim juga mengucapkan permintaan maaf kepada seluruh pihak yang merasa dirugikan. 

"Mudah-mudahan permintaan maaf saya didengar kalian semua. Dan buat orang-orang yang petinggi politik juga ataupun siapapun tokoh-tokoh maaf sekali ya, kalau misalkan saya itu ada tindakan yang menurut mereka semua ini merugikan. Karena tidak ada niatan sama sekali demi Allah, niatan saya cuma Citayam buat mereka semua, nggak ada lagi," tutup Baim.

4. Sebelumnya, Ridwan Kamil mengkritik tindakan Baim Wong itu

Sebelumnya, Ridwan Kamil, Gubernur Jawa Barat juga memberikan pendapatnya terkait hal tersebut. Ia menulis di Instagramnya bahwa tak semua harus dikomersialkan. Ridwan Kamil mengatakan "fenomena #CitayamFashionWeek itu adalah gerakan organik akar rumput yang tumbuh kembangnya harus natural dan organik pula."

Jika fenomena tersebut diformalkan atau dimewahkan, maka bisa menghilangkan tujuan utama bahkan mati muda. Ia juga berpesan untuk membiarkan anak-anak tersebut berkreasi dan jika ingin memajukan, biarlah itu merupakan inisiatif mereka sendiri dari komunitas yang telah dibuat di sana.

Disclaimer: artikel ini sudah pernah tayang di laman IDNTimes.com dengan judul "Baim Wong Akan Lepas CFW, Ini Alasan Lengkapnya" ditulis oleh Siti Nurhaliza

IDN Media Channels

Latest from News