Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

OOTD Makin Kece dengan Celana Jeans Cutbray

Bikin gayamu makin seru

Dayang Puspita Ranupani

Supaya padu-padan outfit nggak terkesan basic, kamu bisa tambahkan twist pada penampilan dengan fashion item yang lebih seru. Yuk, coba pakai celana jeans cutbray! Potongan yang melebar dijamin anti boring dan tentunya lebih modis. Celana cutbray juga sudah eksis sejak puluhan tahun yang lalu, lho.

Buat tahu lebih lanjut tentang celana cutbray, simak penjelasan selengkapnya dari Popbela di bawah ini. Nggak ketinggalan inspirasi padu-padannya, keep scrolling!

1. Mengenal arti 'cutbray'

pinterest.com

Cutbray merupakan celana dengan potongan yang melebar dari bagian lutut ke bawah. Dalam bahasa inggris, celana cutbray lebih dikenal sebagai flare pants atau bell-bottom pants. Ini karena siluetnya yang melebar menyerupai bentuk lonceng.

2. Sejarah kepopuleran celana cutbray

seaofshoes.com

Celana cutbray memang sudah eksis sejak dulu. Puncak popularitas celana cutbray sendiri terlihat pada tahun 1950-an hingga 1970-an. Di tahun 1960-an, celana cutbray sangat tren di kalangan perempuan Eropa dan Amerika Utara. Namun akhirnya pada tahun 1970-an, celana cutbray banyak dipakai baik oleh laki-laki maupun perempuan.

3. Pilihan warna denim celana jeans cutbray

styledumonde.com

Salah satu model celana cutbray yang paling populer ialah celana jeans cutbray. Nggak hanya terbatas pada warna biru denim yang basic, berbagai pilihan warna denim seperti hitam, putih, abu-abu, hingga warna lain yang lebih mencolok juga cukup populer.

4. Bentuk tubuh yang cocok memakai celana jeans cutbray

forever21.com

Pada dasarnya, celana jeans cutbray cocok dikenakan oleh bentuk tubuh apa pun, nggak terkecuali untuk tubuh gemuk. Bahkan, potongan melebar pada celana jeans cutbray mampu membuat kaki kelihatan lebih jenjang. Itulah mengapa celana cutbray bisa jadi andalan untuk perempuan bertubuh mungil.

5. Inspirasi outfit trendi dengan celana jeans cutbray

vogue.com

Jangan ragu coba mix & match berbagai model atasan dengan celana jeans cutbray. Salah satunya kamu bisa kenakan denim-on-denim look seperti ini. Perpaduan denim shirt  dan celana jeans cutbray mampu ciptakan gaya trendi, lengkap dengan shoulder bag yang modis.

IDN Media Channels

Latest from Style & Trends