Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Jadi Ibu Rumah Tangga Memang Membanggakan, Tapi Inilah Alasan Mengapa Perempuan Sepertimu Harus Bekerja

Kalau kamu bisa, kenapa tidak?

Anne Yuanita

Banyak yang bilang bahwa sebaiknya wanita di rumah saja. Menjadi istri yang baik, mengurus rumah tangga, sambil bertanggung jawab sepenuhnya pada pengasuhan anak. Padahal, tidak ada salahnya kan kalau wanita juga bekerja. Malahan, kamu sangat dianjurkan untuk meniti karier, Bela. Bukan sekadar untuk tambahan uang, tapi karena alasan-alasan fundamental ini.

1-919caf6c760e5571943c870fd41a129f.jpg
 
Menjadi perempuan yang mampu menghasilkan uang sendiri akan membuatmu lebih bahagia dan puas dengan hidupmu. Stress pun berkurang karena kamu bisa bertemu dan berinteraksi dengan banyak teman di tempat kerja. Dalam lingkungan sosial pun kamu memiliki identitasmu sendiri. Kamu memiliki kontribusi untuk lingkungan di luar rumah tangga.
 
2-1a5e8f5aaac48e31516292cf40100bad.jpg

Memiliki karier akan meningkatkan kepercayaan diri perempuan di depan pasangannya. Termasuk untuk urusan ranjang. Wanita yang bekerja jadi lebih mencintai dan merasa nyaman dengan dirinya sendiri. Ketika kamu sudah nyaman seperti itu, maka gairah bercinta pun lebih membara.

 
 
3-0ddd99a7e895acc09039e56ed3e8b031.jpg
 
Dengan bekerja, kamu akan merasakan kehidupan yang lebih bervariasi. Juga ketika kamu ikut mencari nafkah, maka stres dan tekanan yang dirasakan suami akan berkurang.
 
4-56e7b2b6c94f9d8a46fa06c502172689.jpg
 
Ibu rumah tangga yang mengeluh dan cerewet adalah tipe yang tidak disukai anak-anak. Tapi kalau kamu memiliki pencapaian dalam karier sambil tetap mengurus rumah tangga, maka kamu adalah teladan mereka. Anak-anak pun tumbuh lebih kuat dan cerdas.
 
5-fe028232132c8b15138c4f70019bb52b.jpg
 
Perempuan yang bisa mencari nafkah sendiri akan merasa dirinya lebih bebas, lebih kuat, dan dihargai. Saat kamu bisa membeli barang-barang yang kamu inginkan dengan uangmu sendiri, maka kamu akan lebih puas dan percaya diri. Lain halnya kalau harus meminta pasangan atau orangtua, maka makin lama akan merasa malu dan tidak berdaya.
 
6-eae49f57278c5e3ed4d6c0d2e201e675.jpg
 
Kalau kamu tidak punya aktivitas karier, maka kamu akan merasa hampa dan kesepian ketika sudah memasuki usia paruh baya. Bekerja juga membuat otakmu terus aktif dan lebih sehat sampai tua. Jika kamu bekerja, kamu akan lebih bangga dengan pencapaianmu selama ini.
 
7-1b5d9c6ccb6ea4f1033a766768002b5f.jpg

Lingkungan pertemanan seseorang akan semakin sempit seiring bertambahnya usia. Dengan hanya menjadi ibu rumah tangga, kamu sering merasa kesepian dan semakin stress menghadapi masalah di rumah. Tapi kalau kamu bekerja, setidaknya kamu banyak bertemu rekan sekantor dan bisa saling curhat.

1-kamu-akan-jadi-orang-yang-lebih-puas-dan-bahagia-3786b42260f91521aed660a13a5c0f97.jpg
Wanita yang bekerja memahami banyak dimensi kehidupan di luar rumahnya. Kehidupan karier dan pergaulan yang luas membuatmu lebih memahami banyak hal dan memperluas wawasanmu. Kamu pun bisa menghadapi masalah dengan pikiran yang lebih terbuka.
 

Apapun pilihanmu, Bela, bekerja adalah pilihan hidup yang sebaiknya kamu ambil. Demi kebaikanmu sendiri serta keluarga.

 

BACA JUGA: Buat Kamu Si Working Mom, 5 Nasihat dari Mila Kunis Ini Bakal Buat Rumah Tangga Kamu Makin Harmonis

IDN Media Channels

Latest from Working Life