Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

5 Produk Paling Laris Diburu Pembeli Selama Musim Hujan 

Kamu wajib punya untuk berjaga-jaga

Romi Subhan

Hujan terus mengguyur berbagai wilayah di Indonesia. Bahkan, setiap hari rasanya tak ada satu hari pun tanpa hujan. Maka dari itu, untuk kamu yang sering berkegiatan di luar ruangan belakangan ini, perlu menyiapkan beberapa peralatan agar tidak basah dan tetap nyaman saat beraktivitas.

Menanggapi fenomena musim hujan ini, Tokopedia melalui Head of External Communications Tokopedia, Ekhel Chandra Wijaya, mencatat berbagai produk yang paling diburu masyarakat selama musim hujan. Memang wajib banget, sih, produk ini kamu beli juga di musim penghujan agar terhindar dari sakit, sehingga tidak ada jadwal yang berantakan karena hujan. Produk apa saja? Simak daftarnya berikut ini.

1. Jas hujan

unsplash.com/Hamed Darzi

Selain payung, jas hujan juga menjadi benda esensial yang sering dibawa saat bepergian di musim hujan.

"Data internal Tokopedia membuktikan jas hujan menjadi salah satu produk yang paling dicari masyarakat selama sebulan terakhir," ungkap Ekhel. 

Tentu jas hujan jadi pilihan karena cukup praktis dan memakan sedikit ruang di tas ketika bepergian. Terlebih untuk kamu yang menggunakan kendaraan bermotor sebagai transportasi, jas hujan menjadi pilihan tepat agar melindungi tubuh dan tas dari air hujan.

2. Vitamin, serta obat batuk dan pilek

unsplash.com/Leohoho

Vitamin menjadi persediaan penting untuk menjaga imunitas terutama di musim hujan. Tokopedia mencatat bahwa vitamin dan obat batuk/pilek menjadi beberapa produk yang paling laris di kategori Kesehatan selama musim hujan. 

Vitamin juga salah satu pencegahan atas gejala-gejala sakit yang bisa terjadi akibat terpapar hujan yang terus-menerus dan tidak menentu. Agar tubuh selalu fit menghadapi cuaca yang mudah berubah, bekali diri dengan vitamin, ya!

3. Serum, cleanser dan krim wajah

unsplash,com/Edz Norton

Musim hujan dapat mengakibatkan perubahan pada kesehatan kulit. Contohnya wajah menjadi cenderung lebih kering dari biasanya, maka menjadi penting untuk memperhatikan kelembapan kulit.

Kamu bisa mencegah hal tersebut dengan rutin menggunakan skincare, seperti serum, cleanser dan krim wajah. Selalu ingat untuk membeli produk yang sesuai dengan kebutuhan kulit. Perhatikan pula jenis kulitmu dan beli produk yang pas agar dapat bekerja maksimal.

4. Minuman jahe

Dok. Internet

Cuaca dingin yang menyelimuti ketika hujan bisa sedikit kamu hilangkan dengan minuman jahe. Jahe memang terbukti cukup ampuh untuk menghangatkan tubuh kamu terutama di musim penghujan seperti saat ini.

Tak hanya menghangatkan tubuh, jahe juga bisa melegakan tenggorokan dan hidung. Sangat pas dikonsumsi jika kamu sedang batuk atau flu.

5. Pembasmi hama

Dok. Internet

Musim hujan juga mendatangkan keresahan tersendiri, salah satunya kemunculan semakin banyak serangga, seperti nyamuk dan laron. Untuk mencegahnya tentu dengan semprotan pembasmi hama, selain semprotan ada juga alat pembasmi hama lainnya yang bisa kamu coba seperti obat nyamuk.

Itulah tadi daftar produk paling laris diburu pembeli di musim hujan. Apakah kamu sudah menyiapkan barang-barang di atas sebagai persiapan menghadapi hari hujan?

IDN Media Channels

Latest from Inspiration