Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

10 Film Hollywood yang Akan Tayang di Tahun 2023, Nungguin yang Mana?

Ada film DCU hingga 'Little Mermaid' yang paling ditunggu!

Elni Novitasari

Industri Hollywood terus memproduksi film-film menarik dengan berbagai genre. Tentunya film-film ini sangat dinantikan oleh para pencinta film Hollywood dari berbagai belahan dunia termasuk Indonesia. Terlebih ada beberapa film sekuel yang dijadwalkan akan tayang pada tahun ini. Pasti sudah sangat dinanti-nanti ya, Bela!

Bagi kamu pengikut film DCU, mungkin sedang mempersiapkan diri untuk menonton sedikitnya 4 film mereka di tahun ini. Keempat film tersebut antara lain ada Aquaman 2, Shazam hingga The Flash. Selain itu, kamu juga bisa menonton film bergenre horror, romance dan animasi. Namun, film-film dibawah ini menjadi yang paling ditunggu. Film apa saja yang akan tayang tahun ini? Check this out, Bela!

1. Shazam! Fury of the Gods

Setelah ditunda penayangannya pada tahun lalu, akhirnya sekuel dari film pertamanya yang tayang tahun 2019 lalu akan segera tayang tahun ini. Zachary Levi dan Asher Angel akan membawa Billy Batson serta superhero alter-egonya dalam film kedua.

Dalam trailer, Shazam dan keluarga kembali memperkuat kekuatan mereka. Mereka juga akan dihadapkan dengan persoalan Daughter of Atlas. Film ini dijadwalkan tayang pada tanggal 17 Maret 2023.

2. The Flash

WBD akhirnya mengumumkan jadwal resmi penayangan film ini. Dibintangi Ezra Miller, Kiersey Clemons dan Billy Crudup, film ini juga akan menampilkan Sasha Calle sebagai Supergirl pertama yang terjun ke DCU Multiverse. Film ini dijadwalkan akan tayang di bioskop pada 23 Juni 2023 mendatang.

3. Blue Beetle

Blue Beetle akan menjadi superhero baru dalam DC Universe. Dalam film ini, hampir semua pemain dari Amerika Latin menjadi pemeran utama. Xolo Maridueñao akan mengambil peran utama sebagai Jaime Reyes, remaja yang menemukan scarab Blue Beetle.

Blue Beetle sendiri adalah artefak berupa baju alien besi yang memiliki kekuatan untuk melawan kejahatan hingga melakukan perjalanan ke ruang angkasa. Blue Beetle akan tayang di bioskop mulai tanggal 18 Agustus 2023.

4. Aquaman and The Lost Kingdom

Film kedua dari Aquaman akan tayang pada 25 Desember 2023 mendatang. Dalam sekuel ini, Aquaman diharapkan dapat memantapkan posisinya sebagai Raja Atlantis. Film yang disutradarai oleh James Wan ini akan mengusung sejumlah konsep seni gambar yang memukau mengenai dunia baru yang akan dijelajahi Aquaman.

5. Ant-Man and The Wasp: Quantumania

Sekuel ketiga dari film Ant-Man akan tayang pada tahun ini. Film yang dibintangi oleh Evangeline Lily, Michael Douglas, Michelle Pfeiffer dan Kathryn Newton ini akan menceritakan kisah perjalanan mereka di dunia baru. 

Dalam trailer, semua bermula saat Cassie (Kathryn Newton) mengirim sinyal ke Quantum Realm melalui satelit. Mereka pun sampai di sana dengan rasa bingung dan takut. Seperti apakah perjalanan Scot Lang (Paul Rudd) sebagai Ant-Man dan yang lainnya di Quantum Realm? Tonton di bioskop mulai tanggal 17 Februari 2023 ya, Bela!

6. Spider-Man: Across The Spider-verse

Selanjutnya, ada film animasi dari Sony Pictures yang akan tayang pada tahun ini.  Setelah menunda jadwal yang seharusnya tayang pada 7 Oktober 2022, Spider-Man: Across The Spider-verse akan tayang di bioskop pada 2 Juni mendatang.

Film ini akan diputar dalam format IMAX dan menjadi sekuel dari film Spider_Man Into teh Spier-Verse. Miles Morales masih akan tampil sebagai Spider-Man. Oscar Issac, Issa Rae dan Daniel Kaluuya menjadi pengisi suara dalam sekuel film ini. 

7. John Wick: Chapter 4

Keanu Reeves akan kembali dalam John Wick yang kali ini disutradarai oleh Chad Stahelski. Selain Keanu Reeves, film ini juga dibintangi oleh Donnie Yen dan Bill Skarsgård. Dalam trailer, terlihat menara Eifeel, Paris, Prancis menjadi latar tempat film tersebut. Film ini dijadwalkan akan tayang pada tanggal 24 Maret 2023. 

8. The Little Mermaid

Walt Disney kembali memproduksi film live action dari Disney Princess mereka, yakni Ariel. Disney menggandeng Halle Bailey sebagai Ariel. Hal ini sempat memunculkan kontroversi karena visual Halle kurang cocok dengan visual Ariel di animasi. Namun, visual bawah laut yang ditampilkan dalam trailer membuat kagum penggemar. Kita tunggu di bioskop tanggal 26 Mei mendatang ya, Bela!

9. Barbie

Warner Bros Pictures merilis teaser trailer untuk film live action dari Barbie. Film garapan Greta Gerwig ini menampilkan Margot Robbie sebagai Barbie dan Ryan Gosling sebagai Ken. Pasti penasaran kan, Bela? Kita tunggu filmnya tanggal 21 Juli 2023 ya, Bela!

10. Guardians of the Galaxy Vol. 3

Guardian Of The Galaxy adalah sebuah film garapan Marvel yang bercerita tentang petualangan Peter Quill alias Star Lord (Chriss Pratt) dan kawan-kawan menjaga alam semesta. Setelah sukses dengan dua film sebelumnya, petualangan Star Lord akan berlanjut dalam sekuel berikutnya dalam Guardians Of The Galaxy Vol. 3.

Dalam trailer, terlihat Star Lord dan kawan-kawan pergi ke sebuah tempat baru dengan damai. Dengan begitu, mereka dipertemukan dengan beberapa karakter baru seperti Cosmo the Spacedog (Maria Bakalova), Adam Warlock (Will Poulter) yang sempat disinggung di film kedua, serta supervillain High Evolutionary (Chukwudi Iwuji). Petualangan Star Lord dan kawan-kawan akan lebih menegangkan dan mencekam. Namun, masih terselip humor-humor segar dari karakter Drax. Untuk mengikuti petualangan Star Lord, film ini akan mulai tanggal pada 5 Mei mendatang ya, Bela!

Itu dia 10 Film Hollywood yang akan tayang di tahun 2023. Beberapa film baru akan tayang di tahun ini setelah mengalami penundaan di tahun lalu. Dari semua film di atas, mana yang paling kamu tunggu, Bela?

IDN Media Channels

Latest from Inspiration