Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Ini Kandungan yang Bisa Digunakan untuk Mengatasi Sunburn

Mulai dari lidah buaya sampai teh hijau

Aulia Fitria

Berlama-lama di bawah panas matahari bisa membuat kulitmu terbakar. Kondisi tersebut dikenal dengan istilah sunburn. Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mencegah masalah yang satu ini adalah dengan mengaplikasikan sunscreen yang memiliki minimal SPF 30 setiap hari.

Di samping itu, pilihlah sunscreen yang cocok dengan jenis kulitmu supaya nggak menimbulkan masalah kulit lainnya, seperti alergi dan jerawat.

Tapi, bagaimana kalau kamu sudah terlanjur mengalami sunburn? Kamu nggak perlu khawatir, karena kandungan pada produk skincare di bawah ini ternyata bisa mengatasi sunburn.

1. Lidah buaya

medicalnewstoday.com

Lidah buaya dikenal dengan manfaatnya yang mampu menyembuhkan luka dalam waktu singkat. Hal ini karena kandungan glikoprotein di dalamnya. Apabila kamu memiliki tanaman lidah buaya di rumah, kamu bisa menggunakannya, namun bersihkan terlebih dahulu, ya, selanjutnya cukup keluarkan daging yang ada di dalamnya, kemudian oleskan langsung ke area yang terdampak.

Di samping menyembuhkan luka, lidah buaya juga bisa mengatasi masalah kulit lainnya seperti meredakan gatal, kulit kering, dan jerawat.

2. Greek yogurt

pinterest.com/NaturallyCurly.com

Selain untuk dikonsumsi, greek yogurt juga dipercaya ampuh untuk mengatasi kulit yang terbakar matahari, hal ini berkat kandungan lactic acid yang ada di dalamnya. Selain itu, kandungan AHA pada greek yogurt ini mampu melembapkan kulit yang kering, mengangkat kulit mati, serta membuat kulit tampak awet muda.

3. Witch hazel

Dok. internet

Kandungan tanin pada witch hazel ini memiliki sifat anti inflamasi sehingga dipercaya bisa mengobati kulit yang terbakar matahari. Apabila kamu mengalami sunburn, cukup aplikasikan produk skincare yang memiliki kandungan utama berupa witch hazel.

Selain itu, witch hazel juga bisa meratakan warna kulit dan membuat kulit tampak lebih kencang.

4. Timun

freepik.com/Jcomp

Selanjutnya, kamu bisa gunakan timun sebagai pereda sunburn. Timun memiliki kandungan berupa antioksidan serta pereda nyeri sehingga bisa mengobati kulit yang terbakar matahari.

Untuk tata cara penggunaannya, kamu bisa menghaluskan timun dengan memblendernya terlebih dahulu. Agar memberi sensasi dingin di kulit, kamu bisa gunakan timun yang disimpan di kulkas. Kemudian, oleskan di bagian kulit yang terdampak. 

5. Hyaluronic acid

Dok. internet

Di samping manfaatnya yang mampu melembapkan, mencerahkan kulit, serta merangsang produksi kolagen, hyaluronic acid juga ternyata bisa meredakan kulitmu yang terbakar matahari dalam waktu yang singkat.

6. Cuka apel

Instagram.com/Asako_nishi

Cuka apel dipercaya memiliki segudang manfaat untuk kecantikan, seperti mengatasi kerutan, jerawat, kulit yang mengelupas, bahkan meredakan kulit yang terbakar matahari.

Hal ini karena cuka apel bersifat antibakteri, antivirus, serta antijamur.

Untuk tata cara penggunaannya cukup mudah, cukup rendam handuk ke dalam air dingin yang sudah dicampurkan dengan cuka apel, kemudian kompres tubuhmu yang terdampak dengan handuk tersebut.

7. Teh hijau

ipsy.com

Teh hijau ini memiliki kandungan yang bisa meredakan rasa sakit serta menyembuhkan luka, termasuk sunburn, sehingga kamu bisa mengaplikasikan produk skincare yang memiliki kandungan utama teh hijau agar luka bakar akibat matahari perlahan-lahan mereda.

Kandungan teh hijau pada produk skincare bisa kamu temukan di dalam toner, serta pelembap.

TOPIC

    IDN Media Channels

    Latest from Skin