Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

10 Daftar Presiden dan Perdana Menteri Terkaya Di Dunia Tahun 2023

Memberi dampak positif bagi ekonomi negaranya

Cynthia Claudia

Setiap negara pada dasarnya dipimpin oleh raja/presiden/perdana menteri sebagai kepala badan pemerintahan. Mereka memiliki tanggung jawab untuk menjalankan negara secara efisien dan memimpin rakyat negaranya. 

Banyak dari presiden dan perdana menteri di seluruh dunia yang menyimpan  harta kekayaan yang jumlajnya sangat besar. Kira-kira siapa saja presiden yang paling kaya, ya?

Melansir edudwar.com, dari sejumlah presiden di dunia, berikut adalah daftar presiden dan perdana menteri paling kaya di dunia tahun 2023, yang merupakan sosok paling berkuasa.

1. Vladimir Putin

pixabay.com/DimitroSevastopol

Vladimir Putin merupakan Presiden Rusia yang merupakan salah satu presiden terkaya tahun ini dan presiden terkaya di dunia. Vladimir Putin diketahui memiliki kekayaan bersih sejumlah lebih dari US$200 miliar.

Vladimir Putin pernah menjabat sebagai Presiden Rusia sejak tahun 2012, dan sebelumnya dari tahun 2000 hingga 2008. Ia juga menjabat sebagai Perdana Menteri Rusia dari  tahun 1999 hingga 2000, dan 2008 hingga 2012.

2. Hassanal Bolkiah

edudwar.com

Hassanal Bolkiah (nama lengkap Hassanal Bolkiah ibni Omar Ali Saifuddien III) merupakan Sultan negara Brunei sejak tahun 1967. Ia juga menjabat sebagai Perdana Menteri Brunei sejak kemerdekaan negara Brunei dari Inggris pada tahun 1984. Sultan merupakan salah satu yang terkaya di dunia dengan perkiraan kekayaan bersih mencapai US$30 miliar. 

3. Khalifa bin Zayed bin Sultan Al Nahyan

edudwar.com

Sheikh Khalifa bin Zayed bin Sultan Al Nahyan merupakan Presiden kedua dari negara Uni Emirat Arab, sejak November 2004 hingga kematiannya pada bulan Mei 2022. Selain menjadi Presiden UEA, Khalifa juga merupakan penguasa Abu Dhabi.

Di bawah kepemimpinannya, ekonomi negara tersebut berhasil tumbuh. Ia bahkan berhasil masuk dalam daftar orang paling berkuasa di dunia menurut majalah Forbes pada tahun 2018.

4. Mohammed bin Rashid Al Maktoum

edudwar.com

Sheikh Mohammed bin Rashid Al Maktoum merupakan Wakil Presiden, Perdana Menteri, dan Menteri Pertahanan Dubai saat ini. Ia merupakan putra ketiga dari Sheikh Rashid bin Saeed Al Maktoum. 

Di bawah pemerintahan Mohammed bin Rashid, telah terjadi pertumbuhan yang signifikan dari segi perekonomian Dubai, yang sebagian besar berada di bawah kepemilikannya, Dubai World dan Dubai Holding.

5. Silvio Berlusconi

edudwar.com

Silvio Berlusconi merupakan Perdana Menteri Italia yang menjabat selama 9 tahun, yaitu dari tahun 1994 hingga 1995, 2001 hingga 2006 dan 2008 hingga 2011. Ia menjabat sebagai Perdana Menteri selama 9 tahun, menjadikannya sosok Perdana Menteri Italia pasca-perang terlama dan Perdana Menteri Italia terlama ketiga sejak unifikasi Italia.

Ia juga masuk dalam daftar Presiden dan Perdana Menteri paling kaya pada tahun 2023.

6. Mohammed VI

edudwar.com

Mohammed VI menjabat sebagai Raja Maroko setelah kematian ayahnya, Raja Hassan II. Mohammed memiliki bisnis di beberapa sektor ekonomi di Maroko dan kekayaan bersihnya mencapai lebih dari US$2 miliar. Menurut Forbes, Mohammed merupakan raja terkaya di Afrika, dan menempati raja terkaya ke lima di dunia. 

7. Hamad bin Khalifa Al Thani

edudwar.com

Khalifa bin Hamad Al Thani (Sheikh Hamad bin Khalifa bin Hamad bin Abdullah bin Jassim bin Mohammed Al Thani) merupakan presiden Qatar yang merupakan salah satu presiden terkaya di dunia. Ia memiliki kekayaan bersih sekitar US$2,5 miliar.

Di bawah kepemimpinannya, produksi gas alam Qatar berhasil mencapai 77 juta ton, sehingga menjadikan Qatar sebagai salah satu negara terkaya di dunia per kapita.

8. Sebastian Pinera

edudwar.com

Sebastian Pinera (nama lengkap Miguel Juan Sebastian Piñera Echenique OMCH) merupakan presiden negara Chile yang melayani dari tahun 2010 hingga 2014, dan dari tahun 2018 hingga 2022. Sebastian adalah presiden konservatif pertama yang dipilih secara demokratis sejak tahun 1958.

Ia diperkirakan memiliki kekayaan bersih sekitar US$2 miliar dolar, sehingga masuk dalam daftar presiden terkaya pada tahun 2023. Ia juga merupakan seorang pengusaha dan salah satu orang terkaya di negara Chille.

9. Hans-Adam II

edudwar.com

Hans-Adam II, merupakan putra Pangeran Franz Joseph II, yang merupakan salah satu kepala negara terkaya di dunia dan Raja terkaya di Eropa. Menurut laporan Bloomberg Billionaires Index, kekayaan bersihnya diperkirakan mencapai sekitar US$8 miliar pada tahun 2023.

10. Kim Jong-un

Reuters

Kim Jong-un merupakan Pemimpin Tertinggi Korea Utara sejak tahun 2011, sekaligus pemimpin Partai Buruh Korea sejak tahun 2012. Kakeknya, Kim Il-sung adalah pendiri dan pemimpin tertinggi pertama Korea Utara sejak didirikan pada tahun 1948, dan ayahnya Kim Jong-il adalah pemimpin tertinggi kedua Korea Utara.

Itulah sekumpulan daftar presiden dan perdana menteri paling kaya di dunia tahun 2023. Di samping menjabat sebagai presiden/perdana menteri, ternyata banyak dari tokoh-tokoh tersebut yang juga menjalankan bisnis sehingga menerima jumlah kekayaan yang besar. 

IDN Media Channels

Latest from Working Life