Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

6 Tips Makeup Korean Look yang Natural dan Simpel

Penampilan jadi lebih fresh

Nafi' Khoiriyah

Akhir-akhir ini, makeup korean look tengah banyak digemari oleh para beauty enthusiast. Selain tampilannya yang natural, jenis makeup satu ini juga cukup minimalis dan mudah diikuti. 

Namun, perlu kamu perhatikan beberapa kunci yang membuat makeup korean look ini bisa tampak begitu natural.

Berikut ini Popbela.com rangkum 6 tips yang bisa kamu ikuti untuk membuat wajahmu menjadi natural dan fresh seperti artis Korea. Simak, ya!

1. Pakai basic skincare untuk melembapkan

freepik.com/studioredcup

Kunci makeup korean look yang pertama adalah penggunaan basic skincare atau perawatan kulit dasar. Hal ini bertujuan untuk memastikan kulit terhidrasi dengan baik sebelum menggunakan makeup. 

Kulit yang terhidrasi dengan baik juga akan membuat kulit saat memakai makeup terlihat lebih sehat dan cerah. Kamu bisa memakai serum, pelembap, sampai dengan sunscreen sebelum mengaplikasikan makeup. 

2. Jangan aplikasikan cushion ke seluruh wajah

pexels.com/Polina Tankilevitch

Alih-alih foundation, kebanyakan orang Korea memakai cushion sebagai lapisan dasar makeup mereka. Namun, jangan aplikasikan cushion tersebut ke seluruh wajah karena hasilnya justru akan menjadi terlalu tebal. 

Kamu bisa menggunakannya pada heart zone di wajah, seperti pipi, dahi, hidung, dan juga dagu. Aplikasikan cushion tersebut dengan cara menepuk ke bagian tengah wajah dan membaurkannya ke arah luar. Teknik itu bisa membuat efek gradasi pada wajah dan menjadi kontur yang alami. 

3. Tutupi lingkaran hitam di wajah

freepik.com/benzoix

Dikarenakan makeup korean look memiliki kesan yang fresh, maka kamu wajib menyamarkan lingkaran hitam di mata. Namun, kamu tidak perlu menggunakan concealer untuk mengoreksi warnanya. 

Akan tetapi, gunakan eyeshadow warna peach dan menepuknya dengan hati-hati di area bawah mata. Setelah itu, barulah kamu bisa meratakannya dengan concealer sehingga tidak terlalu mencolok. 

4. Alis lurus dan natural

preview.ph

Tak boleh dilewatkan, membentuk alis adalah salah satu langkah penting untuk membuat makeup korean look.

Orang Korea dikenal memiliki alis yang lurus dan tebal. Karakter alis tersebut bisa membuat wajah terlihat imut dan manis, kontras dengan alis Barat yang melengkung tinggi. 

Kamu bisa membuatnya dengan mengisi tepi luar alis terlebih dahulu dengan angled brush. Lalu, akhiri dengan menggunakan maskara alis untuk mempertebal lengkungan alis dengan mudah. 

5. Gradient lips

beautytap.com

Gradient lips atau lipstik ombre juga salah satu tren makeup Korea Selatan yang harus diterapkan pada makeup korean look. Cara membuat look ini adalah dengan menggunakan kuas bibir untuk mengaplikasikan lipstik atau lip gloss

Mulai aplikasikan lipstik dari bagian tengah bibir, lalu sapukan ronanya ke bagian luar. Nah, untuk membuat efek ombre, kamu bisa menambahkan lip gloss. Pastikan hasil akhir dari gradient lips yang kamu buat adalah satin atau glossy dan bukan matte. 

6. Jangan buat contouring yang terlalu dramatis

freepik.com/jcomp

Kalau makeup a la Barat lebih berani dalam contouring wajah, maka hal itu sangat berbeda dengan makeup korean look. Orang Korea tidak terlalu suka dengan gaya contour yang tegas. 

Justru, mereka lebih suka dengan contour yang alami dengan menampakkan sedikit kesan chubby pada pipi. Kamu bisa mengoleskan bronzer dengan tangan pada cekungan pipi, lalu baurkan dengan kuas di area yang sama. 

Itulah enam tips makeup korean look yang perlu kamu ikuti untuk membuat hasil riasan jadi natural seperti eonni-eonni Korea. Bagaimana, tertarik untuk mencobanya, Bela? 

IDN Media Channels

Latest from Make Up