Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Dari Rusuh hingga Kocak, Ini Ulah Prankster Selama Fashion Week!

Berapa level ngeselinnya?

Michael Richards

Siapa yang suka acara-acara prank? Jujur saja, saya sendiri bukan pencinta tontonan prank. Bawaannya bikin emosi. Apalagi tambah melihat kasus di fashion show Chanel baru-baru ini. Adalah Marie Benoliel yang tiba-tiba naik ke atas panggung saat finale dan berjalan "merusak" suasana Chanel yang mestinya elegan. Well menurutnya ini adalah semacam "tribute" dan lucu-lucuan, tapi faktanya banyak editor dan tamu undangan yang menghina tindakan Benoliel.

Lain dengan gaya Benoliel yang "kampungan", beberapa prankster lainnya justru menampilkan konten yang menghibur. Coba deh kamu tonton cara Jimmy Kimmel yang nge-prank para (yang katanya) "fashionista" dengan jawaban mereka yang super pede tapi ngawur. Kocak!

1. Marie Benoliel, komedian yang dilabrak Gigi Hadid di show Chanel SS20

Elle.com

Level ngeselin = 4,5

Marie Benoliel, komedian yang nekat berjalan di atas panggung Chanel dan merusak keadaan. Aksinya berhasil dihentikan oleh Gigi Hadid yang memaksa dirinya keluar. Benoliel berkata dalam sebuah wawancara kalau aksinya ini merupakan sebuah "tribute". Benoliel akhirnya diusir oleh keamanan.

2. Lagi-lagi Marie Benoliel, kali ini merusak fashion show pakaian dalam

Instagram.com/mariesinfiltre

Level ngeselin = 4

Ternyata sebelum kejadian Chanel, Marie Benoliel pernah rusuh di fashion show pakaian dalam milik Etam. "Apa yang saya lakukan adalah sindiran mendalam tentang masyarakat kita," penjelasan Benoliel yang dikutip dari Elle.com.

3. Vitalii Sediuk nge-prank Justin Timberlake di show Louis Vuitton

Foxnews.com

Level ngeselin = 3

Bukan sambutan hangat yang diterima Justin Timberlake saat datang ke show Louis Vuitton Spring 2020 kemarin, malah aksi Vitalii Sediuk yang bikin kaget. Vitalii Sediuk sudah terkenal sebagai tukang rusuh di karpet merah. Untungnya JB sangat santai menanggapi kelakuan Sediuk.

4. Max Fosh (dan duo YouTuber Zac dan Jay) yang nge-prank semua fotografer di London Fashion Week

Demilked.com

Level ngeselin = 2,5

YouTuber Zac dan Jay sudah sering berbuat jail. Kali ini mereka mendandani Max, teman mereka yang berubah menjadi fashionista dalam semalam. Max tampil unik dan berani selama London Fashion Week awal tahun lalu. Penampilan Max dinilai "confident, unfashionable, blank canvas of a man" oleh para fotografer yang tertipu. Eksperimen ini bisa kamu tonton di channel Youtube mereka.

5. Jimmy Kimmel dan kru yang ngerjain para "fashionista" di New York Fashion Week 2014 silam

Level ngeselin = 1

Ini sih bukan ngeselin! Tapi kocak sekaligus memalukan buat para "fashionista" yang keliatan super pede dalam menjawab pertanyaan jebakan dari kru Jimmy Kimmel. Pertanyaan meliputi "tahu nggak kamu seputar 'brand' ini?" - yang padahal brand tersebut adalah nama-nama orang atau produk yang nggak ada kaitannya dengan fashion. Duh kelihatan ya "fashion people" yang mau dianggap fashion tuh kaya gini. Hehe.

IDN Media Channels

Latest from Style & Trends