Paling Muda di Kantor? Sebenarnya Ada 5 Keuntungan Besar Buat Kamu!

Umur itu hanya angka, Bela

Paling Muda di Kantor? Sebenarnya Ada 5 Keuntungan Besar Buat Kamu!

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Banyak orang yang beranggapan bahwa umur berbanding lurus dengan pengalaman. Padahal, banyak sekali anak muda dapat mencapai beberapa tujuan sebelum berusia kepala tiga. Akan tetapi, memasuki dunia kerja dalam usia muda mengundang dua tantangan besar yaitu, diremehkan dan di-bully oleh teman kantor.

Sebenarnya, ada beberapa manfaat yang bisa kamu ambil ketika menjadi sosok paling muda di kantor.

1. Ini adalah masa peralihan menjadi dewasa

fanpopcom8-06b90fe85b9b600bf38f6becebbb814b.jpgfanpop.com

Memasuki dunia kerja dalam usia yang cukup muda akan menjadi masa transisi kamu, dari seorang gadis menjadi perempuan mandiri. Di sini, proses pendewasaan tidak serta merta langsung terbentuk. Kamu tidak lagi berada di zona amanmu dan kamu pasti akan menghadapi kritik. Sebenarnya tidak perlu terlalu tegang menghadapi dunia baru. Santai saja tapi tetap serius dan fokus. Dengan demikian kamu dapat menjalankan tugasmu dengan baik.

2. Pintu beragam kesempatan terbuka lebar buat kamu, Bela

fanpopcom9-d684f73d0e8184492ce40cbb181a7333.jpgfanpop.com

Usia muda mungkin memang sebanding dengan minimnya pengalaman. Tetapi kamu bisa mengambil kesempatan ini untuk menambah jam terbang dan mengasah skill. Apabila ada suara-suara yang kurang enak didengar, maka kamu jangan langsung putus asa. Belajar bekerja di usia yang paling muda di kantor memang tidak mudah. Kamu bisa mengambil kesempatan yang ada ketika kamu melakukan yang terbaik atas tugas-tugas yang telah diberikan. Selain masalah pengalaman tentang karir kamu juga dapat mengambil kesempatan dalam membangun jaringan. Ini sangat dibutuhkan pada masa sekarang dimana kita harus memiliki jaringan yang luas. Selain menambah teman dan pengalaman baru.

3. Kamu bisa belajar mengelola konflik

fanpopcom6-0cac4a88c170a4c31a37041d5a2c8318.jpgfanpop.com

Rekan kerja tidak semua berpihak kepadamu. Hal ini dikarenakan mereka lebih senior dan lebih paham tentang dunia yang mereka kerjakan. Bukan berarti setiap ada kesalahan kamu selalu dimaklumi karena kamu junior. Kamu harus bisa mengambil pelajaran atas kesalahanmu. Jangan terlalu salahkan dirimu atas permasalahan yang terjadi dan bersikaplah lebih bijak dalam menghadapi permasalahan. Selain itu kamu juga mendapatkan bagaimana cara mengelola emosimu.

Sebab, bertemu dengan para senior bukan berarti kamu bebas menunjukkan emosimu dengan harapan bahwa mereka adalah pengayom kamu di kantor. Ketika kamu tidak dapat mengontrol emosimu maka kamu tidak lagi mendapat respek dari para senior. Di sisi lain, dalam menyampaikan pendapat usahakan jangan menyertakan luapan emosi di hadapan para rekan kerja dan senior.

4. Menambah pengalaman dan keahlian

greyswikiacom2-23135ee3b79c4f528bd1b24f006ffbb7.jpggreys.wikia.com

Itu merupakan hal yang harus kamu dapatkan selama kamu memasuki dunia kerja. Jika keahlianmu tidak bertambah maka kamu harus bekerja lebih keras lagi. Hal pertama yang bisa kamu dapat adalah belajar berkomunikasi dengan baik dan berpikir sebelum berbicara. Karena tidak seperti di kampus yang mana kamu bisa mengeluarkan seluruh pendapatmu dan kemudian kamu mendapatkan label kritis. Di dunia kerja tidak semudah itu karena segala macam pendapat ada resikonya. Ketika kamu salah bicara maka selalu aja yang kamu pertanggungjawabkan.

5. Bertemu orang-orang yang ahli di bidangnya

picshypecom-3c0c4e52b23610ddd47c7e5efab7e8cc.jpgpicshype.com

Merupakan pengalaman yang berharga ketika kamu belajar dari orang yang ahli dibidangnya. Seringkali mereka memberikan ilmunya secara gratis kepadamu. Kamu juga dapat berkonsultasi dengan para senior terkait dengan pekerjaanmu.

Karena kebetulan kamu masih junior di kantor maka banyak-banyaklah mencuri ilmu dari para senior yang jauh berpengalaman darimu.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here