Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Profil Scooter Braun, Manajer Musisi Tersohor yang Ditinggal Artisnya

Ariana Grande dan Demi Lovato putus hubungan dengan Braun

Ainuni Rahmita

Demi Lovato, Ariana Grande dan Idina Menzel dikabarkan hengkang dari manajemen Scooter Braun yaitu Scooter Braun Projects (SB Projects). Di industri musik Amerika, nama Scooter Braun cukup dikenal sebagai manajer para musisi ternama.

Selain dikenal sebagai manajer, Scooter Braun juga populer berkat berbagai kontroversi yang pernah ia lakukan, seperti konflik dengan Ariana Grande di tahun 2016 yang menyebutkan bahwa Scooter terlalu ikut campur permasalahan privasi Ariana. Hingga konflik dengan Taylor Swift pada tahun 2019 silam yang mana Braun diketahui menjual master musik milik Taylor Swift.

Berikut profil Scooter Braun yang mulai ditinggalkan para artisnya!

Profil Scooter Braun

Kevin Mazur/Ithaca Holdings

Scooter Braun memiliki nama asli yaitu Scott Samuel Braun. Dia merupakan seorang manajer dan pengusaha asal Amerika Serikat. Braun telah membuat dua label rekaman yaitu School Boy Records dan Raymond Braun Media Group (RBMG). Pria kelahiran tahun 1981 ini merupakan anak dari pasangan Ervine dan Susan Braun.

Scooter Braun semasa kuliah

Jordan Strauss/Invision/AP

Braun lahir di New York dan berkuliah di Emory University. Saat menjadi mahasiswa, Braun aktif tergabung dalam organisasi yang kerap kali mengadakan acara. Dirinya pernah berhasil mengundang artis ternama seperti Ludacris, Eminem, hingga Britnes Spears untuk after party di acara kampusnya.

Awal karier Braun

twitter.com/jermainedupri

Saat masih menyandang status sebagai mahasiswa, Braun mendapatkan tawaran sebagai Marketing Director di So So Def Records Jermain Dupri yaitu label rekaman asal Atlanta, Georgia, Amerika Serikat milik produser Jermaine Dupri. Ia pun akhirnya memilih karier dan meninggalkan perkuliahannya.

So So Def Records menjadi awal bagi Braun dalam mengenal dunia industri musik Amerika Serikat.

Artis yang kini di bawah naungan Braun

Terry Wyatt/Getty Images for Spotify

Selain menjadi pengusaha, Braun lebih dulu dikenal sebagai manajer. Braun merupakan manajer yang menaungi musisi terkenal seperti Justin Bieber, J Balvin, Carly Rae Jepsen, Martin Garrix, dan Black Eyed Peas.

Justin Bieber jadi artis pertama Braun

instagram.com/scooterbraun

Justin Bieber merupakan artis pertama yang dibantu Braun dengan konten-konten YouTube supaya Justin dapat dikenal lebih luas. Braun mengajak Justin untuk tergabung dalam manajemennya saat Justin masih berusia 12 tahun. Braun meyakinkan kedua orang tua Justin untuk membuat Justin pindah dari Kanada ke Amerika Serikat. Sejak tahun 2009 hingga sekarang, Justin masih tergabung dalam label rekaman milik Braun yaitu Raymond Braun Media Group.

Jadi CEO Hybe Amerika Serikat

instagram.com/scooterbraun

Pada April 2021, HYBE Labels yang berasal dari Korea Selatan pernah mengakuisisi Itacha Holdings milik Scooter Braun. Semenjak saat itu, HYBE Amerika Serikat mulai terbentuk.

Awalnya Braun berbagi posisi CEO dengan Lenzo Yoon yakni seseorang di balik Big Hit yang telah membesarkan nama boy group BTS. Semenjak tanggal 25 Januari 2023, Braun dikabarkan menjadi CEO Tunggal untuk HYBE Amerika Serikat.

Itulah tadi profil Scooter Braun yang mulai ditinggalkan para artisnya. Banyak netizen yang menyayangkan keputusan Ariana Grande dan Demi Lovato, namun banyak juga yang setuju karena mengingat berbagai kontroversi yang pernah Braun lakukan. Gimana menurutmu, Bela?

IDN Media Channels

Latest from Working Life