Resep Turun Temurun, Ini 8 Tanaman Obat Herbal dari Rempah-Rempah

Sehat bagi tubuh, lezat untuk makanan

Resep Turun Temurun, Ini 8 Tanaman Obat Herbal dari Rempah-Rempah

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Beberapa dari kita orang Indonesia pasti lebih memilih obat-obat herbal dibanding dengan obat resep dokter yang pahit serta mengandung bahan kimia. Dikutip dari Kompas, terdapat sekitar 40 ribu jenis obat herbal yang telah dikenal di dunia. Meski demikian, ternyata hanya ada sekitar 9 ribu spesies obat herbal yang diduga memiliki manfaat bagi kesehatan. 

Badan Kesehatan Dunia (WHO) sendiri mendefinisikan tanaman obat atau medicinal plants sebagai tanaman yang digunakan dengan tujuan pengobatan dan merupakan bahan asli dalam pembuatan obat herbal. Di Indonesia, tanaman obat herbal keluarga masuk dalam kelompok tanaman hortikultura. Tanaman tersebut diantaranya adalah rempah-rempah di bawah ini:

1. Kunyit

Resep Turun Temurun, Ini 8 Tanaman Obat Herbal dari Rempah-Rempah

Bagi kalian yang suka minum jamu, pasti tak asing dengan kunyit. Ya, kunyit diyakini dapat mengobati kulit gatal, ruam kulit, masalah menstruasi, tukak lambung, dispepsia (Maag) dan kanker. Tapi disarankan untuk tidak mengonsumsi kunyit secara berlebihan ya, Bela.

2. Kencur

Selain kunyit, kencur juga biasa diminum sebagai jamu. Manfaat dari rempah tanaman herbal ini di antaranya ialah:

  • Sakit kepala
  • Masuk angin
  • Batuk dan flu
  • Sakit perut karena mulas dan diare
  • Keseleo dengan mengompreskan kencur tumbuk
  • Membersihkan darah kotor
  • Mencegah batu ginjal

3. Kayu manis

Aromanya yang menggugah selera, kerap menjadikan kayu manis sebagai campuran dalam masakan atau minuman. Berdasar banyak penelitian, kayu manis juga memiliki manfaat kesehatan seperti mengatasi diare, pilek dan flu, hipertensi, kehilangan nafsu makan, sakit perut, dan bronkitis. Simpan kayu manis di tempat yang sejuk dan kering, ya, agar kualitasnya tetap terjaga.

4. Jintan hitam

Jintan hitam atau Habbatussauda sudah dijadikan obat herbal sejak dahulu kala. Kandungannya terdiri dari karbohidrat, protein, lemak sehat termasuk asam oleat dan asam linoleat, kalsium, serat, zat besi, natrium, kalium, dan antioksidan. Dari segi medis, khasiat jintan hitam antara lain mengobati hipertensi dan kolesterol tinggi, menjaga kadar gula darah, memiliki efek anti radang, melawan infeksi, melindungi hati, serta mencegah kanker.

5. Kapulaga

Rempah ini umum dikonsumsi di Asia terutama di wilayah India dan sekitarnya. Beberapa juga mengemas ekstraknya menjadi suplemen untuk menurunkan berat badan. Sama seperti srikaya, buah, batang hingga akar dari kapulaga sangat bermanfaat. Manfaat lain kapulaga bagi kesehatan adalah untuk mengatasi:

  • Mulas
  • Kejang usus
  • Keluhan hati dan kantong empedu
  • Kehilangan selera makan
  • Kedinginan
  • Batuk
  • Bronkitis
  • Sakit mulut dan tenggorokan
  • Penyakit infeksi
  • Stimulan untuk masalah kencing
  • Sembelit

6. Jahe

Di awal era pandemi COVID-19, jahe banyak diminati bahkan harganya melunjak naik. Berasal dari Asia Tenggara dan menyebar ke banyak negara, jahe banyak dijadikan bahan masakan sekaligus pengobatan alternatif di Cina, India, hingga Timur Tengah. Lantas apa saja sih manfaat si jahe ini, selain menghangatkan tubuh? Jahe diyakini dapat mengobati masalah pencernaan, meringankan nyeri perut saat menstruasi,  meredakan nyari dada, sakit punggung bawah dan nyeri otot, mengobati masalah infeksi pada saluran pernafasan bagian atas, serta membantu proses detoksifikasi dan mencegah penyakit kulit. Banyak, ya Bela, manfaat si jahe.

7. Temulawak

Bentuknya mirip dengan kunyit dan sudah sangat dipercaya oleh masyarakat Indonesia, sebagai tanaman obat. Dalam temulawak terdapat banyak zat bermanfaat, mulai dari protein, serat, mineral dan kurkumin. Selain itu, terdapat tiga zat aktif yang terkandung dalam temulawak, yaitu turmeron sebagai antimikroba, P-toluilmetilkarbinol dan seskuiterpen d-kamper untuk meningkatkan produksi dan empedu, serta Germakron, yang bersifat anti radang dan menghambat pembengkakan. 

Temulawak aman digunakan dalam waktu yang singkat namun akan menimbulkan efek samping seperti iritasi perut dan mual jika dikonsumsi dalam jangka panjang. Manfaat temulawak antara lain:

  • Mengatasi pegal badan
  • Obat masalah perut seperit maag, kembung, dan diare
  • Membantu pencegahan penggumpalan
  • Anti radang
  • Obat sakit kuning

8. Lengkuas

Lengkuas tak bisa dianggap sepele, pasalnya lengkuas memiliki banyak senyawa penting, seperti galangin, asam felonik, polifenol dan flavonoid. Senyawa tersebut dapat menghasilkan manfaat sebagai berikut:

  • Menurunkan demam
  • Meningkatkan jumlah sperma
  • Memperlancar pencernaan
  • Menyembuhkan sakit perut serta muntah
  • Menurunkan kolesterol
  • Mencegah kanker dan tumor

Itulah 8 tanaman obat herbal keluarga dari rempah-rempah. Kalian dapat menanamnya di pekarangan rumah dan mengolahnya menjadi minuman yang menyehatkan. Tak perlu tunggu tukang jamu lewat di depan rumah atau beli obat ke apotik, deh.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here